Motherboard B760 yang murah harga terjangkau

Chipset B760 hadir sebagai penerus chipset B660. Ini dia rekomendasi motherboard B760 yang murah harga terjangkau. Hadirnya B760 bisa menjadi pilihan menarik untuk prosesor Intel raptor lake dan alder lake.

Motherboard yang menggunakan chipset Z790 memang sangat cocok untuk para enthusiast dan hardcore gamers. Namun bukan berarti harus menggunakan mobo dengan chipset Z series.

Terlebih jika dari awal memang tidak ada niat untuk melakukan overclock pada CPU Intel Raptor lake maupun alder lake. Sebab mobo B760 hadir menawarkan opsi menarik dan pastinya bisa diandalkan untuk urusan performa maksimal.

Keuntungan menggunakan motherboard B760

Intel belum lama ini meluncurkan chipset terbarunya yaitu B760 yang hadir sebagai penerus dari B660. Hadirnya B760 tentu sudah dibekali dengan upgrade yang cukup menarik agar motherboard memiliki dukungan lebih untuk kinerja CPU.

Jika pada mobo B660 masih menggunakan PCIe 4.0 maka pada B760 sudah menggunakan PCIe 5.0. Begitu juga B660 yang masih memiliki 6 jalur saja maka pada B760 memiliki hingga 10 jalur PCIe lanes.

Ini berarti motherboard B760 sangat mendukung pemakaian jangka panjang. Potensi bottleneck akan sangat kecil pada mobo B760 terutama saat menggunakan GPU high end keluaran terbaru.

Bermain game berat apapun tentunya GPU tetap sanggup menghasilkan FPS tinggi tanpa takut bottleneck. Hal ini bisa terjadi kerena mobo B760 dapat memberi performa GPU yang maksimal karena memiliki jumlah lanes yang lebih banyak.

Rekomendasi motherboard B760 yang murah

1. MSI MAG B760 TOMAHAWK WIFI

Motherboard B760 yang murah harga terjangkau

Bagi anda yang sudah sering merakit PC maka nama MSI pastinya bukan sesuatu hal yang asing lagi. Dengan reputasi yang bagus maka anda tidak perlu ragu lagi untuk menggunakan motherboard MSI.

MSI MAG B760 TOMAHAWK WIFI hadir sebagai motherboard B760 yang lebih terjangkau daripada motherboard Z790. Ditujukan khusus untuk pengguna kelas menengah.

Sebab kita tahu untuk seri B760 ini hanya mendukung fitur overclock RAM saja, sedangkan overclock prosesor tidak tersedia.

Namun tidak masalah tentunya jika anda memang berencana menggunakan prosesor Intel gen 12 atau gen 13 yang seri non-K.

MAG B760 TOMAHAWK WIFI hadir dengan menawarkan stabilitas yang tak tertandingi. Sangat cocok untuk prosesor Intel yang membutuhkan pengiriman daya yang kuat secara terus menerus.

Heatsink VRM yang tebal mampu memberikan sistem pendingin yang baik. Hal ini tentu tidak dapat ditemukan pada laptop karena tidak terdapat cukup ruang untuk memberi heatsink VRM yang sebesar motherboard bagus ini.

Terdapat dukungan 4 slot RAM DDR5 yang bisa anda pasang dengan maksimal kapasitas hingga 192GB. Mobo MSI MAG B760 TOMAHAWK juga sudah mendukung bluetooth dan Wi-fi versi terbaru yang siap mendukung aktivitas harian anda.

2. MSI MAG B760M MORTAR MAX WIFI

Masih dari MSI kali ini dengan varian motherboard menarik yang memiliki warna dan sedikit fitur yang berbeda. MAG B760M MORTAR MAX WIFI hadir dengan dukungan sata 6G yang lebih banyak dari MAG B760 TOMAHAWK.

Jika pada MSI MAG B760 TOMAHAWK hanya memiliki 4 slot SATA 6G maka pada MORTAR MAX WIFI ini memiliki 6 slot SATA 6G.
Dengan slot yang lebih banyak tentunya dapat membantu anda menghubungkan kabel data seperti SSD untuk kebutuhan storage.

MSI MAG B760M MORTAR MAX WIFI support empat slot RAM DDR5 yang tentunya memiliki kompatibilitas tinggi untuk berbagai merk memory.

Informasi QVL RAM bisa anda lihat melalui situs resmi MSI yang dimana bisa membantu para pengguna untuk menentukan merk RAM yang kompatibel.

MORTAR MAX WIFI B760 dari MSI ini cocok dipasang sebagai motherboard gaming karena dari penampilannya yang memang sangat stylish.

Tidak seperti mobo B760 tomahawk yang menggunakan heatsink VRM warna gelap, pada seri mortar Max Wifi ini menggunakan heatsink warna putih yang kontras dengan board warna hitam.

Pihak MSI juga memiliki dukungan produk lain seperti Chasing PC, PSU dan liquid cooler yang cocok disandingkan dengan mobo MAG B760M MORTAR MAX WIFI.

3. Gigabyte B760M GAMING

Motherboard B760 yang murah

Gigabyte B760M GAMING juga bisa menjadi pilihan motherboard terbaik untuk anda yang ingin mendapatkan performa bagus.

Tidak seperti seri Ultra durable, seri Gaming dari motherboard gigabyte ini sudah dibekali dengan hsf yang keren warna merah cerah.

Mobo B760M GAMING dari Gigabyte ini menggunakan VRM Hybrid 6+2+1. Cocok dipasang CPU gen 13 seperti core i5 13500 atau 13400.

Keunggulan juga terlihat dari motherboard gigabyte gaming ini yang sudah memiliki dua slot RAM DDR5. Sangat disarankan untuk menggunakan dua keping ram DDR5 agar bisa berjalan di dual channel.

Pada bagian CPU tentu hanya mendukung slot LGA1700 yang memang untuk Intel generasi 12 dan 13 saja. Dibutuhkan 8 pin power konektor CPU, jadi memang CPU yang digunakan juga untuk kelas menengah.

Motherboard Gigabyte B760M GAMING sudah menggunakan PCIe 4.0 untuk discrete GPU dan M.2 SSD. Dengan demikian sangat cocok dipasangkan dengan GPU seperti RTX series yang juga sudah support PCIe 4.0 sehingga tidak akan terjadi bottleneck.

4. ASUS ROG STRIX B760-G GAMING WIFI D4

Selain unggul pada seri Z790, Asus juga tidak mau ketinggalan meluncurkan produk motherboard untuk chipset B760. Anda bisa pertimbangkan ASUS ROG STRIX B760-G GAMING WIFI D4 menjadi mobo yang layak untuk PC modern saat ini.

Dari sisi desain ASUS ROG STRIX B760-G GAMING WIFI D4 memang tampil dengan sangat menarik. Para gamers mana yang tidak tertarik dengan mobo gaming dari ROG yang satu ini.

Board nya menggunakan warna hitam, tetapi heatsink VRM dan heatsink chipset menggunakan warna putih dengan corak yang sangat menarik.

Logo ROG sudah tentu menjadi daya tarik sendiri bagi pecinta produk ASUS ROG. Begitu juga dengan dukungan slot SSD M.2 yang sudah dibekali juga dengan heatsink bawaan sehingga performa pastinya bisa lebih maksimal.

Motherboard ASUS ROG Strix ini masih menggunakan DDR4 yang support hingga 4 keping RAM dengan kapasitas maksimal hingga 128GB.

Anda bisa memasangkan mobo bagus ini dengan CPU Intel gen 12 maupun gen 13. Dan karena ini adalah mobo B series maka hanya mendukung overclock RAM saja sedangkan CPU tidak bisa.

5. Asrock B760 Pro RS/D4

Motherboard B760 yang murah harga terjangkau

Tidak kalah menariknya, Asrock juga menghadirkan mobo B760 Pro RS/D4 yang layak anda pertimbangkan untuk dibeli. Dari sisi desain, Asrock B760 Pro RS/D4 memiliki tampilan yang stylish dan memiliki nuansa gaming yang pekat.

Sangat cocok untuk anda yang sudah menggunakan Chasing PC gaming beserta dukungan komponen lainnya. Untuk urusan vcore , mobo ini menggunakan VRM 7+1+1 power phase.

Mobo Asrock ini juga sudah dilengkapi heatsink VRM yang siap menjaga suhu agar tetap stabil meskipun dipakai dalam jangka waktu yang lama.

Dari sisi ram masih menggunakan DDR4 yang support hingga 5333MHz. Sangat cocok untuk anda yang memang berniat melakukan OC ram pada mobo Asrock ini.

Itulah tadi beberapa motherboard B760 yang memang hadir lebih murah sebagai alternatif motherboard z790.

Bagikan Postingan: