Cara Mengembalikan Kontak Whatsapp yang Hilang

Cara mengembalikan kontak Whatsapp yang hilang dan terhapus bisa dilakukan dengan mudah. Jadi, bila sebagian ataupun semua kontak WA kalian tiba-tiba terhapus, maka tidak perlu khawatir lagi untuk memulihkannya.

Sejatinya, kontak yang tiba-tiba hilang semacam ini kerap terjadi karena kita tak sengaja menghapus kontak yang ada. Atau, bisa juga terjadi karena masalah konflik terhadap aplikasi lain yang menghapus semua kontak di HP kita.

Lalu, untuk mengembalikannya sendiri sebenarnya mudah apabila kalian sudah punya backupnya. Namun, jika belum maka butuh upaya lebih untuk memulihkannya. Namun, hal itu tidaklah terlalu sulit. Kalian dapat mengikuti rinciannya berikut ini.

Penyebab Kontak Whatsapp Tiba-Tiba Hilang

Kontak WA yang tiba-tiba hilang cukup banyak penyebabnya mulai dari faktor pengguna itu sendiri maupun faktor dari sistem HP kita. Berikut ini beberapa di antaranya:

  • Kendala pada WA: aplikasi Whatsapp yang bermasalah juga kerap membuat kontak tiba-tiba hilang. Kondisi semacam ini biasa terjadi pada WA yang sudah terlalu banyak riwayat chatnya atau pada aplikasi versi lama yang tidak kunjung diperbarui.
  • Penghapusan izin akses kontak: agar dapat membaca semua kontak yang ada, maka aplikasi WA membutuhkan izin akses kontak. Perizinan ini biasa diminta saat awal-awal menginstal Whatsapp namun kadang izin dicabut baik karena kesalahan pengguna atau intervensi dari aplikasi lain.
  • Pengaturan kontak WA: dalam aplikasi WA sendiri terdapat pengaturan yang menunjukkan untuk memperlihatkan semua kontak atau tidak. Jika fitur ini dinonaktifkan, maka sebagian kontak akan tidak terlihat sehingga seolah-olah terhapus.
  • Pindah perangkat HP: apabila kalian sebelumnya berpindah perangkat dari HP satu ke HP lain, maka otomatis kontaknya tidak akan ikut pindah. Hal inilah yang mengakibatkan semua kontak kalian hilang jadi harus memulihkannya satu per satu kecuali jika punya backup kontak.
  • Reset atau flash HP: selain pindah perangkat, kalian pun akan kehilangan seluruh kontak WA apabila sebelumnya pernah mereset atau flash HP kalian. Hal ini karena proses reset akan menghapus semua data yang ada, tak terkecuali akan menghapus kontak.
  • Kesalahan pengguna: kondisi ketidaksengajaan menghapus kontak ataupun memasang aplikasi yang memiliki fitur untuk menghapus kontak juga menjadi salah satu alasan tersendiri mengapa kontak WA hilang atau terhapus.

Cara Mengembalikan Kontak Whatsapp yang Hilang

Terdapat beberapa metode sederhana yang dapat kalian praktekkan untuk mengembalikan kontak Whatsapp yang hilang. Berikut ini beberapa di antaranya:

1. Memberi Izin Akses Kontak

Pertama, kalian harus memberikan izin akses kontak kepada aplikasi Whatsapp agar dapat membaca semua kontak HP kalian. Ini penting, walaupun kalian telah melakukan di awal saat mendownload aplikasi, namun beberapa kondisi tertentu dapat mengakibatkan izin kontak terhapus.

Permission atau perizinan yang terhapus tiba-tiba semacam ini memang jarang terjadi. Namun, biasanya terjadi karena kalian melakukan pemutusan izin secara tidak sengaja ataupun karena aplikasi pihak ketiga.

Nah, untuk melakukan pemberian izin terhadap akses kontak, maka kalian dapat melakukan beberapa hal di bawah ini:

  • Buka HP kalian masing-masing
  • Klik “Settings” atau “Pengaturan”
  • Klik menu “Apps” atau aplikasi
  • Dari daftar yang ada, pilih Whatsapp
  • Klik Permissions pada pilihan yang tersedia
  • Pilih “Contacts” lalu aktifkan opsi tersebut
  • Selesai, sekarang kalian bisa cek aplikasi WA

2. Menghapus Cache Whatsapp

Apabila metode sebelumnya tidak berhasil karena perizinan memang sudah diaktifkan, maka tidak ada cara lain selain dengan menghapus cache Whatsapp. Cache sendiri adalah data sementara yang disimpan di dalam aplikasi untuk mempercepat dalam membuka aplikasi dan mengakses data yang ada di dalamnya.

Namun, jika cache disimpan dengan metode yang tidak tepat tentunya akan menghasilkan konflik pada data itu sendiri. Salah satunya menyebabkan kendala pada aplikasi WA yang menjadikan kontak Whatsapp tidak dapat terbaca dengan baik. Jadi, kontak WA kalian akan tampak hilang padahal aslinya masih ada.

Oleh karena itu, salah satu metode terbaik yang dapat kalian gunakan ialah dengan menghapus cache Whatsapp kalian. Dengan menghapus cache yang ada, maka diharapkan permasalahan ini dapat teratasi dengan baik.

  • Buka aplikasi WA di HP kalian masing-masing
  • Klik titik tiga di bagian kanan atas aplikasi Whatsapp
  • Klik “Storage” atau “Penyimpanan” pada opsi yang ada
  • Klik tombol “Clear Cache” untuk menghapus Cache
  • Selesai, silakan restart perangkat lalu cek kembali

Note: pastikan untuk tidak menekan klik “Clear Data” karena akan menghapus semua data yang terdapat di dalamnya. Termasuk data aplikasi, gambar, video, dan semua riwayat chatting.

3. Cara Mengembalikan Kontak Whatsapp via Gmail

Selanjutnya, kita bisa mengembalikan kontak Whatsapp yang hilang dengan sinkronisasi Gmail. Nantinya, kontak yang terdapat di Gmail akan terhubung langsung atau tersinkron dengan kontak pada HP kita. Dengan begitu, aplikasi WA dapat membaca semua kontak yang terdapat di dalam kontak kita.

Nah, metode ini lebih cocok digunakan bila kontak kalian tersinkronisasi secara langsung dengan akun Google. Bila tidak, maka metode ini tidak akan work. Jadi, kontak WA ini bahkan bisa kalian jadikan sarana untuk melakukan backup bila terjadi masalah pada perangkat HP kalian.

Backup kontak ini pun dapat sewaktu-waktu kalian mengalami kendala terkait kontak yang tiba-tiba terhapus ataupun saat pindah HP sehingga tidak perlu memindahkannya satu per satu. Ini dia langkah-langkah yang dapat kalian gunakan untuk mengembalikan kontak Whatsapp via Gmail:

  • Buka aplikasi kontak dari HP kalian masing-masing
  • Buka pengaturan atau klik titik tiga di bagian kanan atas
  • Dari beberapa pilihan menu yang ada, silakan klik Import/Export
  • Klik Export dari HP sehingga nantinya tersalin di Gmail
  • Apabila sudah tersinkron, maka kontak WA dapat terbaca kembali

4. Mengembalikan Kontak via Aplikasi Pihak Ketiga

Selanjutnya, kalian dapat mengembalikan kontak dengan bantuan aplikasi pihak ketiga yakni aplikasi Recover Deleted All Contacts. Dengan aplikasi ini, maka proses pengembalian kontak dapat dilakukan dengan mudah dan otomatis karena kita mengandalkan bantuan aplikasi tersebut.

Nah, proses untuk mengembalikan kontak tersebut terbilang sangat simpel. Yang perlu kalian lakukan ialah dengan mendownload aplikasi tersebut lalu menggunakan fitur recover yang ada. Tentunya, kalian bisa menggunakan fitur ini langsung dari dalam aplikasi tanpa harus melalui aplikasi kontak.

Sayangnya, fitur ini harus kalian lakukan backup terlebih dahulu sebelum kontak hilang. Jika tidak, maka aplikasi tidak dapat menemukan file backup sehingga tidak daapt merecovernya. Kalian pun tidak akan dapat mengembalikan kontak nantinya. Berikut langkah-langkah untuk mengembalikan kontak yang ada:

  • Download aplikasi Recover Deleted All Contacts dari Google Playstore
  • Jika sudah terinstall, segera buka tab “Deleted” dari homepage
  • Di dalamnya kalian akan melihat rincian kontak yang telah terhapus
  • Tekan nama kontak yang ingin dikembalikan lalu kontak akan terecover
  • Silakan cek lagi apakah kontak WA sudah pulih kembali atau belum
JenisKeterangan
Nama AplikasiRecover Deleted All Contacts
DeveloperYN SonTech
Ukuran App13 MB
DownloadDownload di Play Store

Demikian rincian cara mengembalikan kontak Whatsapp yang hilang dengan mudah. Semoga bermanfaat!

Bagikan Postingan: