Mempelajari tentang cara reset HP Realme merupakan hal penting untuk dilakukan. Hal itu karena fitur reset HP tersebut mempunyai banyak sekali kegunaan yang nantinya bisa berguna bagi HP Realme Anda.
Fungsi utama dari reset HP tersebut adalah untuk mengembalikan kondisi HP Anda kembali ke setelan pabrik. Artinya, kondisi dari HP Realme Anda nantinya akan menjadi seperti baru beli.
Lalu, bagaimanakah cara dan langkah untuk melakukan reset HP Realme ke setelan pabrik tersebut? Untuk mendapatkan jawabannya, Anda bisa melihatnya pada penjelasan yang terdapat di bawah ini.
Tentang Reset HP
Reset HP atau biasa juga dikenal dengan factory reset merupakan sebuah tindakan yang dilakukan untuk menghapus semua data dan pengaturan HP secara permanen. Nantinya, setelah proses reset selesai, HP akan kembali seperti ketika baru beli.
Artinya, semua dana dan juga pengaturan yang sebelumnya telah Anda terapkan, semuanya akan di reset ulang. Untuk itu, sebelum melakukan reset ini, dianjurkan untuk melakukan pencadangan data-data penting terlebih dahulu.
Secara umum, cara untuk melakukan hard reset ini cukup mudah. Hal itu karena memang oleh pabrikan telah disediakan fitur reset tersebut untuk digunakan oleh para pengguna smartphone.
Persiapan Sebelum Reset HP Realme
Sebelum dibahas tentang cara reset HP Realme, tentu sebelumnya Anda juga harus tahu persiapan apa saja yang harus dilakukan. Hal itu karena memang reset HP ini bukanlah fitur yang bisa sebarangan digunakan oleh para pengguna HP.
Nah, bagi Anda yang ingin melakukan reset, sebaiknya persiapkanlah beberapa hal berikut:
1. Cadangkan Data Penting
Persiapan pertama adalah melakukan pencadangan atau back up semua data-data penting yang ada di HP. Anda bisa mencadangkannya secara online di Google Drive ataupun secara manual dengan menggunakan hard disk.
2. Back Up History Pesan
Bagi Anda yang sering menggunakan aplikasi chat online seperti WhatsApp, Line, ataupun Telegram, sebaiknya cadangkan juga riwayat chat-nya. Pencadangan bisa dilakukan dengan melakukan sinkronisasi aplikasi chat tersebut ke Google Drive.
3. Back Up Kontak
Tidak kalah penting, Anda juga perlu untuk melakukan back up kontak di HP. Pasalnya, pasti akan sangat merepotkan jika Anda harus melakukan save ulang semua nomor penting yang terdapat di kontak HP.
4. Back Up File Media
Terakhir, jangan lupa juga untuk mencadangkan berbagai macam data foto, video, ataupun audio yang ada di HP. Proses pencadangan bisa dilakukan ke Google Drive ataupun menggunakan media penyimpanan portable seperti Hard Disk ataupun Flash Disk.
Cara Reset HP Realme
Secara umum, terdapat beberapa cara untuk melakukan factory reset pada HP Realme Anda. Untuk mengetahui apa saja cara untuk factory reset di HP Realme, Anda bisa melihat pembahasan dan langkah-langkahnya berikut ini.
1. Factory Reset di Menu Pengaturan
Telah dijelaskan sebelumnya bahwa factory reset ini akan membuat HP Realme kembali ke setelan pabrikan. Artinya, semua pengaturan yang ada di dalam HP akan kembali seperti pada saat pertama dihidupkan.
Untuk melakukan cara reset HP Realme tersebut, Anda bisa mengikuti langkah-langkah berikut.
- Pertama, buka menu pengaturan atau settings di HP Realme
- Lalu, pilih pada bagian “Addition Settings”
- Setelah itu, pilih menu “Back Up and Reset”
- Kemudian, pilihlah menu “Erase All Data” pada bagian “Factory Reset”
- Selanjutnya, akan ditampilkan notifikasi konfirmasi penghapusan data. Pilihlah “Erase Data”
- Pilih lagi “Erase Data”
- Berikutnya, proses penghapusan data untuk factory reset akan dimulai
- Tunggu proses reset
- Selesai
Setelah Anda menyelesaikan cara reset HP Realme di atas, HP secara otomatis akan melakukan proses rebooting. Tunggu proses tersebut dan HP Realme Anda sudah berhasil dikembalikan ke setelan pabrikan.
2. Cara Reset HP Realme di Recovery Mode
Berikutnya akan diberikan juga penjelasan tentang cara untuk melakukan hard reset. Secara fungsional, hard reset ini tidak jauh berbeda dengan cara reset HP Realme lewat menu pengaturan HP sebelumnya.
Namun, perbedaannya adalah hard reset ini digunakan pada saat kondisi HP mati karena proses reset dilakukan lewat recovery mode. Nah, untuk melakukan hard reset pada HP realme, Anda bisa simak langkah-langkanya sebagai berikut.
- Pertama, pastikan baterai HP berada di atas 50%
- Setelah itu, Anda bisa mematikan HP Realme
- Kemudian, tekanlah power button + Volume Down button bersamaan dan tahan beberapa saat
- Tunggu sampai logo recovery mode muncul dan lepaskan tombol
- Lalu, pilihlah bahasa yang akan digunakan di recovery mode
- Jika sudah, pilih “Hard Reset”
- Pilihlah menu “Wipe Data”
- Masukkan kunci atau PIN
- Lalu, pilihlah “Format Data”
- Lanjut, pilih “Format”
- Tunggu hard reset selesai dilakukan.
- Terakhir, pilihlah menu “Reboot” untuk melakukan restart HP Realme
- Selesai
3. Cara Reset HP Realme ColorOS
Perlu diketahui, HP Realme dibuat dengan menggunakan sistem operasi atau OS yang berbeda-beda. Oleh karena itu juga, cara untuk melakukan hard reset tiap OS juga mempunyai beberapa perbedaan.
Pada penjelasan hard reset sebelumnya, itu berlaku untuk HP Realme yang menggunakan OS UI. Nah, sedangkan bagi Anda yang memakai HP Realme dengan ColorOS, berikut ini adalah langkah-langkah untuk melakukan hard reset-nya.
- Persiapkan baterai HP di atas 50%
- Setelah itu, matikan HP
- Tekan dan tahan power button + volume down button berbarengan
- Tahan tombol tersebut sampai ditampilkan logo recovery mode Realme
- Selanjutnya, pilihlah bahasa yang digunakan pada recovery mode. Pilih saja “English”
- Setelah itu, cari dan pilih menu “Wipe Data and Cache”
- Lanjut, pilih menu “Yes” untuk melakukan hard reset
- Jika sudah, tunggulah proses hard reset dilakukan
- Apabila sudah selesai, pilih menu “Reboot”
- Selesai
4. Cara Reset HP Realme di Google Find My Device
Selain ketiga cara sebelumnya, Anda juga dapat memanfaatkan fitur dari Google Find My Device untuk reset HP. Untuk menggunakan cara ini, Anda bisa mengikuti beberapa langkah-langkahnya di bawah ini.
- Pertama, buka browser dan masuk ke Find My Device
- Kemudian, log in dengan akun Google yang digunakan pada HP Realme
- Setelah itu, pilih menu “Hapus Perangkat”
- Pilih konfirmasi penghapusan perangkat
- Selanjutnya, masukan kembali email dan password Gmail untuk konfirmasi
- Setelah berhasil, maka Google akan mulai proses penghapusan data di HP Realme Anda
- Selesai
Dengan mengetahui cara reset dengan Find my Device, tentunya sangat bermanfaat pada saat HP Anda hilang atau dicuri. Fitur tersebut bisa menghapus berbagai macam data penting yang ada di HP sehingga tidak bisa disalahgunakan oleh orang lain.
Hal yang perlu diperhatikan dalam cara ini adalah reset lewat Find My Device hanya bisa dilakukan ketika HP masih terhubung dengan internet. Selain itu, setelah proses penghapusan selesai, itu artinya Anda sudah tidak bisa melacak HP tersebut lagi.
Itulah tadi berbagai ulasan tentang cara reset HP Realme yang bisa Anda lakukan. Semoga adanya informasi tersebut bisa membantu bagi Anda yang hendak melakukan factory reset di HP Realme.