Sebutkan Komponen Perencanaan Usaha Kerajinan, Pengertian dan Manfaatnya

Semua orang pasti ingin membangun bisnis atau usaha, apalagi di tengah kehidupan ekonomi yang masih belum stabil seperti sekarang. Jika kamu masih bingung dan belum objek apa yang akan menjadi sumber cuan, maka bisa menggeluti bisnis usaha kerajinan. Walaupun kerap dipandang sebelah mata, tapi omzet yang dapat diterima cukup besar. Kamu harus bisa sebutkan komponen perencanaan usaha kerajinan dan manfaatnya kepada orang lain yang ingin menggeluti usaha serupa.

Secara umum komponen perencanaan usaha kerajinan hampir sama dengan bisnis-bisnis mana pun lho. Namun, perbedaannya hanya terletak dari poin-poin tertentu yang memang ditujukan kepada orang-orang yang menjadi pangsa pasar bisnis kerajinan. Kamu pasti punya target pemasaran sendiri, agar produk kerajinan yang dijual dapat laris manis di pasaran. Sebab, strategi marketing berbeda antar satu usaha dengan usaha lainnya.

Kamu harus tahu setiap komponen rencana bisnis kerajinan sampai manfaatnya, sehingga bukan sekadar menjalankan bisnis tanpa mengetahui dampak positif yang dituai. Selain itu, kamu dapat memastikan setiap poin sudah siap dilakukan atau belum, supaya usaha yang akan dijalankan bisa memberi timbal balik menguntungkan berupa omzet jutaan rupiah.

Jenis Kerajinan Suku Dayak

Apa itu Komponen Perencanaan Usaha Kerajinan?

Perencanaan Usaha merupakan proses awal dalam menentukan visi dan misi dari suatu bisnis yang akan dijalankan dalam jangka panjang. Pelaku bisnis harus melakukan beberapa hal penting seperti strategi, anggaran, kebijakan dan hal-hal penting lainnya.

Hal ini dikarenakan setiap komponen punya andil besar dalam menentukan keberhasilan usahamu dalam sektor kerajinan. Selain itu, visi dan misi punya arti masing-masing yang harus kamu tahu di bawah ini:

  • Misi merupakan langkah-langkah utama yang akan dilakukan untuk menggapai tujuan menjalankan bisnis.
  • Visi merupakan cita-cita atau tujuan menjalankan bisnis di masa depan, serta diwujudkan dengan melakukan misi yang relevan.
  • Tujuan merupakan pencapaian dari bisnis atau usaha yang dijalankan.
  • Strategi merupakan perencanaan yang terdiri dari pemasaran sampai proses produksi objek yang akan dijual. Tujuannya untuk mendapatkan penjualan dari barang yang dibuat.

Cara Memulai Bisnis Kerajinan

Jika kamu masih bingung untuk memulai bisnis kerajinan, jangan khawatir karena rasa bingung tersebut dapat dijawab dengan poin-poin di bawah ini:

Tentukan Jenis Bisnis

Jangan sampai salah dalam menentukan jenis bisnis atau usaha yang akan digeluti, apalagi kalau jangka panjang. Contohnya, kamu dapat menggeluti usaha kerajinan seperti membuat aksesoris sampai benda-benda terbuat dari rotan, serta bahan menarik lainnya yang kemungkinan besar diminati wisatawan lokal dan asing.

Pilih Target Pasar

Kalau kamu sudah menentukan jenis usaha yang akan digeluti, maka bisa menentukan target pasarnya. Jika kamu berencana membuka usaha kerajinan, sebarkan barang produksimu ke beberapa tempat seperti pameran, media sosial sampai toko oleh-oleh cenderamata yang sering didatangi banyak orang saat sedang liburan.

Promosi Barang Kerajinan

Hal penting yang sangat wajib diperhatikan adalah kamu wajib mempromosikan semua barang kerajinan yang sudah diproduksi. Kamu tidak selalu memberitahukan dari mulut ke mulut lho. Kalau kamu punya banyak followers di media sosial, manfaatkan Facebook hingga Instagram sebagai brand marketing barang kerajinannya.

Peluang Usaha dalam Wirausaha Kerajinan Tangan

Daftar Komponen Perencanaan Usaha Kerajinan

Seperti kami singgung sebelumnya bahwa komponen perencanaan usaha kerajinan hampir sama dengan bisnis-bisnis mana pun lho. Selain itu, kamu tidak perlu repot memahami dan menguasainya untuk diimplementasikan ke bisnis kerajinan yang akan digeluti nanti. Beberapa komponen perenanaan usaha atau bisnis kerajinan tersebut adalah:

Deskripsi Bisnis

Komponen pertama yang paling penting untuk diperhatikan adalah deskripsi bisnis atau usaha kamu. Kamu harus mampu memberi keterangan dan penjelasan tentang usaha kerajinan yang akan sedang dilakukan. Tak hanya itu, sebutkan tujuan usaha tersebut dibuka demi meyakinkan target pasar atau masyarakat umum bahwa produkmu layak dibeli.

Strategi Marketing

Strategi marketing menjadi komponen perencanaan usaha kerajinan berikutnya yang sangat penting dan tidak boleh diabaikan. Kalau kamu melupakan taktik marketing dalam suatu bisnis, usahamu pasti tidak akan berjalan dengan lancar. Orang lain tidak akan tahu barang produksimu, sedangkan kamu akan gigit jari karena tidak meraup keuntungan.

Pemeriksaan Barang

Kamu pun harus melakukan pemeriksaan barang produksi, apakah benar-benar patut diedarkan secara luas atau tidak. Selain itu, pantau produknya secara berkala ke tempat-tempat yang menjadi penitipannya. Tujuannya untuk memastikan apakah barang kerajinanmu disukai masyarakat atau tidak.

Perhitungan Biaya

Tak dapat dimungkiri bahwa estimasi biaya termasuk salah satu komponen perencanaan usaha kerajinan, bahkan bisnis lain yang perlu diperhatikan. Kamu harus tahu berapa anggaran yang dikeluarkan sejak barang diproduksi hingga dipasarkan secara luas. Jangan sampai menghabiskan uang percuma, karena perhitungannya harus akurat dan tepat.

Penerapan pada Proses Produksi

Jika kamu akan menjalankan usaha kerajinan, jangan lupa untuk mengimplementasikan pada proses dan sistem produksinya juga. Selain itu, penentuan dalam meluncurkan berbagai macam produk dari hasil riset pasar pun sangat berpengaruh terhadap kemajuan bisnis. Jadi, potensi meraup keuntungan besar sesuatu yang mustahil bagi usaha kerajinanmu.

Riset Pasar

Kamu harus melakukan riset pasar untuk memilih dan menentukan golongan mana saja yang bakal menjadi target pasar dalam menjalankan usaha kerajinan nanti. Aktivitas ini berguna dalam memantau naik turunnya minat masyarakat terhadap barang produksimu, apakah mereka tetap berminat atau daya belinya semakin berkurang.

Menyempurnakan Manajemen Operasi

Komponen perencanaan usaha kerajinan selanjutnya adalah memaksimalkan dan menyempurnakan manajemen operasi. Kamu harus memperhatikan dan menganalisa bagaimana sistem operasi terhadap barang produksimu berjalan sampai sekarang. Kamu bukan sekadar memantau alat produksi, tapi bahan dan hal penting lainnya juga.

Evaluasi

Hal terakhir yang wajib kamu garis bawahi dan perhatikan adalah evaluasi. Jika semua poin di atas sudah dilakukan dengan benar, kamu harus mengevaluasi dari bisnis kerajinan yang sudah dijalankan. Namun, sebelum bisnis dimulai pun kamu dapat melakukan evaluasi terlebih dulu untuk meminimalisir segala bentuk risiko yang tidak diinginkan.

Manfaat Perencanaan Bisnis

Tak dapat dimungkiri bahwa perencaan bisnis memberikan berbagai macam manfaat penting yang wajib kamu tahu, di antaranya:

Mengurangi Risiko

Bisnis yang sudah direncanakan dengan baik dan benar pasti akan memberikan dampak positif bagi dirimu sendiri, salah satunya risiko yang rendah. Kamu dapat meminimalisirnya karena sudah melakukan perencanaan secara signifikan.

Kuasai Pangsa Pasar

Tak memutup kemungkinan kalau perencanaan usaha kerajinan yang dilakukan dengan benar akan membuatmu mampu menguasai pangsa pasar. Sebab, kamu tahu selera calon konsumen terhadap jenis barang yang akan dijual.

Memperoleh Laba Usaha

Bukan rahasia umum kalau perencanaan usaha kerajinan yang baik akan memberikan dampak positif bagimu sendiri, salah satunya laba usaha yang cukup menggiurkan.

Kamu sekarang tidak perlu repot untuk sebutkan komponen perencanaan usaha kerajinan, karena semuanya dapat dilihat lewat artikel ini. Kamu pun dapat menikmati beragam manfaatnya jika dilakukan secara terarah.

Bagikan Postingan:

Leave a Comment