15+ Gambar Sketsa Pemandangan Alam (Bukit, Desa, dll)

Sketsa merupakan lukisan kasar yang belum selesai dan menjadi gambar awal untuk membuat karya lukis. Para pelukis akan membuat sketsa kasar yang menjadi dasar dari karya lukisan. Salah satu contoh sketsa yang banyak dibuat pelukis adalah gambar sketsa pemandangan.

Sketsa dibuat dengan tujuan untuk mengurangi kemungkinan terjadinya kesalahan ketika melukis suatu gambar. Sketsa pemandangan adalah salah satu tema sketsa yang paling banyak dipilih. Ada berbagai inspirasi pemandangan untuk membuat sketsa seperti air terjun, pedesaan, gunung dan pantai.

15 Contoh Gambar Sketsa Pemandangan Alam yang Mempesona

Sketsa gambar pemandangan gunung dan air terjun adalah sketsa pemandangan alam yang banyak dipilih terutama oleh pelajar di sekolah. Untuk mendapatkan sketsa pemandangan alam yang indah, pelukis harus menentukan sudut pandang serta komposisi gambar yang tepat.

1. Sketsa Rumah Sederhana di Perbukitan

Sketsa Rumah Sederhana di Perbukitan

Gambar sketsa di atas lebih berfokus kepada keberadaan satu buah rumah yang dibangun dekat dengan gunung dan perbukitan. Rumah dengan bentuk sederhana khas pegunungan tersebut dibuat tampak seperti berada di tepi jurang.

Satu buah pohon tinggi berada di samping rumah dengan dahan melebihi atap rumah. Halaman dengan bebatuan menambah kesan alam yang semakin menonjol.

2. Sketsa Petani dan Kerbau di Sawah

Sketsa Petani dan Kerbau di Sawah

Bagi pelajar yang mendapat tugas sekolah membuat sketsa namun bingung akan menggambar apa, mungkin contoh sketsa satu ini bisa dijadikan inspirasi. Gambar petani dan kerbau di sawah adalah salah satu contoh sketsa pemandangan alam yang mudah untuk pelajar.

Di sketsa tersebut hanya terdapat seorang petani dengan seekor kerbau di sawah yang dikelilingi pegunungan di belakangnya. Garis yang digunakan tegas dan sederhana.

3. Sketsa Jembatan Ala Eropa Klasik

Sketsa Jembatan Ala Eropa Klasik

Contoh gambar sketsa pemandangan satu ini bisa dibilang cukup unik karena menggunakan titik fokus berupa jembatan di tengah lukisan yang dibuat dari susunan batu bata. Di bawah jembatan mengalir air sungai deras yang membelah desa.

Di atas jembatan tampak rumah dan bangunan berjejer rapi dengan deretan gunung di baliknya. Model pemandangan alam pada sketsa ini meniru pedesaan yang ada di Eropa.

4. Gambar Sketsa Pemandangan Pantai Berombak Tinggi

Gambar Sketsa Pemandangan Pantai Berombak Tinggi

Gambar sketsa pantai di atas sebenarnya cukup sederhana karena tidak banyak objek yang dimasukkan ke dalamnya. Lukisan hanya terdiri dari dua buah pohon kelapa dengan tempat bersantai yang diikat ke batang pohon kelapa.

Tantangan dalam menggambar sketsa ini adalah membuat ombak tinggi di tepi pantai agar terlihat seperti ombak nyata.

5. Sketsa Pemandangan Alam Pedesaan

Sketsa Pemandangan Alam Pedesaan

Pemandangan alam di pedesaan tidak harus selalu berupa sawah yang dikelilingi pegunungan. Sketsa lukisan satu ini bisa menjadi inspirasi untuk Anda yang ingin menggambar alam pedesaan anti mainstream.

Fokus utama gambar adalah jalan desa dengan tepi kanannya terdapat jejeran rumah dan tepi kiri pepohonan tinggi. Suasana yang tampak dari lukisan adalah pedesaan yang tenang dan damai.

6. Sketsa Matahari Terbit

Sketsa Matahari Terbit

Matahari terbit tidak harus selalu berada di antara dua buah bukit yang berdekatan. Sketsa pemandangan alam di atas bisa sebagai contoh untuk gambar siswa SD karena cukup simpel dengan garis yang tegas.

Sebuah rumah sederhana menghadap ke depan sawah yang dibuat bertingkat. Beberapa pohon tumbuh di tepi bukit mulai dari pohon kelapa, cemara dan lainnya.

7. Sketsa Gunung Berapi Meletus

Sketsa Gunung Berapi Meletus

Sketsa gambar di atas mengambil momen ketika gunung berapi sedang meletus dan memuntahkan laharnya.

Gambar dibuat cukup kontras dengan pepohonan rindang serta aliran air sungai di depan gunung berapi yang belum terpengaruh oleh letusan. Gambar ini seolah menunjukkan detik-detik ketika lahar dimuntahkan dari gunung.

8. Sketsa Gambar Kebun

Sketsa Gambar Kebun

Gambar sketsa pemandangan di atas dipenuhi oleh berbagai macam tanaman yang ada di dalam kebun. Kebun tersebut dipenuhi oleh tanaman bunga seperti bunga matahari, bunga mawar, bunga anggrek dan lainnya.

Selain itu ada juga pohon pisang yang sudah berbuah serta pohon kelapa. Dengan latar berupa gunung serta matahari semakin menambah keindahan sketsa gambar satu ini.

9. Gambar Sketsa Pemandangan Alam Berwarna

Gambar Sketsa Pemandangan Alam Berwarna

Sketsa tidak harus selalu berwarna hitam dan putih saja namun juga bisa dibuat berwarna agar lebih hidup. Pewarna yang digunakan bisa berupa krayon ataupun pensil warna.

Pemandangan alam pada sketsa berupa danau biru luas yang dikelilingi oleh pohon cemara serta pegunungan tinggi. Di langit terdapat burung yang sedang terbang dengan matahari yang mengintip dari celah bukit.

10. Gambar Sketsa Pantai dengan Menara Laut

Gambar Sketsa Pantai dengan Menara Laut

Buat sketsa pemandangan alam pantai anti mainstream tanpa pohon kelapa di tepiannya. Sketsa di atas menggambarkan suasana wisata tepi pantai dengan adanya payung serta ember untuk bermain pasir. Di ujung pantai terdapat menara laut pengawas untuk melihat aktivitas lalu lintas kapal.

11. Sketsa Desa yang Asri

Sketsa Desa yang Asri

Buat pemandangan alam di desa lebih hidup dengan menambahkan aliran sungai kecil yang membelah desa. Sebuah rumah kayu panggung berada di dekat sungai untuk menegaskan suasana pedesaan. Di sekeliling rumah tumbuh pohon-pohon tinggi serta rumput liar yang memberikan kesan sejuk dan asri.

12. Sketsa Pemandangan Alam Bulan Purnama

Sketsa Pemandangan Alam Bulan Purnama

Tidak banyak objek yang dimasukkan ke dalam sketsa gambar pemandangan alam di atas. Namun sketsa sederhana tersebut tetap tampak mempesona dengan pusat berupa sebuah pohon besar dengan daun yang sedang meranggas serta bulan besar di belakangnya.

Adanya bulan purnama besar di langit menegaskan bahwa lukisan tersebut menunjukkan suasana di malam hari.

13. Gambar Sketsa Pantai di Malam Hari

"</a

Gambar sketsa pemandangan pantai tidak harus menunjukkan suasana di siang hari namun juga bisa dibuat untuk menunjukkan suasana pantai malam hari. Sketsa pantai tersebut cukup sederhana dengan objek berupa rumah kayu nelayan di tepi pantai serta dua orang nelayan sedang pergi melaut.

Bulan purnama besar di langit adalah satunya-satunya warna putih yang ada di lukisan. Pohon kelapa melengkung di tepi pantai semakin membuat sketsa lebih berwarna.

14. Sketsa Pemandangan Hutan Tropis

Sketsa Pemandangan Hutan Tropis

Pemandangan alam hutan hujan tropis berupa pepohonan tinggi dan rimbun bisa dibuat sketsa lukisannya. Jika berhasil membuat sketsa pemandangan alam hutan tropis maka Anda akan mendapatkan lukisan alam yang sangat indah.

Namun untuk membuat sketsa hutan tropis dibutuhkan detail gambar dan tekstur yang tepat agar hasilnya tampak seperti aslinya.

15. Sketsa Sawah dan Gunung

Sketsa Sawah dan Gunung

Pemandangan dengan latar belakang sawah dan gunung  bisa dibuat sketsa yang sangat mempesona. Sketsa gambar di atas memiliki gazebo di tepi sawah untuk bersantai.

Gambar sketsa pemandangan sebenarnya susah-susah gampang. Anda hanya perlu menentukan komposisi lukisan beserta sudut pandang yang digunakan. Untuk objek dalam lukisannya sendiri umumnya berkisar di pepohonan, sungai, pegunungan, rumah pedesaan, awan dan sebagainya.

Bagikan Postingan:

Leave a Comment