Rekomendasi RAM DDR4 terbaik untuk bermain game di PC gaming. Dengan harga yang lebih terjangkau sekarang semua orang bisa membeli ram DDR4 dengan kualitas yang memuaskan.
Beruntung sejak kemunculan DDR5 yang membuat harga ram DDR4 menjadi turun, menjadikan kabar baik bagi orang yang ingin membelinya.
Seperti kita ketahui bahwa untuk menjalankan game PC modern sudah membutuhkan memory yang cukup besar. Jika dahulu 16GB sudah sangat cukup, maka sekarang setidaknya butuh 32GB agar performa game bisa berjalan dengan baik.
Sebut saja hogwarts legacy yang kini bisa memakan kapasitas ram hingga melebihi 16GB di resolusi fullHD. Dan bisa dibayangkan jika kita ingin bermain diresolusi yang lebih tinggi seperti 4K maka pastinya butuh ram yang lebih besar lagi.
Namun kembali lagi ke masing-masing pengguna karena setiap orang tentunya memiliki kebutuhan spesifikasi yang berbeda-beda.
Sebelum memilih ram ddr4 terbaik pastikan dahulu motherboard yang anda punya sudah support dimm DDR4 dan sudah membaca QVL.
Rekomendasi RAM DDR4 terbaik untuk bermain game
1. Trident Z RGB F4-3200C14D-32GTZR
Bicara soal ram DDR4 terbaik maka produk G.Skill tentu akan masuk list paling atas. Trident Z RGB 3200 DDR4 32GB hadir sebagai ram yang dapat diandalkan untuk memenuhi berbagai kebutuhan modern saat ini.
Sesuai dengan namanya, g.skill Trident Z RGB memiliki LED yang bisa menyala dengan banyak varian warna. Akan sangat cocok sekali jika PC yang anda rakit memang sedang membutuhkan ram RGB.
RAM DDR4 kelas flagship ini biasa dijual sepasang 16GB x2 yang berarti memiliki total kapasitas 32GB konfigurasi dual channel.
Pada bagian samping tiap ram sudah dibekali dengan heatsink untuk membantu membuang panas. Ditambah dengan sirkulasi udara yang bagus dari chasing PC anda maka pastinya ram DDR4 dari g.skill ini akan sanggup bekerja dengan optimal.
Jika motherboard anda telah menggunakan chipset yang support overclock RAM maka sudah tentu Trident Z RGB dari G.skill ini bisa anda tingkatkan kecepatannya menjadi lebih tinggi lagi.
2. G.Skill Trident Z Neo
Masih dari produk G.Skill, kali ini dengan varian yang berbeda yaitu Trident Z Neo. RAM DDR4 32GB ini menawarkan desain yang menarik, baik untuk PC gaming maupun bukan.
Trident Z Neo hadir dengan clock speed default 3600 MHz dan memiliki 2 dimm (2x16GB). Keunggulan dari Trident Z Neo yaitu sudah dilengkapi dengan pencahayaan RGB yang tampil dengan sangat indah.
Setiap modul memiliki lima LED RGB yang dapat anda atur masing-masing sehingga mampu menerangi setiap rakitan PC sesuai dengan selera pengguna.
Dengan dukungan motherboard yang bagus maka clock speed dari Trident Z Neo bisa anda atur sesuai kebutuhan. RAM DDR4 dari g.skill ini memiliki konfigurasi mulai dari 2600MHz hingga 4000MHz.
Namun tentu saja setiap konfigurasi ram trident z neo dapat menghasilkan clock speed yang berbeda-beda. Jika anda overclock ram bagus ini maka hasilnya juga dapat berbeda yang tentunya memerlukan pengetahuan lebih untuk konfigurasinya.
3. Corsair Dominator Platinum RGB
Selain g.skill ada juga produk unggulan RAM ddr4 lain seperti Corsair Dominator Platinum RGB 32GB. Dengan konfigurasi dual channel (16GBx2) maka secara default ram Corsair Dominator Platinum RGB ini berjalan pada clock speed 3200 MHz.
PC gaming pastinya akan membutuhkan RAM yang kencang dan Corsair Dominator Platinum RGB ini bisa menjadi pilihan yang bagus untuk anda pakai.
Corsair Dominator Platinum RGB hadir sebagai RAM DDR4 yang sudah dibekali dengan RGB disetiap kepingnya. Keunggulan dari ram Corsair ini juga terlihat pada bagian heatsink yang luas, sehingga mampu membuang panas lebih baik.
Berkat penyebar panas yang lebih luas dari ram biasanya, Corsair Dominator Platinum RGB bisa anda overclock yang memiliki potensial lebih tinggi.
Namun ada kekurangan pada ram ddr4 ini. Karena memiliki penyebar panas yang tinggi maka ram ini tidak bisa dipasang dengan heatsink CPU yang cukup memakan tempat.
Maka dari itu jika anda ingin menggunakan ram Corsair Dominator Platinum RGB, sangat disarankan untuk menggunakan water cooling aio. Dengan demikian RAM tetap bisa dipasang ke motherboard tanpa harus khawatir terkena cooler CPU.
Keuntungan menggunakan RAM DDR4 yang kencang
Jika anda masih awam maka tentunya akan berpikir untuk membeli RAM yang semurah mungkin tanpa memikirkan hal lain. Memang benar jika saat ini harga DDR4 sudah banyak yang murah, namun soal kualitas dan performa sudah tentu berbeda.
RAM yang kencang akan sangat membantu sekali performa PC secara keseluruhan. Terutama jika anda menggunakan integrated GPU seperti UHD series dari Intel dan igpu dari AMD.
Ketika anda menggunakan iGPU untuk main game maka jumlah FPS yang dihasilkan sangat dipengaruhi oleh kecepatan RAM. Sebab iGPU berbeda dengan discrete GPU yang sudah memiliki Vram sendiri.
Integrated GPU masih menggunakan memory dari RAM DDR4 yang juga dipakai untuk CPU. Dengan menggunakan RAM yang bagus dan sanggup berjalan pada clock speed tinggi maka akan membantu sekali membuat PC menjadi lebih kencang.
Garansi life time
Saat anda membeli RAM DDR4 baik secara online maupun offline maka pastinya akan sering menjumpai kata garansi life time.
Perlu anda ketahui bahwa garansi seumur hidup pada RAM ini bukan berarti bisa garansi selama-lamanya. Penggunaan kata garansi life time memang bisa sangat menjebak sekali karena itu memang bagian dari strategi marketing.
Garansi life time hanya berlaku jika RAM yang anda klaim kan masih produksi dan tersedia dipasaran. Jika anda hendak melakukan klaim garansi tetapi varian RAM tersebut sudah tidak tersedia lagi dipasaran maka garansi tersebut sudah tidak berlaku lagi.
Beberapa penjual umumnya menolak, namun ada juga yang menawarkan solusi lain seperti tukar tambah. Namun lagi-lagi dengan penuh trik yang harganya harus anda tebus dengan mahal.
Cara mengetahui single rank dan double rank
Jika anda ingin mendapatkan RAM yang kencang maka sangat penting untuk mengetahui perbedaan dari single rank dan double rank.
Cara paling mudah yaitu melihat langsung fisik ram apakah single atau double rank. Namun kebanyakan ram sekarang sudah menggunakan heat-spreaders yang artinya kita harus melepasnya dahulu untuk bisa melihat apakah single atau double rank.
Maka dari itu kita bisa gunakan software seperti CPU-Z yang bisa install secara gratis. Jalankan CPU-Z dan pada bagian tap SPD anda akan menemukan kolom yang bernama “Ranks”.
Dari situ anda bisa mengetahui jenis RAM yang sedang anda pakai apakah single ranks atau double ranks. Jika bisa memilih maka sangat disarankan untuk membeli RAM yang tiap dimm nya menggunakan single ranks.
Sebab single ranks bisa memiliki performa yang lebih cepat dari double rank, dan mampu berjalan pada clock speed yang lebih tinggi.