Cara Mematikan Status Aktif Di IG (Instagram) iPhone, Android & Browser!

Tidak hanya aplikasi WhatsApp yang dapat mematikan status aktif atau online, melainkan Instagram juga bisa loh. Lantas bagaimana cara mematikan status aktif di IG (Instagram)? Simak terus artikelnya untuk mengetahui jawabannya.

Fitur online sudah disediakan hampir disemua media sosial baik itu WhatsApp, Telegram, Instagram dan lain sebagainya. Adanya fitur online tersebut dapat mengetahui pengguna sedang aktif, kapan terakhir aktif dan berapa lama pengguna menggunakan akunnya.

Meskipun begitu, ada saja pengguna yang tidak ingin diganggu karena sedang online alhaasil mencari cara mematikan status online. Cara yang dilakukannya pun berbeda tergantung dari media sosialnya tersebut.

Pada kesempatan kali ini kita akan membahas cara mematikan status aktif di IG (Instagram). Simak terus penjelasannya hingga selesai ya!

Cara Mematikan Status Aktif di IG (Instagram)

Cara Mematikan Status Aktif di IG (Instagram)

Mematikan status aktif atau online di Instagram sebenarnya sudah dihadirkan, namun beberapa dari pengguna tidak menyadarinya. Dengan adanya fitur mematikan atau menghilangkan status online di Instagram dapat membuat para penggunanya terhindar dari gangguan.

Tidak hanya itu, jika kamu sedang tidak ingin membalas DM (Direct Message) dengan menggunakan fitur ini akan sangat membantu. Karena pengguna lain tidak akan mengetahui bahwasannya kamu sedang mengabaikan pesan tersebut.

Cara mematikan status aktif di IG (Instagram) juga sudah bisa digunakan diberbagai perangakt seperti Android dan iPhone. Bagi kamu yang kebingungan dengan caranya bisa Simak dibawah ini:

Mematikan Status Aktif/Online di Hp Android

Jika kamu sedang merasa tidak ingin diganggu dan tidak ingin membalas DM mematikan status aktif atau online adalah pilihan yang tepat. Jika kamu pengguna Hp Android dan ingin mematikan status aktif bisa Simak caranya dibawah ini:

  • Pertama silahkan buka akun Instagram kamu
  • Setelah itu pergi ke menu Profil yang ada dipojok kanan bawah
  • Kemudian akan tampil dihalaman Profil, cari dan tap garis 3 horizontal yang ada dikanan atas
  • Akan muncul berbagai opsi atau menu, ketuk atau tap menu Pengaturan dan Privasi
  • Selanjutnya silahkan cari opsi Pesan dan balasan cerita
  • Kemudian akan muncul berbagai menu, silahkan ketuk atau tap Tampilkan status aktivitas
  • Setelah dialihkan ke menu Status Aktivitas silahkan matikan toogle dengan melakukan tap atau ketuk
  • Selesai

Dengan cara tersebut status aktif atau online di Instagram tidak akan terlihat oleh teman atau followers kamu. Sehingga bisa dengan leluasa bermain media sosial tanpa mengkhawatirkan balasan DM yang belum dibalas.

Cara Mematikan Status Aktif di IG Hp iPhone

Cara Mematikan Status Aktif di IG Hp iPhone
Sumber Gambar: Canva/@vitalina-nakonechna

Pengguna Hp iPhone juga dapat mematikan status aktif atau online dan cara melakukannya pun tergolong hampir sama dengan Hp Android. Jika kamu sudah penasaran, silahkan Simak cara mematikan status aktif di IG Hp iPhone berikut ini:

  • Langkah pertama silahkan buka aplikasi Instagram
  • Setelah itu lakukan login terlebih dahulu
  • Jika sudah, silahkan pergi ke menu Profil yang ada dibawah kanan layar
  • Selanjutnya klik menu Garis tiga pojok kanan atas
  • Kemudian silahkan pilih menu Pengaturan dan Privasi
  • Akan muncul berbagai menu atau opsi, silahkan scroll atau gulir hingga menemukan menu Pesan dan balasan cerita
  • Jika sudah, silahkan tap atau ketuk menu Tampilkan status aktivitas
  • Langkah akhir, silahkan matikan toggle dimenu Tampilkan status aktivitas
  • Selesai

Mematikan Status Aktif IG Di Browser

Tidak hanya dapat digunakan diperangkat Hp, Instagram juga dapat kamu gunakan melalui browser. Jika kamu sedang menggunakan Instagram di Brower dan ingin mematikan status online atau aktif bisa Simak caranya dibawah ini:

  • Langkah pertama silahkan kunjungi situs Instagram (instagram.com)
  • Kemudian login dengan mengisikan Username dan Password dikolom yang sudah disediakan
  • Jika sudah masuk ke akun Instagram kamu, silakan klik Garis tiga horizontal yang ada dibawah pojok kiri
  • Akan muncul pilihan menu dihalaman tersebut, kamu bisa cari dan klik menu Privacy & security
  • Kemudian cari menu Show activity status, matikan atau nonaktifkan toggle disebelah kanan dengan meng-klik nya
  • Selesai

Hal yang Terjadi Ketika Mematikan Status Aktif di Instagram

Adapun beberapa kegunaan saat kamu mematikan status aktif di Instagram, berikut informasinya dibawah ini:

  • Tidak terlihat aktif/online: Para Followers atau pengguna lain tidak akan mengetahui bahwasannya kamu sedang online atau aktif.
  • Informasi Last Seen: Saat mematikan fitur aktif atau online nantinya pengguna atau followers kamu tidak akan mengetahui Last Seen atau terakhir dilihat dari akun Instagram kamu.
  • Tidak dapat melihat status aktif followers: Saat mematikan status aktif atau online, nantinya akan berakibat hal yang sama. Dimana kamu tidak dapat mengetahui pengguna mana yang sedang aktif atau online.
  • Tidak dapat melihat Last Seen/ Terakhir dilihat pengguna lain: Kemudian kamu juga tidak dapat melihat informasi kapan pengguna atau followers kamu terakhir dilihat atau last seen.  

Demikian pembahasan mengenai cara mematikan status aktif di IG (Instagram), semoga apa yang disampaikan dapat membantu dan bermanfaat, Terimakasih!

Bagikan Postingan:

Leave a Comment