Contoh Penutupan Proposal Kerjasama, Sekolah, Pengajuan Dana

Proposal menjadi dokumen penting yang memiliki banyak fungsi, seperti untuk mengajukan gagasan, permohonan dana, dukungan, dan lainnya. Saat menyusun dokumen ini harus memperhatikan strukturnya, terutama penutupan proposal.

Bagian penutup memang penting untuk diperhatikan supaya tidak asal-asalan saat menyusunnya. Selain itu, bagian ini juga merangkum isi dari proposal secara menyeluruh atau kesimpulan. Jika disusun dengan baik dan benar, proposal yang sudah dibuat tentu mampu memberikan kesan yang baik pula.

Lalu, seperti apakah contoh bagian penutup proposal yang tepat? Jika sudah penasaran, maka simak informasinya berikut ini.

Mengenal Pengertian Proposal

Mengenal Pengertian Proposal

Menurut KBBI, pengertian proposal merupakan suatu rencana yang dituliskan dalam bentuk rancangan kerja. Kata proposal diambil dari Bahasa Inggris, yakni “to propose” yang memiliki makna mengajukan.

Proposal dibuat untuk menjelaskan rencana dan tujuan dari suatu rencana secara detail. Biasanya juga akan dicantumkan mengenai rincian biaya yang diperlukan untuk pelaksanaannya mulai dari awal hingga akhir.

Dokumen ini sebenarnya hanya sebagai usulan secara tertulis untuk pihak-pihak yang berkaitan dalam sebuah kegiatan. Kegiatan ini bisa berupa pengajuan dana, kegiatan bisnis atau usaha, proyek, penelitian, dan lain sebagainya.

Penyusunan proposal memang harus dilakukan dengan baik dan benar. Ada beberapa struktur yang perlu dipertimbangkan, terlebih jika proposal yang dibuat ditujukan kepada pimpinan ataupun lembaga resmi.

Struktur-Struktur Proposal

Struktur-Struktur Proposal

Struktur pada setiap jenis proposal pada umumnya berbeda, tergantung dari instansi yang menyusunnya. Secara umum, berikut ini beberapa struktur yang ada dalam sebuah proposal:

1. Sampul

Sampul adalah bagian depan yang ada dalam sebuah proposal. Bagian ini biasanya berisi nama perusahaan, judul proposal, pihak yang menyusun proposal (bisa dicantumkan atau sekedar nama perusahaan) dan tahun penyusunan proposal.

2. Pendahuluan

Pendahuluan bisa dibilang merupakan awal dalam penyusunan suatu proposal. Biasanya dijadikan sebagai panduan mengenai isi yang sudah dituliskan dalam proposal.

Bagian pendahuluan yang ada dalam proposal meliputi kata pengantar, daftar isi, ikhtisar, lembar pengesahan, dan lain sebagainya.

3. Isi

Sesuai namanya, bagian ini akan menjelaskan secara detail mengenai isi dari proposal. Segala macam informasi penting dalam sebuah proposal akan dituliskan pada bagian ini.

Adapun yang termasuk bagian isi adalah latar belakang, tujuan penyusunan proposal, susunan kepanitiaan, waktu pelaksanaan, anggaran biaya, dan lain sebagainya.

4. Penutup

Bagian penutupan proposal menjadi bagian penting berikutnya dalam sebuah proposal. Biasanya menjelaskan tentang rangkuman dari isi proposal yang sudah dibuat serta harapan yang ingin dicapai dari pembuatan proposal.

5. Lampiran

Lampiran dapat ditambahkan jika Anda memiliki cukup banyak dokumen yang kurang sesuai jika ditempatkan di bagian isi. Umumnya berisi dokumentasi seperti bukti berupa foto, perhitungan anggaran, sertifikat dan perizinan dari pihak terkait.

Contoh Penutupan Proposal Terlengkap

Sebuah proposal memang harus dilengkapi dengan penutup yang menandakan bahwa penjelasan tentang isi telah usai. Bagian penutup umumnya berisi tentang ungkapan terima kasih, dukungan dari pihak yang bersangkutan, harapan yang dicapai, dan permohonan restu.

Untuk membuat bagian penutup harus menggunakan kalimat yang tepat, tujuannya untuk menyesuaikan jenis proposal. Inilah beberapa contoh penutupan proposal untuk berbagai macam keperluan.

1. Penutup Proposal Tawaran Kerjasama

Penutup Proposal Tawaran Kerjasama

Demikian proposal penawaran kerjasama untuk pembangunan Pandani Resto Malang  ini kami sampaikan. Adapun rangkuman isi dari proposal ini adalah sebagai berikut:

Sebagai marketing dari Pandani Resto Malang, kami menawarkan kerjasama menarik kepada Bapak/Ibu untuk membangun restoran pada lokasi yang strategis.

Komisi yang kami berikan adalah sistem bagi hasil jika restoran sudah beroperasi.

Kami berharap bisa memiliki kesempatan untuk mempresentasikan Pandai Resto Malang kepada Bapak/Ibu.

Sekian pengajuan proposal yang dapat kami sampaikan kali ini. Kami berharap bisa menjalin kerjasama yang saling menguntungkan dengan Bapak/Ibu. Terimakasih banyak atas perhatian dan waktunya.

2. Proposal Kegiatan Sekolah

Proposal Kegiatan Sekolah

Demikian proposal Kegiatan Pentas Seni yang sudah kami buat. Besar harapan kami untuk mendapatkan dukungan dari Bapak/Ibu Guru semuanya. Semoga acara ini bisa terlaksana dengan baik sebagaimana yang diharapkan.  Atas perhatiannya, kami sampaikan terima kasih.

3. Penutup Proposal Pengajuan Dana

Penutup Proposal Pengajuan Dana

Pada proposal Pembangunan Mushola Al-Hikmah, dana yang dibutuhkan mencapai Rp200.000.000 (dua ratus juta) dengan rincian biaya yang sudah terlampir.

Besar harapan kami supaya proposal yang ini mendapat persetujuan supaya proses pembangunan bisa segera direalisasikan.

Demikian proposal pengajuan dana Pembangunan Mushola Al-Hikmah ini kami sampaikan untuk ditindaklanjuti. Atas perhatiannya, kami sampaikan terima kasih banyak.

4. Penutup Proposal Penelitian

Penutup Proposal Penelitian

Kesimpulan

Berdasarkan penjelasan yang disampaikan pada bab sebelumnya, maka rangkuman data dari penelitian saya berjudul Pengaruh Model Happy Learning pada Pelajaran Bahasa Indonesia di SD Nambaan II yaitu sebagai berikut:

  • Model Happy Learning bisa membuat motivasi siswa semakin meningkat untuk mempelajari Bahasa Indonesia.
  • Model Happy Learning bisa meningkatkan nilai mata pelajaran Bahasa Indonesia ketika post test.
  • Model Happy Learning bisa diterapkan untuk materi mengenal Drama.

Saran

Saran dari penelitian dengan judul Pengaruh Model Happy Learning pada Pelajaran Bahasa Indonesia di SD Nambaan II adalah:

  • Model Happy Learning bisa diterapkan pada materi Bahasa Indonesia yang lebih kompleks.
  • Siswa harus dikondisikan dengan baik supaya siap menerima materi yang menerapkan sistem Happy Learning.
  • Sebagai pendidik, guru diharuskan mampu mengkondisikan kelas supaya siswa bisa mendapatkan materi secara merata.
  • Siswa yang mendapat tugas menggunakan sistem Happy Learning akan mengetahui pengaruh sistem tersebut untuk kegiatan belajar yang dilakukan mandiri.

5. Proposal Sponsorship

Proposal Sponsorship

Sehubungan dengan adanya Turnamen Basket se-Kota Surabaya yang akan diselenggarakan dalam waktu dekat, kami menawarkan kerjasama yang sudah pasti menguntungkan untuk perusahaan yang berkenan menjadi sponsor.

Kerjasama yang kami tawarkan umumnya tidak bersifat mengikat. Semua kegiatan akan dilaksanakan sesuai dengan perjanjian yang sudah disepakati antara pihak sponsor dan panitia. Bila perlu, kesepakatan ini bisa dibuatkan surat perjanjian yang ditandatangani oleh pihak terkait untuk jaminan kerjasama.

6. Penutupan Proposal Usaha Makanan

Penutupan Proposal Usaha Makanan

Kesimpulan

Produk Kripik Tempe Kediri ini terinspirasi dari pengolahan tempe yang kami temui di sosial media sehingga kami sesuaikan dengan camilan yang kekinian.

Kripik Tempe Kediri ini kami produksi menggunakan bahan baku yang terbukti berkualitas. Kami juga selalu mengutamakan kebersihan saat mengolah produk sehingga banyak diminati oleh masyarakat berbagai kalangan.

Harga produk sangat ekonomis dan terjangkau sehingga memiliki nilai tambah bagi konsumen untuk membeli camilan ini.

Saran

Sepenuhnya kami menyadari bahwa proposal ini masih jauh dari kata sempurna. Oleh karena itu, kami mengharapkan kritik dan saran dari Bapak/Ibu untuk penyempurnaan proposal ini.

Demikian proposal usaha ini kami buat, semoga usaha kami bisa semakin lancar dan bisa mengembangkan kreativitas yang bermanfaat untuk kami semua.

Kami sampaikan terimakasih banyak untuk pihak yang sudah membantu dalam merangkai proposal ini sehingga bisa selesai tepat waktu.

Kumpulan contoh penutupan proposal di atas bisa digunakan untuk berbagai keperluan. Sebelum menyerahkan proposal kepada pihak terkait, jangan lupa untuk memeriksa ulang penggunaan kalimat dan tata bahasa. Jika kurang paham, sangat disarankan untuk meminta bantuan kepada pembimbing.

Bagikan Postingan:

Leave a Comment