Setiap orang tua tentu menginginkan sesuatu hal yang terbaik untuk anaknya apalagi dalam bidang pendidikan. Banyak orang tua yang menjadi khawatir dan tentunya sudah menyiapkan dana untuk pendidikan anak kedepannya. Untuk itu maka sangat disarankan agar Anda menyiapkan asuransi pendidikan terbaik di Indonesia bagi anak Anda sejak dini.
Sehingga ketika sesuatu terjadi Anda tidak lagi perlu bingung dan anak Anda bisa tetap bersekolah dengan baik. Namun terkadang kebanyakan orang tua bingung untuk memilih jenis asuransi yang mana. Karena tidak semua asuransi memiliki layanan yang sama.
Dengan mengikuti asuransi pendidikan maka orang tua bisa lebih mudah untuk mengumpulkan dana bagi pendidikan anak kedepannya. Pentingnya pendidikan sebagai masa depan anak juga mendorong semua orang tua ingin memberikan yang terbaik untuk anaknya.
Apalagi di Indonesia masih banyak anak yang susah bersekolah karena tingginya biaya pendidikan. Karena tingginya juga biaya hidup dan sedikitnya penghasilan orang tua sehingga mengesampingkan masalah pendidikan. Namun hal tersebut tidaklah benar, dalam situasi seperti itu maka sebaiknya adalah ikut dalam asuransi pendidikan terbaik di Indonesia agar anak bisa tetap bersekolah hingga ke tingkat universitas.
Meskipun mungkin jumlah premi yang Anda ambil tidaklah besar namun itu sudah cukup membantu untuk pendidikan anak Anda kedepannya. Karena jangka waktu keanggotaan asuransi Anda akan sangat berpengaruh. Untuk itu sebaiknya Anda bergabung dengan asuransi pendidikan sejak dini. Karena semakin anak Anda besar maka biaya yang dibutuhkannya tentu juga cukup banyak.
Berikut asuransi pendidikan terbaik di Indonesia yang bisa Anda pilih
Banyaknya penyedia layanan asuransi pendidikan terbaik di Indonesia membuat para masyarakat menjadi bingung dan sulit untuk memutuskan mana asuransi yang terbaik untuk dirinya dan keluarga. Untuk itu Anda harus memilih dengan cermat penyedia asuransi yang akan Anda pilih. Anda haruslah memilih asuransi yang memiliki kredibilitas tinggi dan mampu dipercaya.
Anda juga harus memperhatikan tentang layanan yang diberikan apakah proses klaim sangat mudah atau pihak customer service mudah untuk dihubungi ketika terdapat masalah. Hal tersebut harus Anda cari tahu untuk dapat mempercayai penyedia layanan asuransi.
Anda juga harus mengetahui dengan pasti mengenai perhitungan premi dan perlindungan yang akan Anda dapatkan. Dengan begitu Anda bisa mengetahui apakah asuransi tersebut dapat menguntungkan bagi Anda atau tidak. Berikut akan diulas beberapa penyedia asuransi pendidikan terbaik di Indonesia yang bisa Anda jadikan bahan pertimbangan.
Sun Life Financial
Sun life financial ini merupakan penyedia layanan asuransi yang bekerjasama dengan bank BNI. Sun life financial ini memberikan asuransi pendidikan di segala jenjang mulai dari SD hingga perguruan tinggi. Namun masa perlindungan baru bisa diberikan ketika anak sudah berada dalam rentan umur 11-17 tahun.
Dimana artinya Anda bisa mulai menggunakan produk asuransi pendidikan meski anak masih sekolah SD. Hal tersebut harus Anda lakukan karena masa keanggotaan asuransi pendidikan harus mencapai minimal 5 tahun terlebih dahulu sebelum perlindungan diberikan. Semakin lama Anda tergabung dalam sebuah layanan asuransi maka akan semakin besar perlindungan yang akan diberikan oleh penyedia layanan asuransi. Link situs resmi Sun Life.
Generali
Perusahaan asuransi Generali ini sudah memiliki nama besar sejak tahun 1831. Generali ini merupakan salah satu asuransi tertua yang memiliki pusat di Italia. Bahkan Generali sudah menjadi perusahaan asuransi terbesar di Eropa. Ketenaran Generali ini membuat banyak masyarakat sudah mengenalinya.
Awalnya Generali berfokus terhadap asuransi jiwa yang bahkan dipakai pada pertandingan Moto GP yang digelar di seluruh dunia. Namun sekarang generali juga memberikan asuransi pendidikan yang mana dihadirkan untuk dapat menjamin anak-anak Anda mendapatkan pendidikan yang cukup hingga universitas. Dengan begitu maka Generali juga turut andil untuk menciptakan genarasi yang berpendidikan. Situs resmi Generalli.
AXA Mandiri
AXA Mandiri merupakan produk asuransi dari bank Mandiri yang mana menjadi satu grup bersama AXA Mandiri. Pilihan produk yang diberikan oleh AXA Mandiri cukup beragam namun lebih berfokus kepada pelayanan asuransi pendidikan. AXA Mandiri akan memberikan santunan sebesar 100% ketika orang tua meninggal, cacat atau sakit.
Namun sebelum itu Anda juga harus mengetahui tentang aturan dan jumlah preminya. AXA Mandiri bisa Anda jadikan pilihan terbaik untuk memberikan perlindungan terhadap pendidikan anak Anda. Karena AXA Mandiri juga termasuk perusahaan besar maka tentu Anda bisa mempercayainya. Selain itu asuransi ini juga sangat cepat dalam hal mengurus klaim asuransinya.
Asuransi Pendidikan Takaful
Mungkin belum banyak masyarakat yang mengetahui jenis asuransi pendidikan takaful ini. Tafakul merupakan asuransi pendidikan yang berbasis syariah pertama di Indonesia. Perusahaan ini menawarkan asuransi pendidikan yang sangat bermanfaat untuk para nasabahnya.
Nilai premi dari asuransi ini sangatlah fleksibel dan bisa disesuaikan dengan kemampuan finansial Anda. Asuransi pendidikan Takaful ini bisa memberikan anak Anda perlindungan hingga perguruan tinggi. Dengan premi yang sesuai Anda tidak akan keberatan dan bisa merasakan manfaat dari asuransi tersebut. Memang manfaatnya tidak bisa langsung Anda rasakan namun akan berguna untuk jangka panjang kedepannya. Cek situs resminya di sini.
Commonwealth Life
Commonwealth Life ini merupakan asuransi yang berdiri sejak 1990. Perusahaan ini merupakan gabungan antara investasi dan asuransi. Sehingga para nasabah yang bergabung mampu mendapatkan keuntungan yang berlipat ganda. Perusahaan ini tidak memiliki kategori layanan yang mengkhususkan tentang asuransi pendidikan.
Namun asuransi ini menyediakan asuransi jiwa yang mana sudah dilengkapi dengan sistem investasi. Sehingga ketika nasabah meninggal dunia atau cacat total maka nilai perlindungan bisa berlipat ganda dan dana tersebut bisa Anda gunakan untuk biaya sekolah anak Anda. Dengan begitu Anda bisa mengikuti asuransi dengan manfaat ganda yaitu untuk pendidikan dan juga untuk perlindungan jiwa.
Allianz
Allianz menjadi salah satu asuransi pendidikan terbaik di Indonesia karena memiliki layanan yang lengkap. Dimana ketika Anda bergabung menjadi anggotanya dalam asuransi pendidikan maka secara otomatis Anda juga akan diberikan asuransi jiwa bagi anak dan juga orang tua. Sehingga asuransi ini dapat memberikan Anda dua keuntungan sekaligus.
Anda bisa membayar satu premi untuk dua jenis asuransi yang berbeda. Bahkan asuransi Allianz ini memberikan tambahan dana dari maximal 240% dana pertanggungan. Tentu tidak akan masalah bagi Anda untuk membayar premi yang lebih mahal sedikit namun dapat menerima hasil yang lebih besar.
Asuransi Pendidikan Panin
Asuransi Panin ini sudah selama 40 tahun melayani pada pelanggannya. Awalnya asuransi Panin ini berfokus untuk asuransi jiwa saja namun seiring berjalannya waktu asuransi Panin juga memberikan pelayanan asuransi pendidikan. Anak yang bisa menerima manfaat ini adalah anak yang sudah memasuki usia 14-17 tahun.
Terdapat juga beberapa piliha produk asuransi pendidikan yang bisa Anda pilih sesuai dengan kemampuan Anda. Karena sudah berdiri cukup lama Anda bisa mempercayai jenis asuransi yang satu ini. Karena setiap asuransi memiliki ketentuan masa perlindungan yang berbeda-beda. Maka Anda harus menyesuaikan masa perlindungan dengan umur anak Anda.
Jiwasraya
Jiwasraya sudah terkenal sejak lama sebagai asuransi pendidikan yang sangat menguntungkan. Jiwasraya merupakan asuransi persero yang memberikan layanan pendidikan untuk para nasabahnya. Namun di Jiwasraya masa keanggotaan dibatasi, sehingga anak Anda hanya bisa diberikan perlindungan selama masa keanggotan 9 tahun.
Selain itu asuransi Jiwasraya ini juga membatasi batas usia masuk anak Anda menjadi keanggotaan yaitu umur 0-5 tahun. Setiap produk asuransi tentu memiliki keunggulan dan kekurangannya masing-masing. Untuk itu sebaiknya Anda memilih jenis asuransi yang sesuai dengan kebutuhan Anda. Selain itu Anda juga harus memilih jenis asuransi yang paling menguntungkan bagi Anda dan keluarga Anda.
Prudential Indonesia
Mungkin sudah banyak masyarakat yang mengetahui tentang asuransi prudential ini karena Prudential merupakan salah satu asuransi pendidikan terbaik di Indonesia dan sempat mendapatkan penghargaan sebagai asuransi terbaik. Prudential berdiri pada tahu 1995 dan memiliki kantor pusat di Inggris.
Prudential memiliki jenis layanan asuransi pendidikan dalam dua kategori yaitu asuransi pendidikan umum dan asuransi pendidikan syariah. Kedua jenis asuransi ini tentu memiliki kelebihannya masing-masing. Anda bisa menanyakan detail tentang produk ini pada saat ingin bergabung dengan asuransi. Dengan begitu maka Anda bisa lebih mudah menentukan produk yang sesuai dengan kebutuhan Anda.
Avrist
Avist merupakan perusahaan asuransi yang sudah berdiri sejak tahun 1975. Avist ini merupakan perusahaan dari gabungan beberapa perusahaan lain. Jika sebelumnya Avist memiliki produk asuransi jiwa namun berbeda dengan sekarang.
Avist saat ini sedang berfokus untuk layanan asuransi pendidikan untuk melakukan perlindungan untuk para generasi muda. Salah satu hal yang membuat banyak masyarakat lebih memilih Avrist dibandingkan dengan asuranasi lain adalah jumlah perlindungan yang diberikan oleh Avrist. Pihak Avrist mampu memberikan uang perlindungan yang lebih besar dari premi yang sudah dibayarkan.
BNI Life
BNI Life ini merupakan layanan asuransi yang bekerjasama dengan rekan segrupnya yaitu bank bni. BNI Life telah berdiri sejak tahun 1997 dan berfokus pada produk dengan layanan asuransi jiwa. Namun BNI Life juga memiliki layanan asuransi pendidikan yang bisa bersaing dengan produk asuransi yang lainnya.
BNI Life memiliki dua produk pendidikan yang berbeda. Perbedaannya terletak pada umur saat masuk. Di BNI Life anak bisa diikutkan dalam kepesertaan pada usia 0-6 bulan. Dengan begitu maka nilai pertanggungannya bisa lebih besar karena jangka waktu menjadi anggotanya juga cukup lama. Sehingga jika Anda ingin mendaftarkan anak sejak dini Anda bisa memilih layanan dari BNI Life ini.
AXA Life
AXA Life merupakan layanan produk yang juga merupakan anak perusahaan dari bank Mandiri. Namun asuransi AXA Life ini lebih berfokus terhadap asuransi pendidikan yang berbasis syariah. Jumlah premi cukup fleksibel dan bisa disesuaika dengan kemampuan Anda.
AXA Life ini akan memberikan dana perlindungan 100% saat orang tua meninggal dunia atau cacat total. Dengan memiliki asuransi ini tentunya Anda tidak perlu lagi khawatir jika sesuatu buruk terjadi kepada Anda. Itulah alasan utama para orang tua mendaftarkan anaknya pada asuransi pendidikan. Agar anak Anda bisa tetap bersekolah hingga pendidikan tinggi maka sebaiknya Anda mengikuti asuransi yang terpercaya dan memiliki dana perlindungan yang cukup besar.
Manulife
Manulife merupakan salah satu penyedia layanan asuransi terbesar di dunia. Manulife berdiri pada tahun 1985 dan memiliki kantor pusat yang berada di Kanada. Asuransi Manulife ini sudah menyebarkan layanannya di berbagai negara seperti Asia, Kanada dan juga Amerika Serikat.
Manulife memang banyak dikenal karena produk asuransi jiwanya. Namun Manulife juga memiliki layanan asuransi pendidikan yang bisa Anda pertimbangkan. Mengingat asuransi ini sudah berdiri cukup lama yang tentunya asuransi ini memiliki dedikasi tinggi dan dapat dipercaya.
Terdapat berbagai pilihan produk yang bisa Anda gunakan. Di Manulife seorang anak bisa mendapatkan nilai perlindungan dari umur 6-23 tahun asalkan keanggotaan asuransi sudah lebih dari 5 tahun.
Sinarmas
Selain memiliki layanan produk Bank, Sinarmas juga memiliki layanan asuransi. Sinarmas memberikan asuransi pendidikan yang cukup berkualitas. Sinarmas memiliki produk yang sangat menguntungkan bagi nasabahnya. Karena Sinarmas melakukan perlindungan secara berkala setiap anak Anda memasuki tingkatan sekolah yang lebih tinggi.
Asuransi Sinarmas ini memberikan beberapa pilihan kategori yang sesuai dengan kebutuhan Anda. Batas perlindungan dan premi dalam setiap kategori memiliki perbedaan. Ketentuan dari setiap jenis asuransi juga akan berbeda-beda. Untuk itu penting bagi Anda untuk mengenai resiko dan manfaat yang akan diberikan oleh layanan asuransi pendidikan yang akan Anda pilih nantinya.
BRI Life
Satu lagi produk asuransi yang dikeluarkan dari hasil kerjasama antar grup yaitu BRI life. Dimana BRI Life adalah anak perusahaan dari Bank BRI. Layanan BRI Life ini dihadirkan untuk dapat memenuhi dan memberikan pelayanan yang lebih terhadap nasabah bank BRI. Jika diketahui banyak sekali para pendiri usaha kecil yang bergabung sebagai nasabah bank BRI karena dinilai cukup menguntungkan.
Sehingga untuk itu bank BRI melengkapi pelayanannya dengan BRI Life ini guna memberikan perlindungan bagi nasabahnya. BRI Life ini berdiri pada tahu 1987. BRI Life menawarkan produk asuransi dengan dua kategori yaitu asuransi pendidikan umum dan syariah.
Asuransi Pendidikan BCA
Bank BCA sudah banyak digunakan oleh masyarakat pada umumnya. Selain jaringannya yang cukup luas bank BCA merupakan salah satu bank swasta yang memiliki pelayanan produk terbaik. Selain itu produk yang ditawarkan juga cukup beragam salah satunya adalah asuransi pendidikan.
Produk ini dihadirkan gunakan memenuhi kebutuhan nasabahnya. Dengan bergabung bersama asuransi pendidikan BCA ini Anda bisa menabung untuk jaminan dana pendidikan Anda dimasa depan. Layanan ini sudah digunakan oleh banyak nasabah bank BCA. Anda harus segera memilih asuransi pendidikan bagi anak Anda karena semakin lama biaya pendidikan akan semakin mahal.
AJB Bumiputera 1912
AJB Bumiputera 1912 ini merupakan salah satu asuransi tertua yang sudah berdiri sejak 107 tahun. Karena berdiri sudah cukup lama tentunya asuransi ini sudah memiliki banyak nasabah. Dengan begitu Anda bisa memilih asuransi AJB Bumiputera ini sebagai asuransi terpercaya di Indonesia.
Asuransi ini memberikan berbagai pilihan jenis asuransi pendidikan yang bisa Anda pilih sesuai dengan kebutuhan Anda. Asuransi AJB Bumiputera ini sudah memiliki prestasi dan layanan yang terbukti baik sehingga asuransi ini bisa bertahan hingga saat ini. Memilih jenis asuransi yang tepat akan sangat mempengaruhi untuk masa depan pendidikan anak Anda.
Itulah beberapa asuransi pendidikan terbaik di Indonesia yang bisa Anda pilih sesuai dengan kebutuhan Anda. Dengan adanya beberapa ulasan ini maka bisa lebih membantu Anda dalam hal mengambil keputusan. Karena untuk asuransi pendidikan Anda harus memilihnya dengan tepat.
Anda bisa menyesuaikan kebutuhan dengan kemampuan financial Anda. Dengan begitu maka asuransi pendidikan bisa berjalan dengan lancar dan Anda bisa merasakan manfaatnya di kemudian hari.
Asuransi pendidikan adalah sebuah produk yang diberikan perusahaan asuransi untuk melindungi pendidikan anak Anda. Ketika Anda telah bergabung bersama perusahaan asuransi pendidikan terbaik di Indonesia maka Anda akan mendapatkan perlindungan dan perusahaan asuransi akan membiayai pendidikan anak Anda.
Sehingga ketika orang tua meninggal dunia, sakit atau kecelakaan maka anak akan tetap mendapatkan biaya pendidikan yang cukup hingga jenjang pendidikan yang lebih tinggi. Dengan begitu Anda tidak perlu lagi khawatir akan biaya pendidikan anak Anda. Dari gaji bulanan Anda bisa menyisihkan beberapa uang Anda untuk membayar asuransi anak Anda sejak dini. Setelah Anda bergabung maka Anda bisa merasakan berbagai manfaat dari asuransi pendidikan.
Memahami perbedaan asuransi pendidikan dengan tabungan pendidikan
Mungkin secara sepintas asuransi pendidikan terdengar sama dengan tabungan pendidikan. Namun pada kenyataannya ini merupakan layanan yang berbeda. Kebanyakan orang awam tidak mengetahui apa bedanya dan bagaimana cara kerjanya. Untuk itu disini akan diberikan informasi bagi Anda mengenai perbedaan asuransi pendidikan dan tabungan pendidikan. Dengan begitu maka Anda bisa lebih paham dan memilih layanan asuransi pendidikan terbaik di Indonesia untuk anak Anda. Mari simak ulasannya.
Tabungan pendidikan
Tabungan pendidikan merupakan layanan yang dikeluarkan oleh bank. Sehingga dalam pemakaian layanan ini bank yang akan bertanggung jawab sepenuhnya. Dalam tabungan pendidikan keuntungan yang bisa Anda dapatkan adalah dari bunga tabungan yang Anda lakukan.
Karena ini merupakan layanan yang diberikan oleh bank sehingga seluruh premi dibayarkan oleh pihak bank. Hal tersebut membuat lingkup perlindungan menjadi terbatas. Anda hanya bisa menggunakan dana yang terdapat dalam tabungan pendidikan saja tidak ada keuntungan khusus yang diberikan dari tabungan pendidikan ini.
Biasanya bank yang menawarkan tabungan pendidikan merupakan bank yang bernaung dengan suatu asuransi yang termasuk dalam grup perusahaan mereka. Untuk itu sebaiknya Anda memperhatikan berbagai hal mengenai aturan sebelum memakai sebuah produk.
Asuransi pendidikan
Asuransi pendidikan merupakan layanan yang dikeluarkan oleh perusahaan asuransi yang memiliki layanan bukan bank. Bank hanya berperan sebagai agen dari asuransi tersebut. Asuransi pendidikan ini bukan hanya menyediakan dana pendidikan untuk anak Anda namun juga memiliki manfaat yang lebih bagi para anggotanya karena terdapat layanan investasi juga di dalamnya.
Besarnya nilai yang bisa didapatkan oleh anggota asuransi berbeda-beda tergantung dari jumlah premi dan masa keanggotaan orang tersebut. Karena hal tersebutlah maka asuransi pendidikan dinilai sebagai hal yang lebih menguntungkan. Bahkan keuntungan yang dapat Anda raih bisa mencapai beberapa lipat. Selain itu keunggulan dari asuransi pendidikan adalah dalam nilai perlindungan.
Asuransi pendidikan memiliki jumlah perlindungan yang tidak terbatas. Besarnya jumlah perlindungan akan disesuaikan dengan jumlah premi yang Anda bayarkan. Memiliki keuntungan yang banyak bukan berarti asuransi pendidikan tidak memiliki kekurangan. Untuk itu sebaiknya ketika Anda memilih suatu asuransi maka Anda telah mengetahui segala kekurangan dan kelebihan asuransi tersebut. Hal ini dilakukan agar Anda tidak mengalami kerugian kedepannya nanti.
Tips memilih asuransi pendidikan terbaik di Indonesia
Memilih asuransi pendidikan terbaik di Indonesia bukanlah perkara mudah. Karena terdapat berbagai perusahaan asuransi yang tentunya memiliki keunggulan dan kekurangan masing-masing. Untuk itu sebaiknya Anda cermat dan teliti dalam hal memilih layanan asuransi ini.
Karena ini merupakan nilai investasi jangka panjang maka Anda harus memiliki lembaga yang bisa dipercaya dan mampu memberikan Anda perlindungan untuk kebutuhan Anda. Untuk dapat memilih asuransi pendidikan yang tepat maka Anda harus memperhatikan beberapa hal dibawah ini.
Bergabung bersama asuransi pendidikan sejak dini
Ketika Anda sudah berencana memiliki anak maka sebaiknya Anda sudah mulai memikirkan biaya tentang pendidikannya. Sehingga tidak ada salahnya jika Anda ikut dalam asuransi pendidikan sejak dini. Karena memang biaya pendidikan semakin lama akan semakin meningkat begitu juga kebutuhan hidup.
Untuk itu jika Anda sudah mempersiapkannya dari jauh-jauh hari maka Anda bisa melepas kekhawatiran akan biaya pendidikan Anda. Semakin lama Anda bergabung dalam layanan asuransi maka akan semakin besar juga jumlah perlindungan yang bisa Anda dapatkan.
Memahami secara pasti resiko yang Anda terima
Dalam memilih produk asuransi Anda juga harus memahami dengan benar tentang resiko yang mungkin akan Anda terima nantinya. Jangan langsung memutuskan saja ketika mungkin Anda ditawarkan dengan jumlah premi yang kecil.
Anda harus mengetahui terlebih dahulu mengenai aturannya seperti berapa lama premi akan dibayarkan, kemudian bagaimana tidak Anda berhenti ditengah-tengah sebagai anggota atau berapa jumlah dana yang akan Anda dapatkan. Hal tersebut akan sangat mempengaruhi Anda kedepannya. Karena biasanya asuransi pendidikan akan berlangsung selama minimal 5 tahun. Penting bagi Anda untuk mengetahui resikonya dengan baik.
Sesuaikan produk yang dipilih dengan kemampuan finansial Anda
Tentu di zaman sekarang ini tuntutan kehidupan begitu banyak dan mahal sehingga seringkali asuransi dikategorikan sebagai kebutuhan sampingan. Padahal asuransi pendidikan merupakan hal penting yang harus Anda miliki untuk antisipasi kedepannya.
Untuk itu agar Anda bisa memenuhi perlindungan bagi anak maka Anda harus memilih layanan asuransi yang tidak memberatkan Anda. Sesuaikan harga premi dengan kemampuan finansial yang Anda miliki. Dengan begitu maka Anda bisa tetap memiliki asuransi pendidikan dalam lingkup yang tidak akan memberatkan Anda dalam segi finansial.
Mengetahui produk yang ditawarkan dengan detail
Beberapa jenis asuransi pendidikan akan ditawarkan kepada Anda. Namun Anda harus memahami dengan baik mengenai area perlindungan dan lain sebagainya. Hal tersebut dibutuhkan agar ketika Anda ini mengklaim tidak mengalami kesulitan.
Anda juga bisa mengevaluasi beberapa produk asuransi dari penyedia layanan dan memilih mana yang menurut Anda paling cocok. Karena tentunya setiap penyedia layanan akan memberikan fasilitas yang berbeda-beda untuk anggotanya. Jika Anda cermat maka Anda bisa memilih produk yang terbaik bagi Anda.
Ketahuilah rincian biaya yang akan diberikan kepada Anda
Asuransi pendidikan biasanya memiliki beberapa jenis seperti asuransi pendidikan murni atau asuransi pendidikan yang didalamnya terdapat investasi juga. Untuk itu Anda harus mengetahui detail dari premi yang harus Anda bayarkan.
Apakah ada penambahan bagi biaya admin atau biaya yang lainnya. Dengan mengetahui detail yang harus Anda bayarkan maka Anda bisa menjumlahkannya dan memasukkannya pada anggaran bulanan Anda. Hal tersebut bisa memudahkan Anda untuk menghitung dan menyesuaikan jumlah premi dengan kemampuan Anda.