Cara Cek Kecepatan Internet Di HP dan PC Super Praktis

Jaman sekarang, cara cek kecepatan internet perlu Anda ketahui. Tujuan untuk mengukur seberapa lancar koneksi internet yang sedang dipakai. Mengingat kebutuhan jaringan internet saat ini sudah besar sekali.

Kecepatan internet juga menjadi hal penting untuk mencegah terjadinya kendala saat mengaksesnya. Seberapa besar kecepatan internet bahkan dipergunakan sebagai bahan pertimbangan untuk memilih provider atau wifi yang diinginkan.

Baca juga: trick WhatsApp 

Istilah yang Berkaitan Dengan Kecepatan Internet

Sebelum membahas tentang cara cek kecepatan internet, Anda mungkin perlu paham dulu dengan istilah-istilahnya. Berikut istilah tertentu yang berkaitan dengan pengukuran kecepatan internet:

Download Speed

Biasanya muncul istilah download speed yang berisi angka. Angka ini menunjukkan seberapa cepat koneksi internet pada perangkat yang sedang dipakai untuk mengunduh data. Makin besar angkanya, maka waktu yang dibutuhkan perangkat mengunduh data pun kian cepat.

cara cek kecepatan internet

Upload Speed

Sama dengan sebelumnya, istilah upload speed pun pada umumnya ditulis berupa angka. Hanya saja untuk angka dalam hal ini mewakili seberapa cepat waktu yang dibutuhkan perangkat untuk mengunggah data ke internet. Makin besar angka justru makin baik.

Ping

Sementara angka pada pung sendiri sebagai penanda jeda waktu yang dibutuhkan data untuk dikirim dari satu host komputer tujuan dan kembali lagi. Khusus dalam Ping ini, makin renda angka justru koneksi relatif semakin bagus.

Jitter

Merupakan indikasi jika terdapat fluktuasi nilai Ping. Hal ini menunjukkan tingkat stabilisasi koneksi internet. Satuan Jitter adalah ms atau milliseconds. Makin rendah angka jitter, makin bagus koneksi internetnya.

Cara Cek Kecepatan Internet di HP Maupun PC

Faktanya, ada banyak cara untuk mengecek kecepatan internet. Misalnya dengan memanfaatkan website-website online penyedia jasa tersebut. Namun, ada juga aplikasi yang bisa membantu Anda. Berikut penjelasan selengkapnya untuk tambahan informasi:

Speedtest.net

Sedang mengalami kesulitan untuk mengecek kecepatan internet? Coba cek melalui situs speedtest.net saja. Cara ini dapat Anda lakukan via HP maupun laptop/pc. Anda tinggal masuk saja ke situsnya yaitu speedtest.net lalu klik opsi “mulai”.

Langkah berikutnya tinggal tunggu saja hingga hasil pengujian pun keluar. Hasil yang keluar berupa angka yang menunjukkan tingkat internet speed pada perangkat Anda. Makin besar angkanya, artinya koneksi internet makin cepat.

Selain dalam bentuk situs, speedtest ini juga ada yang berupa aplikasi. Anda bisa mengunduhnya via google play store maupun app store. Jadi tunggu apalagi download sekarang untuk mengukur kecepatan internet perangkat Anda.

Fast.com

Cara cek kecepatan internet di hp maupun PC/laptop lainnya bisa dilakukan via situs fast.com. Sebetulnya situs ini milik Netflix, dan dapat membantu Anda mengecek kecepatan internet secara otomatis.

Uniknya, begitu masuk situsnya tanpa mengklik tombol apa pun, hasil pengecekan koneksi internet langsung muncul. Akan ada menu “show more info” di bawah hasil yang ditunjukkan, gunanya untuk melihat informasi lain tentang upload speed jaringan internet Anda.

Meter.net

Mengecek kecepatan jaringan internet pun dapat dilakukan melalui situs meter.net. Cara pengaplikasiannya adalah cukup masuk situs tersebut lalu klik menu “start”. Tunggu beberapa saat sampai situs menunjukkan hasil yang diinginkan.

Dari mulai seberapa besar kecepatan download, upload, serta Ping dari koneksi internet yang sedang Anda jalankan. Sangat praktis, mudah, dan begitu efektif. Apalagi dapat diaplikasikan baik melalui hp maupun pc/laptop.

Jika ingin tahu hal lain, langsung saja klik menu “show details of this test”. Di sana akan tersedia banyak informasi tambahan lainnya. Seperti IP hostname, rata-rata kecepatan download, grafik pengecekan internet yang sudah pernah dilakukan sebelumnya dan lainnya.

Aplikasi Internet Speed Meter Lite

Tidak mau mengakses situs tertentu untuk mengecek kecepatan koneksi internet? Silahkan unduh saja aplikasi Internet Speed Meter Lite ini. Pasalnya, fungsi utama dari aplikasi ini adalah untuk mengecek kecepatan internet, khususnya jaringan WiFi secara real time.

cara cek kecepatan internet

Jika ingin mencoba menggunakannya, Anda bisa langsung download aplikasi tersebut. Setelah terinstall, biasanya secara otomatis aplikasi ini akan memberikan data kecepatan internet secara otomatis. Pada umumnya, hasil yang ditampilkan muncul pada bar notifikasi.

MyRepublic

Ada yang pernah mendengar situs MyRepublic? Faktanya, situs ini pun dapat membantu Anda mengecek kecepatan koneksi internet. Cukup kunjungi saja situs resmi speed test MyRepublic.

Sesaat setelah berhasil masuk situsnya, langsung saja klik “Go” pada layar. Situs biasanya otomatis melakukan pengecekan selama kurang lebih 30 detik. Begitu prosesnya selesai, hasilnya akan segera muncul.

Hasil pengecekan akan menampilkan banyak informasi. Dari mulai hostname, hasil cek kecepatan download, ping, upload, jitter koneksi internet, dan lainnya. Jika mau mengulangi pengecekan, tinggal klik “again” yang berada di samping tampilan hasil sebelumnya.

Google Fiber Speedtest

Merupakan situs lain yang bisa membantu Anda untuk melakukan pengecekan koneksi internet baik di HP maupun pada PC/laptop. Jangan khawatir, karena tampilan situs ini begitu sederhana.

Saat ingin mencobanya, Anda hanya perlu mengunjungi situsnya untuk diarahkan pada laman pengecekan kecepatan internet. Jika sudah, langsung saja klik “play” dengan ikon bulat warna biru. Setelah itu, biarkan situs melakukan pengecekan secara otomatis.

Pengecekan dilakukan secara cepat, dan hasil bisa langsung ditampilkan pada layar. Hasilnya nanti akan menjelaskan banyak informasi. Seperti hasil pengecekan download speed, upload speed, ping jaringan internet, dan sebagainya.

Speedsmart.net

Jika masih ingin mencari cara mengecek koneksi internet melalui hp atau pc/laptop mungkin bisa dicoba melalui Speedsmart.net. Situs ini ternyata sudah menyediakan dua pilihan bagi para penggunanya. Khususnya bagi yang mau mengecek via HP yaitu Android atau ios.

Walaupun begitu, hasil yang ditampilkan nanti tetap sama. Penggunaanya juga sama-sama sederhana. Informasi yang muncul sebagai hasil pengecekan nanti  pun terbilang sangat lengkap.

Dari mulai download speed, upload speed, IP server, sampai provider. Jika dibandingkan dengan situs pengecekan kecepatan internet lainnya, speedsmart.net ini dinilai yang paling akurat.

Speedtest CBN

Adalah salah satu perusahaan ISP atau Internet Service Provider di Indonesia. Mereka menyediakan fasilitas pada pengguna untuk bisa melakukan cek kecepatan koneksi internet. Interface situs pun begitu sederhana.

cara cek kecepatan internet

Apabila mau mencoba mengecek koneksi internet melalui situs ini, cukup buka dan Anda akan diarahkan pada halaman pengecekan. Setelah itu klik “Go” dan biarkan situs melakukan proses pengecekan dengan sangat cepat.

Untuk informasi hasilnya sendiri sebetulnya masih sama dengan situs pengecekan koneksi internet lainnya. Seperti hasil pengecekan download, jitter, upload, sampai ping. Cara ini bahkan dapat Anda aplikasikan melalui hp, PC, maupun laptop.

Aplikasi Internet Speed Test App

Gunakan aplikasi ini untuk mengecek kecepatan internet Anda. Hasil yang ditampilkan pun sangat akurat dari mulai kecepatan upload, download, sampai ping jaringan. Untuk menggunakannya Anda perlu:

  • Download aplikasinya via play store
  • Jika sudah terinstall, buka aplikasinya dan klik “test”
  • Tunggu sampai proses pengecekan berhasil dilakukan.

Itu dia tadi beberapa cara cek kecepatan internet. Anda bisa melakukannya via aplikasi maupun situs tertentu secara online. Tinggal pilih saja mana yang paling mudah dan nyaman digunakan.

Bagikan Postingan: