5 Cara Download Foto IG Tanpa Aplikasi (via Online)

Terkadang Anda akan menemukan foto pemandangan yang menyejukkan hati di Instagram dan tertarik untuk menggunakan foto IG tersebut sebagai wallpaper. Sayangnya, screenshoot dapat membuat foto IG menjadi pecah-pecah. Bagaimana caranya download foto IG dengan kualitas HD?

Di bawah ini, kami memberikan solusi mengenai bagaimana caranya untuk mengunduh foto IG dengan kualitas yang baik. Selain itu, kami juga menyertakan tutorial untuk men-download foto profil Instagram dan men-download foto dari akun IG yang di privasi.

Cara download ini dapat digunakan di semua perangkat yang memiliki aplikasi browser di dalamnya, seperti ponsel, tablet, dan komputer. Untuk mengetahui bagaimana carara selengkapnya, simak pembahasan mengenai cara download foto Instagram ke galeri berikut ini:

Download Foto IG Dengan Link

Untuk mengunduh foto IG, Anda bisa menggunakan situs IG downloader yang bisa Anda jumpai dengan mudah di internet. Dengan memanfaatkan situs jenis ini, Anda bisa dengan mudah mengunduh foto IG hanya dengan menyalin link dari postingan atau Story foto tersebut.

Sayangnya, tidak semua situs downloader dari IG tersebut dapat memberikan hasil yang memuaskan kepada penggunanya. Ada 3 situs untuk mengunduh foto IG yang kami rekomendasikan untuk Anda, antara lain:

1. iGram

iGram

iGram merupakan platform yang dikenal sebagai situs untuk men-download konten-konten dari Instagram. Salah satu konten IG yang bisa diunduh dengan baik dengan menggunakan situs ini adalah foto Instagram.

Situs ini mampu men-download foto Instagram dengan kualitas full HD. Selain kualitas tersebut, Anda juga bisa memanfaatkan situs ini untuk mengunduh foto dari Instagram dengan kualitas lainnya yang tergantung dari kualitas foto aslinya.

Apabila foto yang ingin Anda unduh berbentuk Carousel atau slide, ada juga bisa dengan mudah men-download-nya dengan situs ini. Foto Caraousel dapat Anda download satu-persatu dengan kualitas yang sama atau dengan kualitas yang berbeda-beda.

Selain mampu untuk mengunduh foto, situs ini juga bisa Anda gunakan untuk mengunduh video, Story, Reels, dan IGTV. Cara download foto IG dengan memanfaatkan iGram, adalah sebagai berikut:

  • Buka Foto IG yang akan diunduh.
  • Salin link Postingan tersebut dengan masuk ke menu atau menekan ikon tiga titik, lalu tekan “Tautan”.
  • Buka browser.
  • Kunjungi situs igram.io/id/.
  • Tempel link Foto IG ke bilah download foto.
  • Klik “Unduh”.
  • Pilih salah satu kualitas foto IG yang tersedia.

2. Snapinsta

Snapinsta

Sama seperti iGram, Snapinsta merupakan platform yang dapat digunakan untuk mengunduh konten-konten Instagram, seperti foto, video, Story, IGTV, dan Reels. Platform IG downloader ini bisa Anda gunakan sebagai opsi apabila Anda kurang nyaman dalam menggunakan situs sebelumnya.

Snapinsta mampu memproses link yang diinput lebih cepat dibandingkan dengan iGram. Ketika Anda memasukkan link dan menekan tombol “Download”, tumbnail foto akan dengan cepat muncul. Keunggulan lainnya dari platform ini adalah juga bisa digunakan dalam bentuk aplikasi.

Aplikasi Snapinsta dapat dipasang di ponsel berbasis Android, dengan mengunduhnya di Play Store. Sayangnya, situs ini kalah dari platform sebelumnya dalam hal pengaturan kualitas foto. Di Snapinsta, Anda tidak bisa mengatur atau memilih kualitas foto yang akan Anda download.

Anda hanya dapat mengunduh foto IG tersebut hanya dalam kualitas terbaiknya saja. Cara download foto IG dengan bantuan situs Snapinsta adalah sebagai berikut:

  • Buka Foto IG yang akan diunduh.
  • Salin link Postingan tersebut dengan masuk ke menu atau menekan ikon tiga titik, lalu tekan “Tautan”.
  • Buka browser.
  • Kunjungi situs snapsinsta.app/id.
  • Pilih “Photo”.
  • Tempel link Foto IG ke bilah download foto.
  • Klik “Download”.
  • Klik “Download Photo”.

3. SSSInstagram

SSSInstagram

Berbeda dengan dua platform lainnya, SSSInstagram memiliki fitue download yang jauh lebih lengkap. Platform ini juga mampu digunakan untuk men-download Hightlight IG. Masukkan tautan dari sorotan IG yang Anda ingin simpan, lalu SSSInstagram akan membantu Anda untuk menyimpannya ke galeri.

Hal unik yang paling utama dari situs ini adalah adanya dua metode download yang Anda bisa coba untuk gunakan. Cara download foto IG dengan bantuan situs SSSInstagram yang pertama adalah sebagai berikut:

  • Buka Foto IG yang akan diunduh.
  • Salin link Postingan tersebut dengan masuk ke menu atau menekan ikon tiga titik, lalu tekan “Tautan”.
  • Buka browser.
  • Kunjungi situs sssinstagram.com/id.
  • Tempel link Foto IG ke bilah download foto.
  • Klik “Unduh”.
  • Pilih salah satu kualitas foto Instagram yang ingin di-download.

Apabila Anda menjelajahi Instagram dengan menggunakan browser, Anda bisa memanfaatkan cara download foto IG berikut ini:

  • Buka Postingan Foto IG yang akan diunduh.
  • Pada kotak alamat postingan di browser, tambahkan “sss” sebelum tulisan instagram.com. Contohnya, ubah https://www.insgagram.com/p/xxxxxx menjadi https://www.sssinsgagram.com/p/xxxxxx.
  • Pilih salah satu kualitas foto Instagram yang ingin di-download.

Download Foto Profil Instagram

Download Foto Profil Instagram

Bisa jadi Anda menemukan akun IG yang memiliki foto profil menarik, yang membuat Anda ingin menyimpan foto tersebut. Jika demikian, Anda bisa mengunduhnya dengan bantuan sebuah platform bernama StoriesIG.

Foto profil milik akun yang menjadi target dapat disimpan dengan kualitas yang cukup baik. Selain untuk mengunduh foto profil, platform yang berupa situs ini dapat Anda gunakan untuk mengunduh foto, video, Reels, IGTV, dan Story di IG.

Setiap konten di IG dapat dengan mudah Anda unduh dengan menggunakan StoresIG. Ada fitur lain dari platform ini yang cukup menarik untuk dicoba, yaitu Instagram Viewer.

Dengan menggunakan fitur ini, Anda dapat melihat Story milik akun lain tanpa masuk ke daftar akun yang sudah melihat Story. Menarik, bukan?

Kembali lagi ke cara download foto profil IG. Download foto IG profil menggunakan StoriesIG menggunakan langkah-langkah mudah berikut ini:

  • Masuk ke akun IG yang foto profilnya akan diunduh.
  • Masuk ke menu akun tersebut dengan meng-klik ikon tiga titik di sudut kanan halaman IG.
  • Klik “Salin URL Profil”.
  • Buka browser.
  • Akses situs storiesig.app/id/download-foto-profil-ig/.
  • Masukkan URL profil yang sudah disalin ke bilah pencarian, lalu klik “Mulai”.
  • Klik “Unduh” untuk menyimpan foto profil IG tersebut.

Download Foto IG Private

Download Foto IG Private

Foto IG dari akun yang dikunci juga dapat Anda simpan dengan bantuan dari situs InstaDownloader. Agar mudah men-download foto dari akun IG yang diprivasi, Anda membutuhkan bantuan laptop/PC.

Salah satu syarat agar tindakan ini berhasil adalah Anda harus login ke Instagram dan tidak menutup tab Instagram. Cara untuk download foto IG yang di privasi menggunakan InstaDownloader adalah sebagai berikut:

  • Buka dan login Instagram di browser.
  • Buka postingan foto IG dari akun private yang ingin diunduh.
  • Pada kotak alamat browser, salin alamat postingan IG tersebut.
  • Kunjungi situs instadownloader.co/id/private.php.
  • Masukkan alamat yang sudah disalin.
  • Klik “Open Link”.
  • Pada tab yang baru muncul, salin semua text yang ada.
  • Pindah kembali ke tab InstaDownloader, lalu tempel text ke bar yang tersedia.
  • Klik “Search Content”.
  • Download foto.

Gunakan cara-cara di atas untuk download foto IG yang Anda ingin simpan ke galeri. Anda dapat menyimpan foto apapun di Instagram tanpa aplikasi tambahan.

Bagikan Postingan: