File apapun bisa diubah menjadi PDF, termasuk Excel. Pastinya, cara mengubah Excel ke PDF ini sangatlah mudah. Format PDF ini sendiri sangat memungkinkan kamu untuk membuka file di mana saja tanpa perlu khawatir susunan serta komponen file menjadi berantakan.
Dengan begini, kamu bahkan bisa membuka file dalam berbagai perangkat serta dalam berbagai versi sistem operasi. Tidak hanya itu, format PDF juga sangat membantu menghemat memori perangkat. Sebab, ukurannya menjadi tidak begitu besar.
Selain itu, PDF juga bisa meningkatkan keamanan isi dokumen. Sebab, format ini memungkinkan kamu untuk memberi password sehingga isi file tidak mudah diretas oleh sembarang orang. Adapun cara mengubah bentuk Excel menjadi PDF, langkah-langkahnya sebagai berikut.
Pilihan Cara Mengubah Excel ke PDF Agar Rapi
1. Melalui Microsoft Excel Secara Langsung
Sebenarnya, mengubat format Excel menjadi PDF bisa dilakukan melalui Microsoft Excel secara langsung. Hanya saja, cara yang pertama ini baru bisa dilakukan kalau versi yang kamu gunakan adalah Windows 8 ke atas.
Artinya, kalau kamu masih menggunakan Windows 7, besar kemungkinan cara ini tidak akan berhasil. Lalu, setelah file Excel diubah menjadi PDF, maka kamu tidak akan bisa mengembalikannya dalam bentuk Excel menggunakan Microsoft Excel ya, perlu menggunakan bantuan aplikasi lain.
Tetapi tenang saja, komputer atau laptop akan menyimpan dua format file sekaligus, PDF dan Excel itu sendiri sebagai file aslinya. Adapun langkah-langkah mengubah Excel menjadi PDF menggunakan Microsoft Excel ialah sebagai berikut.
- Buka file Excel yang ingin diubah formatnya menjadi PDF
- Selanjutnya blok data-data yang ingin diubah menjadi PDF tadi atau bisa juga memanfaatkan Page Break. Langkah ini bisa kamu lewati kalau kamu ingin mengubah semua data atau lembar kerja Excel menjadi PDF
- Klik menu File pada Microsoft Excel
- Selanjutnya klik Save As dan pada kotak Save as type, klik tombol panas ke bawah dan pilih PDF
- Terakhir, klik Save
2. Menggunakan Excel for Windows
Sebenarnya cara mengubah Excel ke PDF yang kedua ini mirip dengan cara yang pertama di atas. Sebab, kamu hanya akan menggunakan Microsoft Excel untuk melakukannya. Adapun langkah-langkahnya sebagai berikut.
- Pilih bagian worksheet atai lembar kerja yang ingin diubah menjadi PDF. Ini berlaku kalau hanya bagian tertentu saja yang akan diubah. Kamu bisa mengabaikan langkah ini kalau keseluruhan worksheet yang akan diubah
- Selanjutnya pilih File
- Pilih Export dan setelahnya panel Export akan terbuka secara otomatis
- Pilih Create PDF/XPS
- Klik Options kalau memang ingin melakukan penataan untuk file PDF yang akan dibuat nanti
- Selanjutnya, pilih saja apa-apa yang ingin dimasukkan dalam file PDF kemudian tekan OK.
- Dalam hal ini, kalau kamu hanya memilih bagian tertentu dari worksheet yang akan diubah menjadi PDF, jangan lupa klik Selection.
- Tetapi kalau kamu ingin menyimpan semua lembar kerja, pilih Active sheets.
- Lalu kalau ingin memilih halaman tertentu worksheet untuk diubah menjadi PDF, bisa pilih Pages
- Pilih pengoptimalan yang ingin dilakukan. Langkah ini sifatnya opsional dan kebanyaka orang akan lebih memilih Standar kecuali kalau lembar kerjanya ternyata sangat besar
- Sekalian pilih lokasi penyimpanan, beri nama pada file PDF yang akan dibuat lalu klik Publish. Dengan demikian, file Excel akan dikonversi menjadi PDF
- Selanjutnya tinggal tinjau saja file PDF yang baru dibuat. Biasanya file PDF akan langsung terbuka secara default begitu proses konversi sudah selesai dilakukan
3. Menggunakan Small PDF
Kalau kamu terhubung dengan internet, mengubah file Excel menjadi PDF juga bisa dilakukan secara online, salah satunya dengan menggunakan file PDF. Asalkan koneksi internet kamu cepat, proses konversi Excel ke PDF juga akan berlangsung cepat. Adapun langkah-langkahnya seperti berikut.
- Buka website resmi com
- Pilih Excel to PDF langsung di halaman utama
- Selanjutnya pilih file yang ingin diubah menjadi PDF di tempat yang sudah disediakan lalu klik Setelah itu kamu hanya perlu menunggu sampai proses upload dan konversi file selesai. Perlu diketahui juga bahwasanya Small PDF juga memungkinkan kamu untuk mengubah file Excel menjadi PDF dari Dropbox maupun Google Drive
- Setelah langkah di atas selesai, langsung download saja file PDF tadi untuk menyimpannya di perangkat yang kamu gunakan atau bisa langsung mengirimkannya ke email, Dropbox atau Google Drive
4. Menggunakan iLove PDF
Sama seperti Small PDF, iLove PDF ini juga merupakan situs yang bisa mengubah format file, termasuk dari Excel menjadi PDF. Hanya saja, untuk menggunakan cara yang satu ini, kamu juga memerlukan koneksi internet yang stabil.
Kabar baiknya lagi, cara ini memungkinkan kamu untuk mengkonversi beberapa file Excel sekaligus. Nantinya hasil konversi akan disimpan dalam bentuk rar atau zip. Adapun langkah-langkah mengubah Excel menjadi PDF dengan iLove PDF sebagai berikut.
- Buka website resmi iLove PDF dan pilih Excel to PDF
- Setelah terbuka, di halaman utama langsung saja pilih file Excel yang ingin diubah di tempat yang telah tersedia, yakni Select Excel Files
- Selanjutnya klik Open untuk mengunggah file tersebut dalam website iLove PDF sekaligus dengan mengkonversinya
- Begitu proses konversi selesai, kamu bisa langsung download file hasil konversi tadi
5. Menggunakan Google Drive
Mengubah format Excel menjadi PDF bisa dilakukan melalui Google Drive juga. Ini bisa menjadi opsi untuk mau yang Microsoft Excelnya tidak dilengkapi dengan pilihan penyimpanan tipe PDF. Untuk langkah-langkahnya seperti ini.
- Buka Google Drive di https://drive.google.com, pastikan bahwa kamu sudah login ke akun Google supaya cara kali ini bisa dilakukan
- Selanjutnya klik +New yang posisinya ada di pojok kiri atas layar
- Klik File Upload sehingga terbukalah folder tempat menyimpan file
- Lanjutkan dengan memilih file Excel yang ingin diubah menjadi PDF, kalau sudah ketemu langsung klik file tersebut kemudian pilih Dengan begini, file Excel kemudian akan diunggah ke Google Drive
- Selanjutnya klik lembar kerja atau worksheet Excel yang sudah diunggah. Caranya cukup dengan klik dua kali pada file tersebut dan nantinya file akan terbuka dalam bentuk Google Sheets
- Pilih File kemudian klik Download sehingga daftar pilihan untuk download akan terbuka
- Pilih PDF document (.pdf) sehingga kemudian akan muncul pratinjau untuk dokumen PDF dari Google Sheets
- Lanjutkan dengan menyesuaikan tata letak dokumen PDF. Inilah fungsinya pratinjau, kalau ada yang masih belum sesuai dengan keinginan, manfaatkan panel yang ada di sisi kanan untuk mengubah tata letak tersebut sebelum lanjut ke tahap berikutnya. Tata letak ini akan meliputi pilihan orientasi file, skala dokumen, formatting, headers & footers dan pengaturan halaman agar tidak ada yang terpotong di bagian yang tidak semestinya
- Pilih Conform Breaks untuk menyimpan perubahan yang sudah dilakukan
- Selanjutnya tinggal klik Export yang posisinya ada di kanan atas layar. Dengan demikian, dokumen PDF yang baru akan langsung tersimpan di komputer. Kalau ternyata file PDF tidak tersimpan secara otomatis, bisa langsung pilih lokasi penyimpanan file kemudian klik Save
Dari berbagai pilihan cara mengubah Excel ke PDF di atas, kamu ingin menggunakan cara yang mana? Cara manapun yang dipilih, pastikan bahwa isi atau data dalam Excel sudah benar ya. Sebab, setelah diubah menjadi PDF, data yang ada tidak bisa diedit lagi.
Namun memang biasanya komputer akan menyimpan dua bentuk file, bentuk PDF dan bentuk Excel aslinya. Kalau ada yang ingin diubah, bisa langsung dilakukan melalui file Excel. Akan tetapi kamu harus melakukan konversi lagi untuk memperbarui file PDF juga. Selamat mencoba.