Panduan Cara Membuat Surat Lamaran Kerja yang Benar

Dalam usaha melamar suatu pekerjaan, pasti diperlukan pengetahuan cara membuat surat lamaran kerja yang benar.

Ini merupakan suatu hal yang pasti dibutuhkan untuk melihat sejauh mana keseriusan dari seseorang yang dalam mencalonkan diri jadi kandidat pelamar.

Banyak yang masih belum paham bagaimana cara membuatnya Untuk menyusunnya memang tidak boleh asal-asalan dan ada kriteria tertentu sebuah surat lamaran dikatakan bagus.

Fungsi Surat Lamaran Kerja

Surat lamaran merupakan komponen penting dalam proses Anda menuju ke perusahaan atau instansi. Cara membuat surat lamaran kerja yang benar tentu harus Anda pahami dalam membuatnya.

Secara rinci, fungsi surat lamaran kerja ini adalah sebagai berikut:

Sebagai Tanda Tertulis Resmi Permohonan Kerja

Fungsi pertama dari surat lamaran kerja ialah sebagai tanda resmi Anda mengajukan permohonan kerja.

Permohonan yang tanpa disertai tulisan, tentunya tidak resmi apalagi kalau disertai dengan materai. Bukti hukumnya yang akan lebih kuat saat anda menyertakannya.

Sebagai Media Komunikasi

Fungsi selanjutnya dari surat lamaran kerja yaitu sebagai media komunikasi. Dengan lampiran pada suratnya, Anda dapat menggambarkan diri mulai dari riwayat pendidikan, riwayat pekerjaan, skill yang dimiliki, serta kisaran gaji yang diharapkan. Semua itu bisa jadi pertimbangan perusahaan untuk menerima Anda atau tidak.

Sebagai Media Pertimbangan Perusahaan

Surat lamaran kerja juga bisa menjadi media pertimbangan sebuah perusahaan apakah pelamar tersebut layak atau tidak. Perusahaan tempat anda melamar akan melirik jika kualitas surat lamaran tinggi.

Cara Membuat Surat Lamaran Kerja yang Benar
Image Credit: Pixabay.

Cara Pembuatan Surat Lamaran Kerja

Pentingnya surat lamaran kerja ini salah satunya juga bisa mempromosikan seseorang yang mengenai dirinya lewat tulisan yang dibuat.

Semakin berkualitas apa yang ia gambarkan, maka kesempatannya untuk dilirik perusahaan jadi makin besar.

Agar anda tidak kebingungan bagaimana cara membuat surat lamaran kerja yang benar,  kami akan menjelaskan sejumlah langkah-langkahnya.

  • Di bagian pucuk surat sebelah kanan, jangan lupa menuliskan tempat serta tanggal Anda menulisnya. Di bawahnya, tuliskanlah alamat tempat perusahaan yang dituju. Selanjutnya, Jangan lupa untuk menuliskan salam pembuka.
  • Di bagian isi surat lamaran, kalimat pertama bisa anda jelaskan Dari mana sumber informasi lowongan kerja yang didapat. Berikutnya, tuliskan niat anda mengisi lowongan pekerjaan tersebut.
  • Bagian selanjutnya dari isi sebuah surat lamaran kerja adalah mencantumkan biodata diri. Anda bisa mencantumkan data pribadi seperti nama lengkap, tempat tanggal lahir, jenis kelamin, riwayat pendidikan, domisili sekarang ini, nomor telepon atau email yang bisa dihubungi.
  • Mencantumkan kemampuan atau skill yang dimiliki juga penting dan ini bisa anda jelaskan pada bagian selanjutnya. Dengan menggambarkannya, perusahaan akan tahu seberapa bagus kualitas Anda. Jika memungkinkan, tuliskan portofolio hasil pekerjaan yang pernah anda buat sebelumnya.
  • Pada bagian penutup Anda bisa harapan anda untuk bisa diterima di perusahaan tersebut. Tuliskanlah dengan kalimat dengan penuh keseriusan dan komitmen Anda jika diterima nantinya.
  • Terakhir, Jangan sampai ketinggalan untuk menuliskan ucapan terima kasih dan harapan anda untuk menerima kabar baik dari perusahaan. Pada bagian Hormat Saya bisa diisi dengan nama lengkap Anda dan gelar Jika ada.

Kesalahan Dalam Membuat Surat Lamaran Kerja

Dalam usaha cara membuat surat lamaran kerja yang benar seringkali juga ditemui kesalahan baik dari segi penyusunan maupun isinya.

Oleh karena itu Anda harus memahami bagaimana juga tata bahasa dan EYD yang benar. Ini untuk menghindari kerancuan secara tata bahasa dalam penulisan surat lamaran kerja.

Dari segi isi, anda jangan sampai membuat kesalahan juga. Sejumlah kekeliruan yang seringkali ditemui yaitu memanipulasi riwayat pendidikan maupun pekerjaan.

Saat Anda interview akan dilihat lebih dalam seputar pengalaman kerja dan pendidikan tersebut. Jika ternyata Anda berbohong, bisa berakibat langsung ditolak atau di blacklist dari perusahaan tersebut di kemudian hari.

Agar tidak memusingkan Anda, kami akan mencoba menuliskan contoh cara membuat surat lamaran kerja yang benar. Ini bisa menjadi acuan anda untuk membuatnya baik melalui tulisan tangan maupun diketik di komputer.

Semakin bagus surat lamaran yang dibuat tentunya minat perusahaan atau instansi terhadap anda juga semakin tinggi. Oleh karena itu, buatlah sebaik mungkin dengan tata bahasa dan data yang valid.

Contoh surat lamaran kerja pada bank :

Tangerang, 11 Agustus 2020

Kepada Yth,

HRD Bank BCA Cabang Balaraja

Jl. Raya Serang KM 23,5

Tangerang

Dengan hormat,

Berdasarkan informasi yang saya peroleh dari situs www.jobstreet.com, bahwa tersedia informasi lowongan kerja di Bank BCA Cabang Balaraja. Maka, Saya yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama                             : Hamdan

Tempat/Tanggal Lahir    : Tangerang, 05 Februari 1989

Alamat                            : Kp. Sondol RT 10/03 D, Kemuning, Kec.

                                          kresek, Kab. Tangerang, Banten.

No Handphone            : 085779094977

Status                            : Menikah

Pendidikan Terakhir   : Sarjana (S1)

Saya bermaksud mengajukan permohonan lamaran untuk mengisi posisi staff call center. Sebagai bahan pertimbangan, saya juga melampirkan beberapa berkas.

  1. Daftar riwayat hidup (curriculum vitae). Baca: Membuat Daftar Riwayat Hidup Lamaran Kerja yang Baik
  2. Fotokopi transkrip nilai
  3. Fotokopi KTP KTP
  4. Fotokopi ijazah terakhir
  5. Pas foto ukuran 4 x 6 yang terbaru.

Besar sekali harapan saya untuk bisa bergabung dengan perusahaan. Saya akan berusaha memberikan hal terbaik yang dimiliki saat bergabung dengan perusahaan nanti.

Kepuasan pelanggan tentunya menjadi nomor satu dan akan saya usahakan dari layanan call center tersebut.

Demikianlah surat lamaran pekerjaan ini saya buat, atas perhatiannya saya mengucapkan terima kasih.

Hormat Saya

(Hamdan)

Contoh surat lamaran kerja PNS S1/S2/Diploma:

Tangerang, 11 Agustus 2020

Yth. Menteri Kesehatan Republik Indonesia

Di Jakarta

Jl. Merdeka Barat no.15

Jakarta Pusat 10110

Dengan hormat,

Saya yang bertanda tangan di bawah ini ;

Nama                             : Hamdan

Tempat/Tanggal lahir     : Tangerang, 05 Februari 1989

Alamat                           : Kp. Sondol RT 10/03, Ds. Kemuning, Kec. Kresek, Kab.

                                        Tangerang – Banten 15610

Pendidikan Terakhir       : Sarjana (S1)

Berdasarkan informasi pengumuman penerimaan calon pegawai negeri sipil di kementerian kesehatan tahun 2020, bersama ini ingin mengajukan diri melamar pekerjaan di Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, dengan menyatakan sesungguhnya saya:

  1. Tidak pernah menjalani hukuman penjara atau kurungan berdasarkan putusan pengadilan yang memiliki kekuatan hukum tetap Karena melakukan sebuah tindakan kejahatan.
  2. Tidak pernah diberhentikan secara tidak hormat dengan tidak atas keinginan sendiri sebagai Pegawai Negeri Sipil atau sebagai karyawan swasta.
  3. Tidak dalam posisi calon pegawai negeri/pegawai negeri dan belum pernah diangkat menjadi pegawai negeri sipil/pegawai negeri.
  4. Tidak akan mengundurkan diri apabila dinyatakan diterima menjadi pegawai negeri sipil di kementerian Kesehatan republik Indonesia. Saya bersedia membayar kerugian negara apabila mengundurkan diri.

Sebagai pertimbangan Bersama ini saya juga melampirkan data diri sebagai berikut:

  1. Daftar riwayat hidup
  2. Fotokopi ijazah terakhir beserta transkrip nilai
  3. Foto copy surat keterangan Catatan kepolisian (SKCK)
  4. Foto copy surat keterangan sehat dari dokter Puskesmas
  5. Fotokopi KTP terbaru
  6. Pas foto ukuran 3 x 4 sebanyak 2 lembar.

Demikianlah surat lamaran ini dibuat dan keterangan diatas adalah benar adanya. Saya bersedia dituntut dimuka pengadilan, apabila di kemudian hari Diketahui data yang diberikan tidak benar.

 

Tangerang
11 Agustus 2020

(Hamdan)

Contoh lainnya bisa baca artikel ini:

Bagikan Postingan:

Leave a Comment