7 Cara Membuka HP Xiaomi yang Lupa Kata Sandi Tanpa Reset

Perkembangan Xiaomi semakin hari semakin canggih. Termasuk didalamnya fitur keamanan kunci layar baik dengan Kata Sandi, PIN maupun pola. Namun bagaimana jika pengguna mengalami lupa kata sandi? Berikut cara membuka HP Xiaomi yang lupa kata sandi tanpa reset.

Ketika mendapatkan kasus lupa kata sandi, PIN atau pola pada HP Xiaomi, Sebagian pengguna masih menggunakan cara mereset HP agar bisa Kembali ke HP yang terkunci. Berikut tujuh cara untuk mengatasinya.

Cara Membuka HP Xiaomi yang Lupa Kata Sandi Tanpa Reset

1. Menggunakan Fitur Lupa Kata Sandi di Layar

Cara ini dibilang cara yang paling mudah dan praktis karena untuk bisa masuk ke HP kembali, pengguna hanya perlu mengikuti langkah-langkah yang sudah tersedia dengan cara klik next atau selanjutnya, berikut tutorialnya:

  • Pastikan HP Xiaomi berada dalam jangkauan internet yang stabil.
  • Masukkan kata sandi secara acak dan asal, bisa dilakukan sebanyak 5 kali dengan berturut-turut sampai muncul notifikasi.
  • Klik tombol lupa kata sandi yang ada di bagian bawah layar HP Xiaomi.

Klik tombol lupa kata sandi yang ada di bagian bawah layar HP Xiaomi.

  • Setelah itu tinggal masukkan Email atau akun Mi saja pada kolom yang sudah tersedia.
  • HP Xiaomi akan terbuka secara otomatis.
  • Setelah HP Xiaomi sudah berhasil dibuka Kembali, pastikan untuk mengubah kata sandi yang lebih mudah diingat agar tidak terjadi kendala yang berulang.

2. Menggunakan Akses Akun Mi Cloud

Cara membuka HP Xiaomi yang lupa kata sandi tanpa reset menggunakan akses akun Mi Cloud tidak kalah praktisnya seperti menggunakan fitur lupa kata sandi, Karena hanya perlu melakukan langkah-langkah seperti berikut ini:

  • Pastikan bahwa fitur find device pada akun mi cloud sudah aktif..
  • Dengan bantuan laptop, silahkan buka browser kemudian akses situs mi.com
  • Apabila sudah berhasil, silahkan masuk pada halaman utama situs tersbut dan bisa langsung klik pada opsi find device.

Apabila sudah berhasil, silahkan masuk pada halaman utama situs tersbut dan bisa langsung klik pada opsi find device

  • Selanjutnya klik opsi reset password.
  • Dengan Langkah di atas, maka sudah bisa digunakan untuk mengubah kata sandi lama menjadi kata sandi baru. Tentunya dalam membuat kata sandi baru pilihlah kata sandi yang mudah diingat, tidak rumit dan tidak terlalu panjang agar terhindar dari masalah yang serupa.
  • Selesai. HP Xiaomi sudah bisa dibuka kembali dengan kata sandi baru yang sudah dibuat.

3. Memilih Android Device Manager (ADM)

Cara lain yang bisa dicoba adalah menggunakan Android Device Manager (ADM). Namun cara ini tidak semudah seperti kedua cara sebelumnya. Sedikit lebih ribet namun masih terbilang efektif digunakan untuk membuka HP Xiaomi yang lupa kata sandi. Berikut langkahnya :

  • Langkah pertama yang harus disiapkan adalah perangkat kedua biasanya dengan bantuan laptop atau menggunakan HP milik orang lain terlebih dahulu.
  • Pada perangkat kedua tersebut, bisa langsung buka situs Android Device Manager (ADM).

Pada perangkat kedua tersebut, bisa langsung buka situs Android Device Manager

  • Apabila sudah berhasil masuk ke situs, maka langsung saja untuk login dengan menggunakan email yang sudah terdaftar pada akun Mi.
  • Selanjutnya akan muncul informasi berupa nama perangkat dan lokasi serta beberapa pilihan lainnya namun bisa pilih opsi kunci.
  • Silahkan langsung ganti kata sandi lama dengan kata sandi baru
  • Pastikan pemilihan kata sandi baru menggunakan kata yang simpel dan mudah di hafal namun tidak mudah dijangkau untuk dibuka oleh pihak lain.
  • Tombol kunci yang berada di kanan bawah bisa langsung klik saja dan selesai.
  • Untuk memastikan, silahkan coba mengakses HP Xiaomi yang sudah berhasil di buka dengan menggunakan kata sandi baru.

4. Melalui Android Debug Bridge ( ADB )

Cara ini cukup ribet. Karena membutuhkan beberapa alat dan perangkat kedua seperti laptop dan kabel data. Melalui cara ini setidaknya pengguna sudah pernah mengaktifkan USB Debugging dan HP Xiaomi pengguna sudah pernah terhubung pada laptop melalui ADB.

Apabila pengguna sudah pernah melakukan root atau instal custom ROM, maka sudah tidak asing lagi dengan menggunakan cara seperti ini. berikut langkah-langkahnya:

  • Siapkan laptop dan kabel data untuk mendukung proses membuka kata sandi
  • Silahkan hubungkan HP Xiaomi dengan laptop menggunakan kabel data yang sudah disiapkan.
  • Matikan HP Xiami ke mode recovery.

Matikan HP Xiami ke mode recovery

  • Langsung buka jendela command prompt di direktori instalasi ADB.

Langsung buka jendela command prompt di direktori instalasi ADB

  • Masukkan link berikut adb shell rm/data/system/gesture.key lanjut klik enter.
  • Silahkan reboot HP Xiaomi dan selanjutnya sudah bisa digunakan kembali dengan kata sandi sudah tidak terkunci lagi. Disarankan bagi pengguna untuk merubah kata sandi yang lama ke kata sandi baru untuk menghindari masalah yang sama.
  • Proses berhasil. kata sandi atau fitur pengunci layar otomatis akan hilang.

Bagi pengguna baru HP Xiaomi yang masih awam, menerapkan cara membuka HP Xiaomi yang lupa kata sandi tanpa reset melalui cara ini termasuk cara yang cukup rumit karena pengguna perlu berhati–hati dalam melakukannya agar terhindar dari Bootloop.

5. Bantuan Aplikasi MiracleBox Thunder Edition

Cara ini juga membutuhkan bantuan perangkat kedua seperti leptop. Untuk mendukung prosesnya berjalan dengan lancar.

Selain membutuhkan bantuan perangkat kedua, juga membutuhkan bantuan aplikasi Miracle Box. Maka dari itu langkah awal yang dilakukan adalah mendownload terlebih dahulu aplikasi tersebut. Selanjutnya lakukan langkah berikut:

  • Apabila sudah muncul getaran dari HP Xiaomi maka lepaskan tombol power, sedangkan tombol volume (+) tetap ditekan.
  • Lanjut dengan klik Download maka akan muncul dengan blank pada layar HP Xiaomi kemudian Start Button.
  • Tinggal menunggu proses scanning password.
  • Muncul password yang akan berbentuk seperti (1,2,3,4,5,6,7,8,9) dimana DI CODE 12346 (bisa bervariasi), lalu tinggal mencocokkan saja.

Muncul password yang akan berbentuk seperti dimana DI CODE 12346 lalu tinggal mencocokkan saja

  • Selesai.

 

6. Menggunakan Mi Password Remover

Langkah pertama menyambungkan HP Xiaomi terlebih dahulu ke leptop menggunakan kabel data. Lanjut mendownload dan install Mi Password remover. Kemudian ikuti cara berikut :

  • Silahkan masuk ke aplikasi Mircle Box.
  • Pilih Hp Xiaomi pada tampilan.
  • Terdapat opsi Read Pattern (membaca pola) klik pilih.
  • Silahkan matikan HP Xiaomi, lanjut masuk ke EDL Mode yaitu dengan cara menekan tombol power + volume atas (+) secara bersamaan.
  • Pastikan HP Xiaomi keadaan mati untuk masuk ke mode fastboot dengan cara tekan volume bawah dan tombol power secara bersamaan.
  • Sambungkan HP Xiaomi ke leptop dengan kabel data.
  • Silahkan buka Folder Hasil Ekstrak Mi Password Remover, pilih Mi Reset.bat.

Silahkan buka Folder Hasil Ekstrak Mi Password Remover, pilih Mi Reset bat

  • Muncul keterangan List Of Devices Attched
  • Nyalakan HP Xiaomi, pengguna bisa menuju menu home dan ini artinya proses berhasil.

7. Mengunjungi Service Center

Mengunjungi Service Center

Apabila pengguna sudah melakukan berbagai cara di atas namun belum berhasil juga, maka solusi terakhir adalah dengan mengujungi service center HP Xiaomi terdekat. Pastikan service center yang dikunjungi adalah outlet resmi dan terpercaya agar terhindar dari masalah lain.

Penting untuk mengetahui cara membuka HP Xiaomi yang lupa kata sandi tanpa reset bagi pengguna HP Xiaomi agar bisa membantu dalam mengatasi masalah lupa kata sandi secara tiba-tiba dengan cara yang tepat, cepat, mudah, aman dan praktis. Selamat mencoba semoga bermanfaat.

Bagikan Postingan: