8 Daftar Peluang Usaha Menjanjikan Sekarang dan Masa Depan

Setiap orang memiliki cara tersendiri untuk mendapatkan penghasilan, salah satunya dengan menjadi pengusaha. Pekerjaan ini banyak dipilih karena keuntungannya yang lebih besar daripada bekerja pada orang lain. Jika Anda merasa tertarik, bisa melihat peluang usaha menjanjikan terlebih dahulu.

Setiap usaha yang dijalankan tentu menargetkan kesuksesan. Akan tetapi, tidak semua orang yang menjalankan usaha bisa berakhir dengan untung bahkan sukses. Oleh karena itu, dibutuhkan perencanaan yang matang dalam memilih jenis usaha, mempersiapkan, hingga menjalankannya.

Untuk membangun usaha, Anda perlu peka terhadap lingkungan sekitar. Tentukan target konsumen yang akan membeli atau menggunakan produk yang ditawarkan. Setelah itu, lakukan promosi atau teknik pemasaran agar lebih banyak orang yang mengenal usaha Anda.

Daftar Peluang Usaha Menjanjikan

Semakin hari sifat konsumtif manusia tergolong semakin meningkat. Hal ini dapat menjadi peluang bagi Anda untuk membuat bisnis yang mampu memenuhi kebutuhan tersebut secara berkelanjutan. Bagi yang ingin memulai sebuah bisnis, bisa melihat daftar usaha yang cukup menjanjikan berikut ini.

1. Bisnis Skincare

Bisnis Skincare

Beberapa tahun terakhir, upaya masyarakat untuk merawat tubuh menjadi semakin meningkat. Perusahaan skincare pun bermunculan dengan menawarkan berbagai jenis produk. Mulai dari cuci muka, toner, pelembab wajah, serum, masker wajah, masker mata, dan lain sebagainya.

Ketertarikan masyarakat inilah yang bisa menjadi peluang usaha. Anda bisa membangun bisnis skincare karena target konsumennya cukup luas. Untuk memulai bisnis skincare bagi pemula, bisa mengikuti beberapa cara di bawah ini.

  • Menentukan model bisnis (brand sendiri, jasa titip, atau dropshipper)
  • Lakukan riset pasar dan pahami tren terbaru
  • Tentukan target konsumen
  • Pilih supplier terbaik dan terpercaya
  • Pilih produk yang aman dengan izin edar dari BPOM
  • Lakukan teknik pemasaran secara maksimal
  • Jual produk di marketplace

2. Jual Sembako

Jual Sembako

Pada dasarnya, sembako adalah bisnis yang tidak akan pernah peminat. Hal ini disebabkan karena sembilan makanan pokok termasuk kebutuhan primer yang harus selalu dipenuhi manusia. Sejak dulu hingga sekarang, bisnis sembako masih menjadi salah satu peluang usaha yang menjanjikan.

Untuk menjalankan bisnis ini, Anda bisa memulainya dengan berjualan di rumah. Siapkan modal dan cari supplier sembako dengan harga dan kualitas terbaik. Setelah itu, coba buka toko di rumah dengan menjual telur, beras, minyak goreng, mie, susu, bumbu dapur instan, dan lain sebagainya.

Namun, jika modal Anda tidak terlalu besar dan juga tidak bisa menyiapkan tempat, maka bisa berjualan sembako secara online. Buat toko online di marketplace atau sosial media dan unggah foto serta deskripsi produk. Jika ada yang ingin membeli, baru Anda mengirim bahan tersebut.

3. Franchise

Franchise

Bagi Anda yang memiliki modal yang cukup besar, namun bingung untuk bisnis apa, bisa memilih franchise. Bisnis ini bisa dilakukan dengan membeli hak kepemilikan dari suatu pemilik franchise (franchisor). Hak kepemilikan tersebut termasuk lisensi, merek dagang, produk, dan nama usaha.

Kelebihan usaha franchise adalah Anda tidak perlu membangun sebuah brand dari nol karena bisnis tersebut sudah dikenal banyak orang. Namun, tetap harus melakukan pemasaran agar konsumen bisa mengetahui lokasi franchise tersebut dan datang untuk membeli produk.

Bisnis franchise dapat berupa layanan keuangan, ritel, makanan dan minuman, jasa, dan lain sebagainya. Beberapa franchisor bahkan membantu membantu melakukan promosi pada franchise yang baru buka. Modal usaha franchise berbeda-beda tergantung produk yang ditawarkan.

4. Marketing Afiliasi

Marketing Afiliasi

Dengan meningkatkan transaksi online masyarakat saat ini, membuat berbagai perusahaan menawarkan program afiliasi. Program ini memungkinkan Anda untuk menghasilkan uang melalui komisi yang diperoleh setiap berhasil menjual suatu produk.

Marketing afiliasi adalah peluang usaha baru yang bisa dilakukan tanpa modal. Anda hanya perlu memiliki akun untuk jualan yang memiliki pengikut dalam jumlah tertentu. Setelah itu, mendaftar di marketplace yang menawarkan afiliasi, seperti TikTok, Tokopedia, Shopee, dan lain sebagainya.

Nah, produk-produk yang akan dipasarkan dan dijual diperoleh dari merchant yang menawarkan program. Misalnya, Anda sudah terdaftar di Shopee sebagai affiliate. Pilih menu “Afiliasi” lalu tambahkan produk yang ingin dijual dalam keranjang sendiri lalu jual dan dapatkan komisinya.

5. Laundry Pakaian

Laundry Pakaian

Peluang usaha menjanjikan untuk pemula selanjutnya adalah laundry pakaian. Bisnis ini mungkin tidak akan dilirik jika Anda berada di daerah pedesaan dimana masyarakat masih memiliki waktu untuk mencuci pakaian sendiri. Namun, di daerah perkotaan dimana masyarakatnya tergolong cukup sibuk.

Apalagi, jika Anda tinggal di daerah kampus, sekolah, atau perkantoran. Kebutuhan orang-orang akan jasa cuci pakaian atau laundry cukup tinggi. Oleh karena itu, membuka usaha laundry adalah pilihan yang tepat dan bisa meraih untung yang cukup banyak.

Untuk memulai usaha ini, dibutuhkan peralatan seperti mesin cuci, setrika, hanger, setrika, timbangan, jemuran, dan lain sebagainya. Selain itu, usaha laundry juga bisa dijalankan dengan sendirian, namun pengerjaannya tentu lebih berat.

6. Bisnis Mainan Anak

Bisnis Mainan Anak

Anak-anak selalu memiliki waktu yang banyak untuk bermain. Dalam hal ini, dibutuhkan beberapa jenis mainan yang aman untuk anak dan membuat mereka bisa menikmati masa kecilnya. Dengan membuka usaha mainan anak, Anda juga bisa meraih keuntungan yang cukup besar.

Namun, tingkat keberhasilan bisnis ini sangat dipengaruhi oleh tren yang sedang berlangsung. Oleh karena itu, Anda harus selalu peka terhadap tren yang ada dan menyediakan mainan yang banyak dicari. Misalnya, sedang tayang film Barbie, maka siapkan mainan yang tokoh tersebut.

Selain itu, jangan lupa untuk selalu membagikan informasi terkait bisnis Anda di sosial media. Bahkan, membuka toko online di marketplace juga bisa membuka peluang yang lebih besar untuk menjangkau konsumen. Agar lebih menarik pembeli, berikan diskon jika mereka membeli banyak mainan.

7. Rental Kendaraan

Rental Kendaraan

Di bidang transportasi, usaha rental kendaraan juga termasuk peluang usaha menjanjikan. Kebutuhan manusia akan kendaraan untuk menjangkau tempat-tempat dengan jarak jauh sangat dibutuhkan. Namun, membuka jasa ini tentu membutuhkan kendaraan-kendaraan dalam kondisi bagus.

Modal yang harus dipersiapkan pun tergolong cukup besar, namun keuntungan yang diperoleh juga akan sepadan. Dalam menjalankan usaha rental, dibutuhkan aturan yang wajib ditaati oleh para pelanggan demi menghindari aksi penipuan yang kini sudah marak terjadi.

Misalnya, pelanggan wajib menyetor uang muka dan menyimpan kartu tanda pengenal sebelum membawa kendaraan. Jasa rental kendaraan sangat dibutuhkan oleh orang-orang yang sedang berlibur atau ingin berkunjung ke suatu tempat dalam jarak yang cukup jauh.

8. Katering Sehat

Katering Sehat

Kesehatan adalah hal yang wajib untuk diperhatikan oleh setiap manusia agar terhindar dari berbagai penyakit. Salah satu cara untuk menjaga kondisi tubuh adalah dengan memperhatikan makanan yang masuk ke dalam tubuh. Nah, catering sehat adalah pilihan banyak orang untuk mengatur makanannya.

Usaha yang sukses adalah yang mampu meraih banyak konsumen atau pelanggan dan mempertahankannya. Bagi pemula, mencari peluang usaha menjanjikan di masa depan akan memberikan kesempatan yang lebih besar untuk mendapatkan pelanggan dan keuntungan.

Bagikan Postingan: