Rekan usaha GoPay pada awalnya hanya untuk sebuah usaha yang bekerja sama dengan Gojek. Namun sekarang bahkan usaha kecil maupun usaha yang baru merintis bisa menggunakan sistem pembayaran elektronik gopay. Bahkan rekan usaha GoPay bisa dengan mudah anda temukan dimanapun.
Rekan usaha GoPay di Indonesia
Di Indonesia sudah banyak perusahaan maupun perorangan yang memiliki usaha dan didukung sistem pembayaran elektronik GoPay ini untuk memudahkan konsumen dalam melakukan transaksi baik secara online maupun offline di sebuah toko.
Pada platform belanja online pun kini sudah menjadi rekan usaha GoPay dan memiliki GoPay sebagai salah satu sistem pembayaran platform online tersebut.
Platform online atau marketplace yang menjadi rekan usaha GoPay antara lain zalora, tiket.com, iLOTTE, gramedia.com, JD.id, akulaku dan masih banyak lainnya yang sudah menjadi rekan usaha GoPay dan memiliki pilihan gopay pada sistem pembayaran platform online tersebut.
Kini lembaga donasi juga menjadi merchant GoPay dan memiliki sistem pembayaran melalui saldo gopay anda sehingga bagi anda yang ingin berdonasi secara luas dan online bisa dengan mudah memilih saldo GoPay anda untuk melakukan donasi.
Lembaga donasi yang sudah menjadi salah satu merchant GoPay ini antara lain Aksi Cepat Tanggap (ACT), Baznas, Kitabisa.com, Peduli Sehat, SharingHappines, Unicef Indonesia dan WeCare menjadi lembaga donasi dengan sistem pembayaran melalui saldo GoPay sebagai kemudahan untuk berdonasi.
Tidak hanya untuk pemesanan maupun pembelian secara online, bahkan mitra GoPay kini sudah banyak bisa anda temukan di sekitar anda secara offline.
Bertujuan untuk memudahkan konsumen untuk pembelian pada toko offline mereka, maka toko offline tersebut juga bekerja sama dengan GoPay dan menambahkan GoPay sebagai salah satu sistem pembayaran.
Salah satu contoh toko offline yang bekerja sama dengan GoPay adalah toko retail yang ada di sekitar anda. Bahkan kini sudah banyak retail-retail ternama yang sudah menjadi rekan usaha gopay sehingga memudahkan konsumen untuk belanda pada toko offline retail tersebut dengan menggunakan pembayaran dompet digital GoPay ini.
Bahkan tak jarang toko retail yang sudah bekerja sama dengan GoPay tersebut menambahkan promo GoPay agar konsumen memilih toko retail dan memanfaatkan promo gopay yang ada. Toko retail yang sudah menjadi merchant gopay contohnya yaitu alfamart, family mart, Lawson, dan+dan dan masih banyak lagi yang bisa anda temukan di sekitar anda.
Tentu saja untuk menggunakan GoPay pada retail yang sudah bekerja sama dengan GoPay ini, anda bisa menggunakannya secara langsung atau dengan belanja offline pada toko tersebut. Lain halnya dengan platform online yang menggunakan GoPay ini pada pembelian di website atau aplikasi mereka.
Anda bisa langsung datang berbelanja barang apa saja pada toko retail yang sudah bekerja sama dengan GoPay itu dan melakukan pembayaran menggunakan GoPay melalui kasir, tentu saja anda juga bisa langsung menikmati promo GoPay yang ada di toko retail yang sudah menjadi mitra GoPay tersebut.
Tak hanya pada jenis usaha toko retail, jenis usaha lainnya yang sudah bekerja sama dengan GoPay dan menambahkan GoPay sebagai salah satu sistem pembayaran lainnya adalah usaha food & beverage yang bisa anda temukan di sekitar anda.
Bahkan kini sudah banyak retail-retail ternama yang sudah menjadi rekan usaha gopay sehingga memudahkan konsumen untuk belanda pada toko offline retail tersebut dengan menggunakan pembayaran dompet digital GoPay ini.
Food & beverage ternama yang sudah menjadi mitra GoPay ini bisa anda pesan dan anda nikmati dengan sistem pembayaran GoPay melalu pemesanan pada aplikasi baik aplikasi f&b tersebut maupun aplikasi gojek yaitu JCO delivery, kopi kenangan apps, Mcdelivery apps dan masih banyak lagi.
Sementara itu sudah banyak pula usaha food & beverage yang bekerja sama dengan GoPay dan memiliki GoPay pada sistem pembayaran di restoran secara langsung seperti chatime, domino, fore coffe, Upnormal dan lain sebagainya.
Untuk usaha f&b tersebut yang sudah bekerja sama dengan GoPay bisa anda gunakan sistem pembayaran GoPay tersebut dengan datang secara langsung ke restoran maupun outlet tersebut tanpa harus memesannya melalui aplikasi gojek maupun aplikasi f&b tersebut terlebih dahulu.
Tentu saja untuk menjadi salah satu mitra GoPay ini tidak hanya untuk sebuah usaha yang sudah terkenal di masyarakat. Jenis usaha kecil atau UMKM bahkan usaha berupa outlet yang bisa anda temui di pinggir jalan juga bisa bekerja sama dengan GoPay dan menambahkan GoPay menjadi salah satu sistem pembayaran di outlet tersebut.
Karena kemudahan dan juga promosi berupa cashback yang ditawarkan GoPay maka akan lebih mudah mendatangkan konsumen agar datang ke usaha kecil mereka dan tidak menutup kemungkinan bahwa usaha tersebut juga akan menjadi besar.
Mendaftar Mitra Kerjasama Gopay
Jika anda berminat untuk menjadi salah satu badan usaha yang bekerja sama dengan gopay syaratnya sungguh mudah. Jika badan usaha yang ingin anda daftarkan menjadi mitra kerjasama GoPay merupakan sebuah perusahaan besar dengan badan hukum terdapat syarat yang harus dipenuhi.
Syarat yang harus dipenuhi antara lain:
- Fotocopy KTP pemilik perusahaan
- Anda diharuskan juga memiliki buku tabungan atau rekening elektronik perusahaan anda. GoPay mengutamakan anda yang memiliki rekening BCA dan juga rekening CIMB Niaga.
- Profil perusahaan yang lengkap
- NPWP perusahaan dalam bentuk fotocopy maupun scan serta persyaratan terakhir
- fotocopy atau scan SIUP perusahaan anda.
Jika anda merupakan perseorangan yang memiliki sebuah usaha tentu bisa menjadi salah satu mitra GoPay.
- Persyaratan yang harus anda penuhi di antaranya fotocopy atau scan KTP milik anda
- anda juga diharuskan memiliki buku tabungan atau rekening ponsel pribadi anda
- terakhir anda harus memfoto usaha anda baik dalam bentuk warung atau kios usaha milik anda.
Adapun keuntungan yang akan anda dapatkan setelah menjadi salah satu rekan usaha GoPay sangatlah banyak, keuntungan yang anda terima antara lain anda hanya akan dikenakan fee sebesar 2% untuk penggunaan GoPay dalam usaha anda, pembayaran pada usaha anda lebih praktis dan efisien sehingga anda tidak membutuhkan uang kecil untuk kembalian, anda juga bisa mendapatkan keuntungan dengan cepat karena langsung ditransfer ke rekening milik anda.
Rekan usaha GoPay juga mendapat keuntungan lainnya seperti promosi yang ada pada program GoPay juga termasuk ke dalam usaha anda tentu saja promosi tersebut akan menarik lebih banyak pelanggan yang datang ke usaha anda dan ikut andil dalam kemajuan usaha anda.