Cara Kompres Foto Online Tanpa Aplikasi – Setiap orang tentu pernah mengalami masalah tidak bisa mengirim file foto atau gambar karena alasan ukurannya terlalu besar. Tidak hanya mengirim file, bahkan saat mengunggah foto atau gambar ke media sosial pasti memiliki Batasan ukuran filenya. Maka dari itu kamu perlu mencari cara untuk dapat melanjutkan kegiatan baik itu mengirim file atau foto dengan mengkompres foto tersebut. Tentu berbagai cara dapat dilakukan untuk dapat mengubah ukuran foto baik itu melalui Aplikasi ataupun menggunakan pihak ketiga situs.
Adanya situs online yang bisa kamu gunakan untuk kompres foto online tentu sangat bermanfaat dimana kamu tidak perlu repot mengunduh dan menginstall aplikasi di Smartphone. Biasanya ada Sebagian orang yang mengalami permasalahan saat ingin menggunakan aplikasi untuk kompres foto karena ruang penyimpanan yang penuh.
Maka dari itu untuk mengatasi permasalahan tersebut kita kan memberikan informasi mengenai cara kompres foto online tanpa aplikasi atau melalui situs secara mudah dan tentunya gratis. Simak penjelasannya dibawah ini :
Apa itu Kompres Foto Online?
Sebelum kita membahas lebih jauh mengenai cara kompres foto online ada baiknya kita mengetahui pengertiannya terlebih. Awalnya biasa orang menyebutkan kompres foto, kompres foto adalah salah satu proses yang mana dapat mengurangi ukuran file gambar dan mengurangi kualitas. Kompres foto dapat dilakukan dengan berbagai cara baik itu melalui aplikasi ataupun situs online.
Lantas apa kompres foto online? Kompres foto online dimana kamu dapat mengubah ukuran foto yang awalnya besar menjadi sangat kecil ukurannya melalui situs pihak ketiga. Jika biasanya oranglain mengkompres foto melalui aplikasi dan menginstallnya diperangkat Smartphone, melakukan kompres foto online kamu tidak perlu memasang aplikasi di Hp.
Tentu adannya situs pihak ketiga atau kompres online untuk mengatasi permasalahan saat mengunggah ke sosial media, mengirim file foto dan lain sebagainya untuk berbagai keperluan.
Mengapa Perlu Kompres Foto Online?
Kamu perlu kompres foto online karena ukuran file foto atau gambar yang besar dapat menghambat mengirimnya melalui email atau platform media sosial. Selain itu, beberapa platform media sosial dan situs web membatasi ukuran file gambar yang diunggah, sehingga dengan mengompres gambar, kamu dapat mengunggah gambar ke platform tersebut tanpa masalah. Mengompres gambar juga dapat menghemat ruang penyimpanan di perangkat. Dengan mengompres foto online secara efektif, ukuran file gambar dapat dikurangi tanpa mengorbankan kualitas gambar yang terlihat dan juga kamu tidak perlu memasang aplikasi pada perangkat Smartphone yang menyebabkan ruang penyimpanan habis.
5 Situs dan Cara Kompres Foto Online
Setelah kita mengetahui pengertian dan mengapa perlunya melakukan kompres foto online, kita dapat kompres foto menggunakan situs pihak ketiga yang menyediakan layanan ini dengan gratis. Kamu dapat melakukannya diberbagai perangkat baik itu di Smartphone maupun Laptop. Berikut situs dan cara kompres foto online :
-
TinyPNG
TinyPNG adalah situs web pengompres gambar yang paling populer digunakan. Situs web ini memiliki kemampuan untuk mengompresi gambar dengan kualitas tinggi tanpa mengurangi kualitas gambar. Hal ini memungkinkan gambar untuk tetap terlihat tajam dan jelas meskipun ukuran file telah dikompresi. Selain itu, TinyPNG juga memiliki fitur untuk mengompresi gambar dalam jumlah besar sehingga memudahkan kamu mengompres gambar secara massal. Berikut cara menggunakan TinyPNG untuk kompres foto online :
- Pertama buka terlebih dahulu browser pada perangkat Google Chrome atau yang lainnya
- Kemudian ketik pada pencarian TinyPNG atau bisa gunaka url berikut ini “Tinypng.com”
- Setelah itu klik pada bagian “Drop you WebP, PNG or JPEG files Here!”
- Kemudian cari gambar yang ingin kamu kompres
- Tunggu hingga proses selesai
- Langkah terakhir klik “Download” untuk mengunduh file foto yang sudah diubah ukurannya
- Selesai
-
Compress JPEG
Compress JPEG adalah situs web pengompres gambar lain yang populer digunakan. Situs web ini dirancang khusus untuk mengompresi foto atau gambar dalam format JPEG. Compress JPEG dapat mengompresi gambar hingga 90% tanpa mengurangi kualitas gambar.
Selain itu, situs web ini juga memiliki kemampuan untuk mengatur level kompresi gambar sehingga memungkinkan pengguna untuk memilih tingkat kompresi yang diinginkan. Berikut cara untuk kompres foto menggunakan situs Compress JPEG :
- Langkah pertama silahkan buka browser diperangkat yang kamu gunakan
- Kemudian ketikkan di pencarian “Compress JPEG” atau bisa gunakan link berikutnya “compressjpeg.com”
- Setelah berada ditampilan situsnya silahkan klik “Upload Files”
- Kemudian cari foto yang ingin kamu kompres
- Klik “Download” untuk mengunduh file tersebut
- Selesai
-
iLoveIMG
iLoveIMG adalah situs web pengompres gambar yang tidak hanya dapat mengompresi gambar tetapi juga memiliki fitur lain seperti memotong, menggabungkan, dan mengonversi gambar ke format lain. Situs web ini dapat mengompresi gambar dalam berbagai format seperti JPEG, PNG, GIF, dan SVG.
Selain itu, iLoveIMG juga memiliki kemampuan untuk mengompresi gambar dalam jumlah besar, sehingga memudahkan pengguna yang ingin mengompresi banyak gambar secara massal. Berikut cara kompres foto online menggunakan situs iLoveIMG :
- Pertama-tama silahkan buka browser baik itu Google Chrome atau yang lainnya
- Kemudian ketik dikolom pencarian “iLoveIMG compress image” atau bisa gunakan url lengkapnya “iloveimg.com/compress-image”
- Setelah berada disitusnya silahkan klik “Select Images” dan cari foto yang ingin dikompres ukurannya
- Kemudian jika sudah silahkan klik “Compress IMAGES”
- Tunggu beberapa saat hingga selesai dan secara otomatis hasil foto yang dikompres akan diunduh
- Selesai
-
ImageRecycle
ImageRecycle adalah situs web pengompres gambar lain yang populer digunakan. Situs web ini memiliki kemampuan untuk mengompresi gambar dalam berbagai format seperti JPEG, PNG, GIF, dan PDF.
Situs web ini dapat kompres foto atau gambar dalam jumlah besar sehingga memudahkan pengguna yang ingin mengompresi banyak gambar secara massal. Berikut cara menggunakan situs ImageRecycle untuk kompres foto :
- Pertama buka browser
- Ketik dipencarian “ImageRecycle” atau gunakan url “imagerecycle.com”
- Setelah berada disitus ini silahkan klik dibagian “Drag’n drop image or blab la”
- Kemudian cari foto atau gambar yang ingin dikompres
- Tunggu beberapa saat hingga proses kompres selesai
- Akan muncul tampilan ukuran file original dan hasil kompres, “Optimized file” hasil kompres foto
- Klik “Download” untuk mendunguh hasil kompres foto
- Selesai
-
PicResize
PicResize adalah situs web pengompres foto yang dapat digunakan untuk mengompresi foto dalam berbagai format seperti JPEG, PNG, GIF, dan BMP. Selain itu, situs web ini juga memiliki fitur untuk mengubah ukuran gambar dan memotong gambar. PicResize dapat mengompresi gambar hingga 90% tanpa mengurangi kualitas gambar. Berikut cara untuk kompres foto menggunakan situs PicResize :
- Pertama buka browser diperangkat yang kamu gunakan
- Setelah itu ketik dipencarian “Picresize” atau gunakan link “picresize.com”
- Kemudian jika sudah berada disitus ini klik “Drag and drop a file here or click” dan cari foto yang ingin kamu kompres
- Tunggu beberapa saat jika sudah mengunggah foto terseut
- Kemudian pilih format yang diinginkan di klom “Save As”
- Langkah terakhir klik “I’m Done, Resize My Picture!”
- Secara otomatis akan terunduh ke perangkat yang saat ini kamu gunakan
- Selesai
Demikian artikel mengenai Cara Kompres Foto Online Tanpa Aplikasi semoga dapat membantu dan bermanfaat, Terimakasih.