Sebutkan Usaha Dalam Bidang Jasa Pariwisata yang Profitable

Usaha di bidang jasa pariwisata merupakan salah satu peluang bisnis potensial di Indonesia. Keindahan alam yang luar biasa disertai keragaman dan keunikan budayanya menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan domestik maupun mancanegara.

Maka dari itu, tidak heran banyak usaha-usaha yang bergerak di bidang pariwisata yang menjamur di Indonesia. Kamu bisa sebutkan usaha usaha dalam bidang jasa pariwisata yang sepi peminat, tidak ada bukan.

Rata-rata semua usaha tersebut pasti melayani banyak pelanggan, baik itu domestik, regional, maupun mancanegara. Tergantung jenis usaha jasa yang ditawarkan.

Eksistensi tempat tujuan pariwisata memang secara langsung mempengaruhi kelangsungan usaha yang bergerak di bidang pariwisata. Sebab, nilai jual mereka adalah objek wisata tersebut.

Tetapi, sama halnya dengan jenis usaha lain, kelangsungan usaha yang bergerak di bidang jasa pariwisata juga tergantung pada permintaan (demand) dan penawaran (supply).

Permintaannya adalah kehausan rohani masyarakat untuk berlibur terlepas dari latar belakang mereka ingin pergi berlibur. Sedangkan penawarannya adalah objek wisata dan turunannya pada fasilitas yang menunjang kelangsungan tempat wisata tersebut.

Usaha Usaha dalam bidang jasa pariwisata yang paling banyak peminat

Pesatnya perkembangan industri pariwisata menyebabkan banyak negara di dunia yang menganggap pariwisata sebagai satu di antara aspek terpenting dan integral dari strategi pengembangan negara. Banyak literatur kepariwisataan yang memberikan alasan bahwa

terhadap negara yang bersangkutan. Keuntungan-keuntungan ini biasanya diperoleh dari pendapatan nilai tukar mata uang asing, pendapatan pemerintah, stimulasi pengembangan regional, dan penciptaan tenaga kerja serta peningkatan pendapatannya.

Bila meninjau sektor pariwisata dari sisi ekonomi, menurut G. Janata pariwisata dapat dibagi ke dalam dua kelompok, yaitu : dynamic sector dan static sector. Dynamic sector adalah kegiatan yang berhubungan dengan travel agent, tour operator, angkutan atau transportasi wisata dan pelayanan lain yang berkaitan.

Sedangkan yang dimaksud dengan static sector adalah perusahaan akomodasi, catering services, transportasi (secara umum), entertaiment, souvenir-shop, dan lain-lain.

Sektor pariwisata di Indonesia dewasa ini tumbuh dan berkembang menjadi suatu industri yang penting dan dapat diandalkan guna menambah devisa negara.

Disebut sebagai suatu industri karena aktivitas rekreasi (pariwisata) tersebut secara ekonomi telah menciptakan permintaan yang memerlukan pasar bagi produk barang dan jasa pelayanan yang dihasilkan oleh suatu perusahaan yang masing-masing terpisah sama sekali, namun saling melengkapi.

Melihat pesatnya perkembangan pariwisata di Indonesia, berikut peluang bisnis potensial pada bidang usaha jasa pariwisata di Indonesia yang bisa dimanfaatkan oleh para pelaku bisnis yang bergerak di bidang jasa pariwisata

Bisnis Penginapan

Usaha Usaha Dalam Bidang Jasa Pariwisata

Bisnis penginapan biasanya adalah fasilitas yang ada pada tempat pariwisata yang mempunyai reputasi regional sampai mancanegara. Sebab, wisatawan yang berkunjung kesana tidak terbatas pada wisatawan dalam negeri, tetapi juga wisatawan luar negeri.

Bisnis penginapan bisa mencakup bisnis perhotelan untuk wisatawan kelas atas hingga bisnis penginapan seperti homestay yang melayani wisatawan regional. Bisnis penginapan yang ada di wilayah wisata secara tidak langsung mencerminkan reputasi dari sektor wisata tersebut.

Maka dari itu, pelayanan yang ditawarkan adalah pelayanan kelas premium untuk memanjakan para wisatawan. Selama tempat penginapan tersebut menyediakan tempat yang nyaman untuk ditinggali, air bersih, aman dan tentunya biaya penginapan yang terjangkau, otomatis dapat dipastikan banyak wisatawan yang akan memesan tempat tersebut.

Bisnis Kuliner

Usaha Usaha Dalam Bidang Jasa Pariwisata

Bisnis kuliner adalah bisnis yang menjamur di tempat-tempat wisata. Mulai dari jajanan kali lima sampai restoran berkelas. Bisnis kuliner pada yang melayani sektor pariwisata bisa berupa masakan khas daerah tersebut. Masakan yang menjadi kebanggaan daerah tersebut.

Usaha sektor kuliner bisa menjadi suatu trend dan menjadi salah satu daya tarik wisata di suatu daerah. Kegiatan ini dikenal dengan istilah wisata kuliner. Kamu bisa sebutkan usaha usaha dalam bidang jasa pariwisata yang tampak sepi, tidak ada bukan ?

Indonesia tak hanya dikenal memiliki kebudayaan yang beraneka ragam. Tetapi juga memiliki makanan khas yang berbeda antar daerahnya. Disinilah Anda bisa menjadi penghidang aneka menu nusantara yang siap menggoyang lidah para wisatawan. Menjanjikan bukan?

Bisnis Penyewaan Kendaraan

Bisnis sewa kendaraan baik itu kendaraan roda empat dan roda dua, boat, perahu sepertinya sangat masuk akal di daerah yang dekat dengan tempat wisata. Kita bisa memberikan kemudahan bagi wisatawan untuk berpindah dari tempat wisata yang satu ke tempat yang lain. Ini adalah peluang besar.

Peluang ini bisa dimanfaatkan, sebab rata-rata wisatawan tidak akan membawa kendaraan sendiri ketika pergi berlibur, apalagi wisatawan regional atau mancanegara yang datang berlibur bersama keluarga, mereka akan sangat membutuhkan kendaraan untuk mobilitas mereka.

Bisnis Jasa Penerjemah dan Tour Guide

Komunikasi adalah salah satu cara para wisatawan untuk bisa bersosialisasi dengan masyarakat lokal. Disinilah peran seorang penerjemah sangat dibutuhkan untuk menjadi perantara yang dapat menerjemahkan maksud dari warga daerah tersebut maupun wisatawan sehingga proses komunikasi dapat berjalan dengan baik.

Hal ini tentu menjadi keuntungan tersendiri, terutama bagi Anda yang mahir dan menguasai beberapa bahasa asing. Salah satunya bahasa inggris sebagai bahasa internasional. Bisnis ini sangat profitable, apalagi usaha ini berada di tempat wisata yang sudah mempunyai reputasi sampai ke mancanegara.

Selain itu, bisnis penerjemah atau tour guide akan sangat peminat jika di tempat tersebut ada wisata budaya yang unik dan sangat membutuhkan penerjemah atau pakar dalam budaya tersebut.

Bisnis Penyewaan Perlengkapan

Perlengkapan yang biasanya banyak disewakan adalah perlengkapan untuk menyelam, snorkeling dan juga berbagai perlengkapan lainnya sesuai dengan tempat wisata masing-masing.

Biasanya pada musim liburan, perlengkapan tersebut banyak disewa untuk menunjang aktivitas dalam menikmati wisata alam yang disediakan.

Kamu tentu sering melihat wahana bermain banana boat yang disewakan untuk sekali sesi permainan. Bukankah usaha tersebut sangat menarik.

Bisnis Parkir

Walaupun terkesan kurang berkelas tetapi bisnis penyedia tempat parkir adalah bisnis yang menjanjikan. Pada sebuah area wisata yang sudah cukup populer dan terkenal, tidak heran jika pada hari-hari tertentu kapasitas pengunjung yang membludak membuat lokasi parkir milik pengelola menjadi tidak mencukupi.

Hal ini tentu bisa menjadi peluang usaha potensial bagi Anda dengan menyediakan lahan parkir tambahan di sekitar tempat wisata terdekat.

Tentunya sebelum membuka bisnis ini, kamu harus mempunyai jaminan bahwa kendaraan yang terparkir di tempat bisnis kamu tetap aman ketika dititipkan oleh pemiliknya.

Demikianlah sebagian jenis-jenis usaha yang bergerak di bidang jasa pariwisata. Selain jenis usaha di atas, masih banyak lagi jenis usaha yang bisa ditawarkan kepada para wisatawan.

Usaha tersebut tergantung kepada karakteristik tempat wisata tersebut. Coba kamu sebutkan usaha usaha dalam bidang jasa pariwisata selain usaha di atas yang berada di sekitar kamu.

Sumber gambar: Pixabay.

Bagikan Postingan:

1 thought on “Sebutkan Usaha Dalam Bidang Jasa Pariwisata yang Profitable”

Leave a Comment