Cara cek HP Xiaomi perlu kamu ketahui sebelum memutuskan membelinya sebab kita tidak tahu apakah HP yang akan dibeli itu asli atau palsu. Apalagi saat ini banyak sekali kasus penipuan jual-beli HP. Meski sebagai brand HP terbanyak nomor 2, Xiaomi selalu memperketat keamanan untuk proses distribusi HP.
Selalu ada celah yang dimanfaatkan oleh orang picik untuk menjual HP Xiaomi palsu. Tidak sedikit yang terperdaya karena harga yang jauh lebih murah. Apalagi jika membelinya secara online sehingga HP yang diterima tidak diketahui asli atau palsu. Alhasil merugikan pembeli karena cenderung tidak bergaransi.
Untuk kamu yang akan membeli HP Xiaomi terutama second disarankan untuk membaca sejumlah cara cek HP Xiaomi terlebih dahulu. Sejumlah caranya bisa diikuti dengan mudah dan tanpa ribet sama sekali. Kira-kira bagaimana caranya? Mari cari tahu sejumlah informasinya di bawah ini.
Cara cek HP Xiaomi Asli atau Palsu
Cek keaslian HP Xiaomi bisa dimulai dengan melihat kondisi fisiknya, sistem hingga IMEI. Dengan begitu, HP Xiaomi palsu bisa mudah terdeteksi untuk menghindari sejumlah risiko kerugian yang mungkin terjadi. Berikut beberapa cara yang perlu kamu ketahui, di antaranya:
1. Cek Kondisi Fisik
Mengecek kondisi fisik HP Xiaomi bisa dilihat mulai dari body, layar, kamera hingga baterai. HP Xiaomi palsu biasanya mudah diketahui dari segi fisik yaitu spesifikasinya berbeda dari yang tertulis. Berikut informasi selengkapnya:
Cek Body
Kondisi fisik yang paling mudah dicek ialah bagian body seperti bagian belakang HP. Perhatikan juga bagian tombol power, slot earphone, volume dan lainnya. Jika ada bagian yang cacat, sebaiknya curiga karena bisa jadi barang tiruan. Selain itu, pastikan tidak ada blur pada casing.
Cek Bagian Layar
Setelah mengecek bagian body, jangan lupa periksa layarnya apakah warnanya asli, jernih dan bersih atau tidak. Jika HP Xiaomi imitasi biasanya bagian layar HP berwarna kekuningan karena sudah diganti. Kamu juga bisa mengecek bagian kontras warna HP saat dijalankan.
Cek Baterai
Kamu bisa mengecek bagian baterai HP Xiaomi, biasanya berwarna oranye dengan disertai kode tertentu. Adapun baterai HP Xiaomi yang palsu warnanya relatif pudar, teks pada bagian stiker tidak rapih dan bagian permukaan di kutub baterai cenderung kasar.
Cek Bagian Kamera
Kamera HP Xiaomi yang asli akan menghasilkan kualitas foto sesuai dengan fitur yang disematkan. Misalnya kamera HP Xiaomi dengan kamera 13 MP akan menghasilkan kualitas foto yang jernih. Jika tidak, kamu bisa cek kerapihan bagian penempatan lensa kamera.
2. Cek Bagian Sistem HP Xiaomi
Jika bagian fisik sudah dipastikan bagus maka yang harus kamu cek selanjutnya ialah sistem perangkat lunak Xiaomi. Berikut beberapa cara cek perangkat lunak Xiaomi, di antaranya:
Cek Master Code Xiaomi
Untuk mengecek bagian sistem perangkat, kamu bisa melakukannya dengan menggunakan master code Xiaomi. Caranya dengan mengetik ##64663##, nantinya akan ada sekitar 30 opsi pengecekan mulai dari sim card, keyboard, getaran, sensitivitas dan lainnya.
Sistem MIUI HP Xiaomi
HP Xiaomi yang asli bisa dilihat dari versinya yang cenderung lebih stabil dan pembaharuannya sering muncul setiap terkoneksi internet. Untuk memastikannya kembali, buka bagian pengaturan dan pilih bagian about, jika versi MIUI bertuliskan beta maka bisa dipastikan palsu.
Akses MI Recovery
Cara selanjutnya ialah dengan mengakses MI Recovery, bagian menu ini biasanya di cek ketika HP berfungsi secara tidak normal. Untuk caranya, tekan bagian volume up dan power secara bersamaan, jika asli maka akan diarahkan ke pilihan bahasa.
Melalui Factory Reset
Cara selanjutnya dengan factory reset HP Xiaomi untuk memastikan data di benchmark sesuai dengan spesifikasi aslinya. Caranya masuk ke menu pengaturan, pilih reset factory dan unduh aplikasi untuk mengecek benchmark seperti AnTuTu, Sensor Box dan CPU-Z.
3. Periksa Otentikasi Produk dan Verifikasi IMEI HP
Cara Cek HP Xiaomi resmi atau tidak yang tidak boleh kamu lewatkan ialah memeriksa otentikasi produk dan IMEI. Berikut cara dan langkah-langkahnya:
Mengecek IMEI dan Serial Number
IMEI berisi informasi mengenai HP, seperti merek, model, tahun pembuatan dan serial number. IMEI bisa dilihat di bagian kardus HP atau dial *606#. Kamu bisa masuk ke web cek IMEI Xiaomi, masukan IMEI, captcha, verifikasi hingga muncul IMEI terdaftar.
Melakukan Otentikasi Produk
Otentikasi produk dilakukan untuk mengecek bahwa HP Xiaomi yang dimiliki merupakan produk asli dan didistribusikan di Indonesia. Caranya masuk ke web otentikasi produk Xiaomi, masukan 20 digit kode keamanan, captcha, klik verify, jika berhasil maka HP itu asli.
4. Mengecek Jaringan HP Xiaomi
Cara terakhir kamu bisa mengecek bagian jaringan HP Xiaomi secara manual agar lebih efektif. Dengan mengecek jaringan secara manual, kita bisa mengetes secara lebih pasti apakah ada kesalahan pada jaringan atau tidak. Berikut beberapa di antaranya:
Memastikan Kartu Sim HP Terbaca
Pastikan kartu sim apakah terbaca atau tidak, terutama pada SIM 1. Ini karena sinyal utama biasanya berada pada kartu SIM 1. Kartu sim berpengaruh sekali terhadap jaringan sehingga kamu perlu memastikannya secara benar.
Periksa Jaringan Wifi
Untuk mengecek jaringan wifi, kamu bisa memakai hotspot dari HP lain. Hal ini bertujuan untuk mengecek apakah wifi mengalami eror atau tidak, misalnya tidak bisa tersambung.
Pastikan Sinyal Muncul
Hal yang tidak kalah penting ialah memeriksa sinyal muncul dan tidak lemah. Terlebih masalah sinyal yang rusak akan relatif sulit untuk diperbaiki sehingga perlu berhati-hati dan memastikannya kembali.
Tips Membeli HP Xiaomi agar Tidak Tertipu
Agar kamu tidak tertipu saat membeli HP Xiaomi maka ada beberapa tips yang perlu diperhatikan, berikut di antaranya:
1. Pilihlah HP Xiaomi yang Memiliki Garansi Resmi
Semakin populernya merk HP Xiaomi membuat kita harus berhati-hati ketika membelinya sebab banyak distributor yang menjual dengan harga lebih murah tapi tidak bergaransi resmi. Sebelum membeli, bisa mengecek terkait ketersediaan garansinya terlebih dahulu.
2. Beli HP Xiaomi di Toko Resmi Seperti Mi Store
Agar lebih aman, kamu bisa membeli HP Xiaomi di Mi Store. Dengan begitu, tidak perlu khawatir soal masalah pembelian. Selain itu, Mi Store menyediakan perlengkapan asesoris HP yang dibutuhkan dengan lebih lengkap.
3. Pilih Spesifikasi HP Xiaomi Sesuai dengan Kebutuhan
Memilih spesifikasi HP Xiaomi sesuai dengan kebutuhan penting dipertimbangkan apalagi jika HP yang dibeli akan digunakan untuk bisnis. Maka membutuhkan pertimbangan resolusi kamera dan kapasitas Ram penyimpanan yang lebih besar agar produk yang kita tawarkan menarik dan mudah berkembang.
Cara cek HP Xiaomi asli atau tidak kini tidak perlu bingung lagi sebab bisa dilakukan sendiri dengan mudah. Beberapa caranya bisa kamu ikuti sesuai dengan informasi yang kami jelaskan sebelumnya. Jangan sampai tertipu dengan harga lebih murah namun tidak terjamin keasliannya.