Gambar Peta ASEAN dan Profil Lengkap Negara Anggotanya

ASEAN merupakan singkatan dari Association of Southeast Asian Nation atau Perhimpunan Bangsa-Bangsa di Asia Tenggara. Organisasi ini berdiri sejak 8 Agustus 1967 tepatnya di Thailand, Bangkok. Membahas materi ini tentu tidak lengkap tanpa mengenal peta ASEAN.

Secara umum, ASEAN adalah sebuah organisasi yang berfungsi untuk mewadahi kepentingan 10 negara yang tergabung di dalamnya. Organisasi ini dibentuk oleh 5 negara, yaitu Singapura, Malaysia, Thailand, Indonesia, dan Filipina.

Latar belakang pembentukan ASEAN adalah karena adanya persamaan kepentingan untuk mengaatasi berbagai konflik yang terjadi. Sebagai tanda pembentukan, maka dilakukan penandatanganan Deklarasi Bangkok oleh 5 menteri luar negeri saat itu.

Gambar Peta ASEAN

Hingga saat ini, ASEAN memiliki 11 anggota yaitu Kamboja, Brunei Darussalam, Filipina, Indonesia, Laos, Singapura, Malaysia, Myanmar, Vietnam, Thailand, dan Timor Leste. Nah, untuk mengetahui kawasan ASEAN, maka perhatikan peta berikut.

Gambar Peta ASEAN

Negara-Negara Anggota ASEAN

Setelah melihat peta ASEAN, selanjutnya Anda tentu ingin mengetahui lebih lanjut tentang setiap negara yang menjadi anggotanya. Secara astronomis, wilayah ini terletak di 28° LU – 11° LS dan 93° BT – 141° BT. Adapun secara geografis, terletak antara Samudra Hindia dan Samudra Pasifik.

1.   Thailand (8 Agustus 1967)

Thailand

Negara Thailand bersama dengan 4 negara pendiri lainnya bergabung sejak awal yaitu pada 8 Agustus 1967. Bahkan, negara ini yang menjadi tuan rumah penandatanganan Deklarasi Bangkok. Adapun profil negara Thailand adalah sebagai berikut.

Ibukota : Bangkok

Kepala negara : Raja

Kepala pemerintahan : Perdana Menteri

Luas wilayah : ± 513.120 km2

Jumlah penduduk : 69.480.520 (2021)

Letak astronomis : 5° – 21° LU dan 97° – 106° BT

Letak geografis :

  • Utara : Laos dan Myanmar
  • Timur : Laos dan Kamboja
  • Barat : Myanmar dan Andaman
  • Selatan : Malaysia dan Teluk Siam

2.   Indonesia (8 Agustus 1967)

Indonesia

Indonesia adalah negara kepulauan terbesar di dunia dengan 17.000 pulau, 7.000 diantaranya berpenghuni. Negara ini juga menempati urutan keempat untuk jumlah penduduk terbesar di dunia. Jika dilihat dari peta ASEAN, posisi Indonesia terletak paling selatan.

Ibukota : Jakarta

Kepala negara : Presiden

Kepala pemerintahan : Presiden

Luas wilayah : ± 1.904.569 km2

Jumlah penduduk : 275.361.267 jiwa (2022)

Letak astronomis : 6° LU – 11°08’ LS dan 95° BT – 141°45’ BT

Letak geografis : Antara 2 benua (Asia dan Australia) serta 2 samudera (Hindia dan Pasifik)

3. Malaysia (8 Agustus 1967)

Malaysia

Malaysia terbagi menjadi dua bagian besar, yaitu daerah semenanjung (Malaysia Barat) dan Malaysia Timur meliputi Sarawah dan Sabar. Berikut profil negara ini.

Ibukota : Kuala Lumpur

Kepala negara : Raja/Sultan

Kepala pemerintahan : Perdana menteri

Luas wilayah : ± 329.847 km2

Jumlah penduduk : 33.871.431 jiwa (2022)

Letak astronomis : 1° LU – 7° LU dan 100° BT – 119° BT

Letak geografis : Malaysia Barat dan Malaysia Timur

4. Singapura (8 Agustus 1967)

Singapura

Jika mayoritas negara ASEAN adalah negara berkembang, maka Singapura menjadi satu-satunya negara maju. Negara ini memiliki simbol berupa patung singa putih yang disebut dengan Merlion.

Ibukota : Singapura

Kepala negara : Presiden

Kepala pemerintahan : Perdana menteri

Luas wilayah : ± 719,2 km2

Jumlah penduduk : 5.866.139 jiwa (2021)

Letak astronomis : 1°15’ LU – 1°30’ LU dan 103°38 BT – 104°25 BT

Letak geografis : Barat-Utara-Timur (Johor Singapura) dan Selatan (Pulau Batam)

5. Filipina (8 Agustus 1967)

Filipina

Sama halnya dengan Indonesia, Filipina juga termasuk salah satu negara kepulauan. Bahkan, negara ini memiliki garis pantai terpanjang kelima di dunia.

Ibukota : Manila

Kepala negara : Presiden

Kepala pemerintahan : Presiden

Luas wilayah : ± 300.000 km2

Jumlah penduduk : 114.597.229 jiwa (2022)

Letak astronomis : 1°15’ LU – 1°30’ LU dan 103°38 BT – 104°25 BT

Letak geografis : Timur (laut Filipina), Barat (Laut Cina Selatan), Selatan (Laut Sulu dan Laut Sulawesi)

6. Brunei Darussalam (8 Januari 1984)

Brunei Darussalam

Selain 5 negara pendiri, Brunei Darussalam merupakan negara yang pertama bergabung di ASEAN. Negara ini memiliki sistem pemerintahan monarki absolut dimana kepala negara dan kepala pemerintahannya adalah seorang sultan.

Ibukota : Bandar Seri Begawan

Kepala negara : Sultan

Kepala pemerintahan : Sultan

Luas wilayah : ± 5.765 km2

Jumlah penduduk : 471.103 jiwa (2021)

Letak astronomis : 114’04” dan 114’23” BT serta 4’00” dan 5’05” BT

Letak geografis : Barat Laut pantai Utara Kalimantan

7. Vietnam (28 Juli 1995)

Vietnam

Vietnam adalah negara yang memiliki bentuk pemerintahan republik komunis. Oleh karena itu, hanya ada satu partai yang berkuasa di negara ini.

Ibukota : Hanoi

Kepala negara : Presiden

Kepala pemerintahan : Perdana menteri

Luas wilayah : ± 331.210 km2

Jumlah penduduk : 97.338.579 jiwa (2020)

Letak astronomis : 8° LU – 22° LT dan 104° BT – 108° BT

Letak geografis : Utara (Cina), Timur (Teluk Tonkin dan Laut Cina Selatan), Barat (Kamboja dan Laos)

8. Laos (23 Juli 1997)

Laos

Berbeda negara pada umumnya, Laos tidak memiliki laut. Negara ini menggunakan sistem pemerintaahan republik sosialis satu partai.

Ibukota : Vientiane

Kepala negara : Presiden

Kepala pemerintahan : Perdana menteri

Luas wilayah : ± 236.800 km2

Jumlah penduduk : 7.574.356 jiwa (2021)

Letak astronomis : 16’ LU – 22’ LU dan 100’ BT – 108’ BT

Letak geografis : Utara (Cina dan Vietnam), Barat (Thailand dan Myanmar), Selatan (Kamboja dan Thailand)

9. Myanmar (23 Juli 1997)

Myanmar

Bedasarkan peta ASEAN, negara yang paling barat sekaligus paling utara adalah Myanmar. Negara ini menganut sistem pemerintahan republik.

Ibukota : Naypyidaw

Kepala negara : Presiden

Kepala pemerintahan : Presiden

Luas wilayah : ± 676.578 km2

Jumlah penduduk : 54.409.800 jiwa (2021)

Letak astronomis : 10° LU – 29° LU dan 92° BT – 101° BT

Letak geografis : Utara (Tiongkok), Barat (Teluk Benggala), Timur (Laos dan Thailand), Selatan (Laut Andaman)

10. Kamboja (30 April 1999)

Kamboja

Kamboja memiliki bentuk monarkhi konstitusional. Artinya, negara ini dipimpin oleh seorang kepala negara dan perdana Menteri sebagai kepala pemerintahan.

Ibukota : Phnom Penh

Kepala negara : Raja

Kepala pemerintahan : Perdana menteri

Luas wilayah : ± 181,035 km2

Jumlah penduduk : 16.926.984 jiwa (2020)

Letak astronomis : 10 LU – 14 LU dan 102,5° BT – 107,5° BT

Letak geografis : Utara (Laos), Barat (Thailand), Timur (Vietnam), Selatan (Teluk Thailand)

11. Timor Leste (11 November 2022)

Timor Leste

Timor Leste merupakan negara terakhir yang bergabung dengan ASEAN. Negara ini resmi diakui sebagai anggota melalui KTT ASEAN ke-40/41 yang diselenggarakan di Phnom Penh, Kamboja.

Ibukota : Dili

Kepala negara : Presiden

Kepala pemerintahan : Perdana menteri

Luas wilayah : ± 14.874 km2

Jumlah penduduk : 1.318.445 jiwa (2022)

Letak astronomis : 8° LS – 10° LS dan 124° BT – 127,30’ BT

Jadi, Peta ASEAN menunjukkan posisi/letak negara-negara anggotanya. Hingga saat ini jumlah anggota ASEAN ada 11, yaitu Kamboja, Brunei Darussalam, Filipina, Indonesia, Laos, Singapura, Malaysia, Myanmar, Vietnam, Thailand, dan Timor Leste.

Bagikan Postingan: