Cara Redeem Code Genshin Impact Android dan iOS, Mudah!

Sebagai developer Genshin Impact, Mihoyo kerap membagikan kode redeem untuk para pemainnya. Kode redeem yang didapat bisa ditukarkan secara langsung dengan sejumlah primogems atau item lainnya. Cara redeem code Genshin Impact sendiri terbilang mudah dilakukan untuk setiap pemain.

Kamu bisa melakukan penukaran kode melalui game Genshin Impact secara langsung. Selain itu, bisa juga melalui laman resmi  yang dinilai lebih aman dari berbagai kemungkinan seperti peretasan atau penipuan akun.

Ketahui Hal-Hal Penting Sebelum Menukar Kode Redeem

Ketahui Hal-Hal Penting Sebelum Menukar Kode Redeem

Sebelum membahas cara redeem code Genshin Impact, ada beberapa hal yang penting diketahui. Pastinya harus dipahami karena dapat menentukan keberhasilan dalam proses penukaran, yaitu:

  • Player yang ingin melakukan penukaran kode diharuskan untuk login pada akun yang dimiliki. Selain itu, player juga harus membuat karakter game dan menghubungkannya dengan akun HoYoverse lewat Info Akun.
  • Jika penukaran kode berhasil dilakukan, player akan mendapatkan item yang dikirimkan melalui kotak pesan. Maka dari itu, segera periksa kotak tersebut untuk memastikan bahwa kamu sudah menerimanya.
  • Kode redeem Genshin Impact hanya bisa digunakan satu kali. Setiap karakter tidak diperbolehkan untuk melakukan penukaran kode redeem yang sama.
  • Kode yang sudah dilakukan penukaran maka tidak akan bisa dibatalkan begitu saja. Periksa kembali apakah penukaran kode dilakukan dengan akun yang benar ataukah tidak.
  • Harap untuk memperhatikan persyaratan dan periode untuk menukar kode. Jika kode tersebut kadaluarsa maka bisa dipastikan bahwa prosesnya akan gagal.
  • Apabila masih mengalami kendala ketika menukar kode redeem, pengguna bisa langsung menghubungi layanan pelanggan.

2 Cara Redeem Code Genshin Impact yang Mudah

Kode redeem merupakan sekumpulan karakter unik yang diberikan kepada player sebagai bentuk imbalan. Kode ini bisa ditukarkan dengan sejumlah item, karakter, senjata, mata uang dalam permainan dan lainnya.

Jika kamu sudah mendapatkan kode redeem maka bisa langsung ditukarkan untuk mendapatkan gift. Setidaknya ada dua cara yang bisa dilakukan, yaitu melalui website resmi ataupun in game.

1. Redeem Kode Melalui Game Genshin Impact Langsung

Redeem Kode Melalui Game Genshin Impact Langsung

Metode ini bisa dibilang paling mudah karena bisa dilakukan game Genshin Impact secara langsung. Kamu bisa mengakses game tersebut menggunakan berbagai perangkat baik Android, iOS hingga PC.

Jika masih belum paham, simak tutorial cara redeem code Genshin Impact in game berikut ini:

  • Langkah pertama tentu harus membuka game dan masuk dengan akun yang dimiliki.
  • Pada halaman utama game, pilih opsi Paimon yang berada di atas paling kiri.
  • Klik ikon dengan gambar gear untuk bisa masuk pada menu Settings.
  • Jika sudah masuk ke menu settings, layar akan menampilkan banyak pilihan. Pastinya bisa langsung klik Account dan pilih Redeem Code.
  • Masukkan kode Genshin Impact yang sudah didapatkan pada kolom yang muncul.
  • Kamu harus pastikan bahwa kode tersebut sudah dimasukkan dengan benar, lalu klik opsi Exchange.
  • Tunggu selama beberapa waktu karena sistem sedang memproses penukaran kode tersebut.
  • Apabila berhasil tentunya akan menerima notifikasi bahwa penukaran kode redeem sukses.
  • Cobalah membuka menu kotak surat Genshin Impact dan tekan Claim All. Tahapan ini penting supaya semua items dan primo gems yang ada pindah ke inventory.

2. Redeem Code Melalui Website Resmi

Redeem Code Melalui Website Resmi

Jika tak ingin repot masuk ke aplikasi, penukaran kode dapat dilakukan di web resmi. Cara ini sangat direkomendasikan karena bisa mencegah terjadinya peretasan ataupun penipuan pada akun.

Inilah tahapan cara penukarannya yang dapat diikuti dengan cukup mudah:

  • Buka terlebih dahulu website Genshin Impact melalui alamat berikut https://genshin.hoyoverse.com/id/gift. Situs atau website ini dipastikan resmi sehingga tak perlu khawatir jika terjadi hal-hal buruk.
  • Apabila berhasil mengakses situs tersebut, kamu akan diarahkan untuk memasuki laman baru. Pilih salah satu opsi yang berkaitan dengan penukaran kode redeem yaitu Lainnya kemudian pilih Tukar Kode.
  • Masukkan data yang diinginkan pada kolom yang tersedia dan tekan ikon Tukar.
  • Setelah itu, kamu akan diminta masuk ke akun game untuk mengklaim Genshin Impact kode redeem Asia. Informasi akun harus dimasukkan dengan benar dan valid.
  • Jika sudah bisa Login, layar akan menampilkan sebuah kotak input yang digunakan untuk memasukkan kode redeem.
  • Sekarang verifikasi kode redeem untuk memastikan bahwa tidak terjadi kesalahan.
  • Klik opsi Submit untuk memulai proses penukaran kode. Apabila kode tersebut valid, kamu akan mendapatkan hadiah yang dikirimkan pada akun game.
  • Pastikan juga bahwa kamu sudah mengikuti petunjuk yang ada setelah mengklaim kode redeem. Biasanya untuk sebagian hadiah akan dimasukkan ke investasi karakter yang kamu miliki.

Mengapa Redeem Code Tidak Dapat Ditukarkan?

Meskipun cara redeem code code Genshin Impact, terbilang cukup mudah, nyatanya banyak juga yang gagal saat melakukan penukaran. Kegagalan ini bisa disebabkan oleh beberapa faktor yang cukup penting, diantaranya:

1. Typo dalam Penulisan

Typo dalam Penulisan

Salah satu faktor yang kerap membuat penukaran kode gagal yaitu kesalahan dalam penulisan. Maka dari itu, kamu harus pastikan bahwa penulisan kode yang dimasukkan pada kolom sudah benar. Jangan sampai ada huruf atau angka yang kurang dan bahkan berubah.

Untuk menghindari kesalahan tersebut, sangat disarankan untuk copy kode yang sudah didapatkan. Jika sudah di copy maka bisa langsung di salin atau paste pada kolom sehingga dijamin benar.

2. Kode yang Didapat Tidak Resmi

Kode yang Didapat Tidak Resmi

Developer Ghensin Impact seringkali mengadakan berbagai acara ataupun promosi di media sosial dan website resmi. Pemain yang ingin mendapatkan kode redeem terbaru bisa mengikuti dan menyimak pengumuman tersebut.

Namun berbeda halnya jika kode redeem tersebut bersumber dari berbagai situs atau website yang kurang terpercaya. Situs semacam ini kebanyakan diakses oleh banyak pemain sehingga kode redeem yang didapat tidak bisa ditukar.

3. Berasal dari Luar Region

Berasal dari Luar Region

Genshin Impact tidak hanya dimainkan di Indonesia saja, namun juga dimainkan di luar negeri. Beberapa negara dengan jumlah pemain terbanyak adalah Brasil, Amerika Serikat, Vietnam dan lainnya. Developer juga sering memberikan kode hari ini untuk pemain sesuai negaranya.

Jadi jika kamu berada di Indonesia, maka sudah pasti harus menggunakan kode redeem Asia atau Indonesia. Jika masih tetap menggunakan kode redeem dari luar terutama Eropa maka bisa dipastikan tidak akan berfungsi sama sekali.

4. Pernah Digunakan

Pernah Digunakan

Penyebab terakhir yaitu kemungkinan kode redeem tersebut pernah digunakan sebelumnya. Perlu diketahui bahwa kode hadiah ini umumnya hanya bisa digunakan satu kali untuk setiap pemain. Jika sudah pernah digunakan kemudian diklaim kembali maka tentu tidak akan diproses.

Kode redeem memiliki batasan waktu yang sudah pasti tidak bisa ditukar di kemudian hari. Maka dari itu, jika kamu sudah mendapatkannya maka bisa langsung mencoba cara redeem code  Genshin Impact. Pastinya bisa ditukar dengan berbagai gift menarik atau item premium secara gratis.

Namun jika ternyata masih gagal dalam redeem code maka tak perlu bingung ataupun panik. Kamu masih bisa menghubungi CS Genshin Impact yang siap melayani setiap saat. Caranya yaitu dengan mengirim pesan melalui akun media sosial atau email ke alamat [email protected].

Bagikan Postingan: