Fitur terbaik PS5 yang sebaiknya kamu ketahui

Ini dia Fitur terbaik PS5 yang sebaiknya kamu ketahui. Mesin Konsol ini adalah generasi penerus dari PS4 yang tentunya memiliki peningkatan performa yang lebih baik lagi.

Sony secara konsisten mengembangkan mesin konsolnya ini dari generasi ke generasi agar dapat memberikan pengalaman terbaik untuk pengguna setianya.

Meskipun saat ini ada banyak pesaing seperti laptop gaming, Xbox, Nintendo Wii dan lainnya tetap saja sony playstation 5 memiliki banyak penggemar tersendiri.

Buat kamu yang termasuk suka dengan produk sony PS5, maka wajib tahu kalau fitur-fitur berikut ini dapat membuat mesin konsol tampak lebih baik lagi.

Fitur terbaik PS5 yang sebaiknya kamu ketahui

Fitur terbaik PS5 yang sebaiknya kamu ketahui

1. Bisa Chat tanpa menggunakan Headset

Salah satu fitur dari dualsense controller PS5 adalah mikrofon internal yang mendukung obrolan suara. Jadi para pengguna tidak perlu menggunakan headset untuk ngobrol dengan teman saat bermain game online.

Kehadiran fitur ini sangat menarik tentunya yang dapat membuat suasana seperti bermain pada satu ruangan meskipun kenyataannya tidak demikian.

Kamu juga dapat dengan mudah mengirim pesan suara ke teman-mu yang ada di PS5 atau bergabung dalam obrolan tanpa mengenakan headset.

Dan jika tersedia headset maka akan jauh lebih baik lagi untuk suara yang lebih detail. Namun sejak adanya mic pada stik PS5 ini yang ada di dualsense controller maka kehadiran headset sudah tidak menjadi terlalu penting lagi.

Setiap pemain dapat menggunakan mikrofon internal stik dan ternyata tidak selalu baik dampaknya. Alasan pertama untuk tidak menggunakan mic yang ada di dualsense controller untuk ngobrol adalah kualitas suara yang standar.

Sebab penggunaan headset yang bagus dapat menghasilkan suara yang lebih jelas dan bagus karena mic yang bagus pula.

Lalu alasan kedua mengapa ada dampak buruk saat pakai mic pada stik PS5 ini yaitu dapat membuat baterai menjadi lebih boros dan cepat habis.

Terakhir, karena mikrofon diaktifkan secara default, terkadang kamu mungkin lupa mematikan suara dan menyiarkan percakapan kamu ke sesama gamer setiap kali bermain online, yang bisa berdampak buruk.

Jadi, untuk menghindari suara-suara yang tidak diinginkan sebaiknya mematikan suara pengontrol secara default dengan cara membuka Pengaturan -> Suara -> Mikrofon > matikan.

2. Mendengarkan Musik sambil bermain PS5

Tahukah kamu kalau bisa mendengarkan musik favorit sambil bermain game di PS5 ? Pelanggan Apple Music atau Spotify dapat dengan mudah menghubungkan akun ke PS5 untuk mendengarkan lagu favorit saat bermain game.

Fitur ini tentu sangat menarik sekali jika suara atau musik bawaan game terlihat sangat membosankan. Beberapa game yang bahkan tidak sedikit tentu akan menyambut baik fitur menarik dari PS5 ini.

Kamu bisa mengunduh aplikasi Spotify atau Apple Music melalui PS5 dari PlayStation Store. Setelah kamu selesai melakukannya, buka aplikasi, masuk ke akun milikmu.

Saat bermain game, tekan tombol PS pada pengontrol untuk mengakses pusat kendali. Pilih ikon Musik, dan aplikasi Spotify atau Apple Music yang terdaftar di sana.

Kamu dapat langsung mulai streaming lagu favorit dan ingatlah untuk menyesuaikan pengaturan audio dalam game agar suara game dan musik bisa sesuai ditelinga.

3. SSD M.2 NVME

Setelah kamu mulai menambahkan game ke penyimpanan internal, kamu akan segera menyadari bahwa ruang yang tersedia sebesar 667GB tidak akan bertahan lama.

Itu karena kebanyakan game PS5 memiliki ukuran yang besar. Tidak sedikit game yang memakan tempat penyimpanan lebih dari 100GB.

Solusi terbaik jangka panjang yaitu menambahkan SSD ke PS5. Ini akan memberi ruang penyimpanan tambahan yang sangat dibutuhkan untuk pengguna yang punya koleksi game banyak.

Ditambah lagi mesin konsol PS5 ini sudah pakai SSD yang menggunakan form factor M.2 teknologi NVME yang super cepat. Jadi ukuran dan kapasitas yang besar pada sebuah game PS5 sudah bukan masalah besar lagi.

Berbeda halnya dengan storage SSD sata 2,5 inch yang hanya memiliki kecepatan transfer tidak lebih dari 500 MB per detik saja. Penggunaan SSD M.2 NVME pada PS5 sudah memiliki kecepatan transfer melebihi 3GB per detik.

4. Masih kompatibel dengan DualShock 4

Memang sulit jika beda generasi PS beda pula model tombol stiknya. Kebiasaan ini tentu susah hilang dan menyebabkan rasa tidak nyaman karena butuh waktu untuk penyesuaian.

Jika kamu sudah lama bermain game di PS4 dan baru saja beralih ke PS5, kamu mungkin masih lebih menyukai rasa dan cengkeraman DualShock 4.

Beruntung pihak Sony tampaknya juga memperhatikan hal ini secara detail. Karena PS5 ini ternyata masih dapat menggunakan pengontrol PS4 di perangkat PS5 !

Perlu diperhatikan bahwa kamu tidak akan dapat memainkan game PS5 karena tidak kompatibel dengan DualShock 4.

Namun kompatibel yang dimaksud adalah DualShock 4 masih berfungsi baik pada game PS4 yang kompatibel dengan versi sebelumnya.

Fitur ini dapat memberikan rasa nostalgia atau rasa lebih nyaman dengan pengontrol lama PS4 di PS5. Yang perlu kamu lakukan hanyalah menyambungkan ke konsol PS5 menggunakan kabel USB dan sudah bisa terhubung dengan baik.

5. Menggunakan layar smartphone

PS5 hadir dengan fitur yang bernama Remote Play , fitur ini memungkinkan pemain melakukan streaming game dari konsol ke perangkat HP atau komputer.

Jadi, jika kamu memiliki satu TV di rumah dan orang lain sedang menontonnya, kamu tetap dapat memainkan game PS5 di ponsel atau tablet !

Sangat menarik sekali bukan ? Mengingat layar yang ada di smartphone atau bahkan di tablet bisa bermanfaat untuk main game PS5.

Fitur ini bisa berjalan dengan baik jika ada koneksi internet yang cepat dan adanya aplikasi PS Remote Play.

Kamu dapat memulai dengan mengunduh aplikasi di perangkat HP melalui App Store untuk iOS atau Google Play Store untuk Android.

Setelah kamu selesai melakukannya, kamu harus mengaktifkan koneksi di PS5 dengan membuka Settings > System > Remote Play > Enable Remote Play.

Kamu sekarang dapat meluncurkan aplikasi smartphone dan mengikuti petunjuk untuk menyelesaikan penyiapan.
Menariknya lagi saat menggunakan perangkat seperti smartphone atau tablet tersedia dua opsi menarik.

Bisa dengan menggunakan tombol virtual yang ada di layar sentuh smartphone atau tablet. Atau bisa juga menggunakan stik dual sense PS5 ke smartphone atau tablet melalui Bluetooth.

Pastikan sudah pakai versi bluetooth terbaru agar masalah koneksi tidak terjadi lag terutama saat main game yang kompetitif.

Cara menghubungkan stik PS5 ke smartphone menggunakan bluetooth sangatlah mudah. Yang perlu kamu lakukan hanyalah memasukkan pengontrol PS5 ke mode pair dengan menekan tombol PS dan buat secara bersamaan.

Setelah berada dalam mode pairing, kamu dapat membuka pengaturan Bluetooth di perangkat HP dan menyelesaikan pengaturan.

Demikian beberapa Fitur terbaik PS5 yang sebaiknya kamu ketahui agar bisa mencobanya sendiri untuk mendapatkan pengalaman yang lebih baik.

Bagikan Postingan: