Aplikasi Android untuk Memperjelas Video Blur, Buram, & Pecah

Video yang blur, buram, dan juga pecah tentunya sangat tidak nyaman untuk kita tonton. Namun, hal tersebut bisa kita atasi secara cepat dan mudah dengan berbagai macam aplikasi Android untuk memperjelas video yang banyak tersedia di Playstore.

Kualitas video yang memburuk biasa terjadi karena teknologi kamera yang usang, resolusi kamera yang rendah, unduhan yang tidak sempurna, ataupun karena sudah di upload berkali-kali di sosial media. Nah, untuk mengatasinya maka kalian bisa memanfaatkan salah satu aplikasi HD video seperti yang akan kami ulas di bawah ini.

Deretan Aplikasi Android untuk memperjelas Video

Aplikasi Android untuk Memperjelas Video

Cara menjernihkan video yang pecah di Android seperti pada beberapa video CCTV dengan resolusi rendah tentunya dapat kita lakukan dengan berbagai cara. Akan tetapi, cara yang paling mudah yaitu menggunakan beberapa aplikasi berikut ini:

1. VLLO

Ingin video editor yang simpel namun canggih? Cobalah VLLO. Aplikasi besutan Vimosoft ini sangat cocok diterapkan oleh para pemula maupun profesional. Tersedia beragam fitur unggulan yang mampu memperjelas video buram ataupun blur secara mudah dan juga cepat.

Aplikasi video editor untuk memperjelas video satu ini menawarkan pengeditan sepuasnya dengan bebas watermark. Tentunya gratis sepenuhnya, namun bila ingin membuka fitur premium dan mengedit video yang lebih panjang, maka kalian perlu upgrade ke versi premium.

Selain menawarkan pengeditan bebas watermark, aplikasi ini juga menawarkan berbagai macam keunggulan lainnya. Contohnya dukungan 1000+ copyright free music, special effect, filter keren, PIP, kontrol split, transisi, BGM, dan masih banyak lagi. 

JenisKeterangan
DeveloperVimosoft
Ukuran App100 MB
Jumlah Unduhan10 juta+ download
Download AplikasiDownload VLLO di Play Store

2. Adobe Premiere Rush

Aplikasi Android untuk Memperjelas Video

Aplikasi besutan Adobe tentunya tidak perlu kita ragukan lagi, salah satunya yaitu aplikasi Adobe Premiere Rush. Aplikasi ini merupakan video editor sekaligus video maker paling powerfull yang menawarkan proses editing secara multi platform.

Dengan aplikasi ini, kalian pun dapat menangkap video dengan kamera bawaan agar hasilnya begitu jelas, bersih, dan bebas blur. Terutama bagi ponsel dengan kamera yang punya kualitas kurang bagus resolusinya.

Namun, bila ingin memperjelas video yang sudah ada pun bisa dilakukan dengan mudah. Kalian hanya perlu memanfaatkan beragam fitur canggih yang ada di dalamnya seperti grafik, saturasi, tint, filter, sabilisasi, preset intuitif, dan masih banyak lagi.

JenisKeterangan
DeveloperAdobe
Ukuran App152 MB
Jumlah Unduhan1 juta+ download
Download AplikasiDownload Premiere Rush di Play Store

3. OviCut (Vmix)

Awalnya, aplikasi ini bernama Vmix, namun saat ini berubah nama menjadi OviCut. Yaitu sebuah editor video sekaligus foto musik yang sepenuhnya gratis dengan dukungan fitur editor video profesional.

Walaupun tidak sepopuler aplikasi sebelumnya, namun aplikasi satu ini benar-benar layak untuk kalian coba sebagai sarana untuk memperjelas video yang blur atau rusak. Apalagi, fitur yang ada di dalamnya terbilang cukup lengkap.

Contohnya yaitu efek, transisi, penambahan musik, gabungkan video, share video, dan dukungan ekspor video hingga resolusi 4K. Walau begitu, ukurannya cukup ringan dan juga mendukung Android versi lama yakni versi 5.0.

JenisKeterangan
DeveloperVMix Video Editor
Ukuran App68 MB
Jumlah Unduhan5 juta+ download
Download AplikasiDownload OviCut di Play Store

4. Adobe Photoshop Lightroom

Aplikasi besutan Adobe memang hampir semuanya berkualitas. Selain Adobe Premiere Rush, terdapat pula aplikasi besutan Adobe yang tak kalah populer untuk memperjelas video yang blur yakni Adobe Photoshop Lightroom. Hingga saat ini, aplikasi ini telah diunduh oleh setidaknya 100 juta pengguna di seluruh dunia.

Tak hanya bisa digunakan untuk editing video saja, kita juga bisa mengedit foto dengan aplikasi Android untuk memperjelas video karena menawarkan banyak sekali filter foto sekaligus preset gratis yang dapat kalian pilih. Tak heran, banyak fotografer dan videografer profesional yang menggunakan aplikasi ini untuk mengedit video mereka.

Aplikasinya cukup besar yakni 154 MB dan dapat memakan space tambahan seiring peningkatan fitur yang ada di dalamnya. Untuk sistem Androidnya sendiri membutuhkan setidaknya Android 8.0 atau yang lebih tinggi. Walaupun terdapat pembelian item dalam aplikasi, namun Lightroom tidak memiliki iklan sama sekali.

JenisKeterangan
DeveloperAdobe
Ukuran App154 MB
Jumlah Unduhan100 juta+ download
Download AplikasiDownload Lightroom di Play Store

5. Filmora

Apabila video yang ingin kalian edit merupakan video dengan format yang beragam seperti webm, avi, mkv, mp4, 3gp, hingga DAT, maka Filmora bisa jadi pilihan utamanya. Hampir setiap format video didukung oleh aplikasi ini sehingga proses pengeditan pun akan jauh lebih mudah dilakukan.

Di kalangan editor video ataupun videografer, FIlmora telah diakui sebagai aplikasi terbaik untuk memperjelas video yang blur. Versi PC nya sendiri menghadirkan fitur terlengkap dengan harga Rp 70 USD per tahunnya.

Akan tetapi, versi Androidnya pun tak kalah dengan versi PC. Walau fiturnya tidaklah selengkap versi PC, namun kemudahan akses serta kontrol menjadikannya sangat mudah digunakan. Nah, jika ingin versi gratis maka tersedia pula Filmora Lite yang memiliki ukuran yang lebih ringan.

JenisKeterangan
DeveloperFilmoraGo Studio
Ukuran App88 MB
Jumlah Unduhan50 juta+ download
Download AplikasiDownload Filmora di Play Store

6. VN Video Editor

Dibandingkan aplikasi lainnya, VN Editor lebih minim iklan dan tentunya gratis sepenuhnya. Apalagi, aplikasi Android untuk memperjelas video yang blur satu ini menawarkan fitur yang super lengkap tanpa harus berlangganan bulanan atau  membeli masing-masing tool yang tersedia seperti halnya yang sering dilakukan aplikasi lain.

VN Editor sangat cocok digunakan oleh pemula maupun profesional karena memiliki antar muka yang cukup simpel dan fitur yang lengkap. Tak heran, aplikasi ini telah diunduh oleh lebih dari  100 juta pengguna di seluruh dunia.

Untuk menggunakan aplikasi ini secara maksimal, kami sarankan perangkat kalian sudah berada di versi Android 5.0 atau lebih. Minimum RAM nya usahakan setidaknya 2 GB dan masih ada memory space hingga 1 GB.

JenisKeterangan
DeveloperUbiquiti Labs LLC
Ukuran App141 MB
Jumlah Unduhan100 juta+ download
Download AplikasiDownload VN Video Editor di Play Store

7. VITA

Buat kalian yang tidak suka iklan dan tidak suka aplikasi dengan pembelian in app, maka VITA bisa jadi pilihan terbaik yang mesti kalian download. Pasalnya, selain semua fiturnya sudah unlock dan tersedia secara gratis, di dalamnya juga tidak ada iklan sama sekali.

Hampir semua fitur videografi ada di sini. Dan yang terpenting, video yang didukung pun bisa dalam kualitas full HD tanpa mengurangi resolusi maupun kualitas dari video tersebut. Bahkan, tersedia pula efek-efek seperti glitter, glitch, hingga bling yang akan memberikan keindahan tersendiri pada foto yang kalian buat.

JenisKeterangan
DeveloperSnow Corp.
Ukuran App177 MB
Jumlah Unduhan100 juta+ download
Download AplikasiDownload VITA di Play Store

Nah, dari beberapa aplikasi Android untuk memperjelas video yang blur di atas, apakah ada yang sudah pernah kalian coba?

Bagikan Postingan: