Anda mungkin bisa dengan mudah menginstall aplikasi berformat .APK di Android. Namun, berbeda dengan cara install XAPK di laptop dan Android paling mudah. Tidak semua pengguna smartphone memahaminya, padahal file satu ini semakin membuat banyak orang merasa penasaran.
Seperti yang telah diketahui, file dengan format APK memang sudah tidak asing bagi pengguna Android. Banyak yang merasa penasaran tentang bagaimana cara memasang file dengan format seperti ini di HP. Tidak perlu khawatir, ternyata untuk menginstall file XAPK tergolong mudah, berikut ulasannya.
Pengertian XAPK
Bagi yang sering mendownload berbagai macam file di Google, pastinya sudah tidak asing dengan format XAPK. Pada dasarnya, file semacam ini merupakan gabungan antara format .APK dan OBB (Opaque Binary Blob). Kedua format ini biasa ditemukan di HP Android yang sering mencari file tertentu melalui browser.
Format .APK sendiri merupakan aplikasi yang diinstall itu sendiri, sedangkan OBB konten berisi data agar aplikasi tersebut berjalan di perangkat. Keduanya merupakan file yang berhubungan sehingga tidak bisa berjalan sendiri.
Lalu, apa yang dimaksud dengan .XAPK? Pada dasarnya, format satu ini merupakan gabungan antara .APK dan OBB ketika pengguna mendownload suatu file berukuran besar. Biasanya, kedua format tersebut memang terpisah sehingga cukup menghabiskan banyak waktu untuk proses instalasinya.
Dengan adanya file .XAPK, maka bagi yang sering mendownload file akan merasa sangat terbantu. Mengingat jenis file ini sendiri belum lama ditemukan di era Android seperti saat ini. Kebanyakan file OBB ukurannya lebih besar jika dibandingkan APK.
Perbedaan Format XAPK dengan APK
Sebelum mengetahui cara install XAPK di laptop dan Android paling mudah, sebaiknya kenali perbedaannya terlebih dahulu dengan file APK. Pada dasarnya, kedua file yang sering ditemui pengguna Android ini memiliki beberapa perbedaan mendasar, yaitu sebagai berikut.
1. Ukuran File
Perlu diingat bahwa size memori untuk file .APK lebih kecil dibanding XAPK di smartphone. Biasanya file APK hanya berukuran 1-300 MB, sedangkan XAPK mencapai 300-900 MB.
2. Proses Instalasi
Perbedaan selanjutnya terletak pada proses instalasinya, file APK biasanya lebih mudah dipasang pada sistem Android. Namun, bukan berarti XAPK tidak bisa dipasang pada smartphone. Terdapat beberapa cara install XAPK di laptop dan Android yang pastinya bisa dengan mudah dilakukan oleh pemula.
3. Kebutuhan Terhadap Aplikasi Tambahan
Apakah untuk menginstall file APK membutuhkan aplikasi tambahan? Bagi pengguna Android yang sering mendownload file seperti ini pastinya sudah mengetahui jawabannya. Adapun proses instalasi XAPK memang membutuhkan beberapa tahap, bahkan aplikasi tambahan.
Beberapa perbedaan XAPK dan .APK di atas penting dipahami bagi Anda yang senang mengotak-atik Android. Terutama jika ingin menginstall aplikasi yang cukup unik di dalamnya.
Cara Install XAPK di Laptop dan Android Paling Mudah
Terdapat beberapa cara yang bisa dilakukan jika ingin memasang file XAPK di smartphone Android dan laptop. Mengingat bagi sebagian orang format seperti ini mungkin terdengar asing. Tidak seperti file APK yang mungkin sebagian besar pengguna Android sudah pernah mendownloadnya.
Bagi yang ingin mengetahui cara install XAPK Android dan laptop, berikut beberapa cara yang direkomendasikan.
1. Menggunakan XAPK Installer (Android)
Cara install XAPK yang pertama adalah menggunakan XAPK Installer dimana aplikasi ini memang disediakan khusus untuk perpaduan format .APK dan OBB. Caranya termasuk mudah dilakukan, berikut beberapa langkahnya.
- Siapkan file XAPK yang sudah didownload sebelumnya.
- Buka browser di HP lalu kunjungi website APKpure.
- Kemudian cari aplikasi XAPK Installer di kolom search.
- Download aplikasinya lalu tunggu sampai selesai.
- Install aplikasinya dengan mengikuti langkah-langkah instalasi yang ditampilkan.
- Setelah proses instalasi selesai, ketuk tombol menu utama di pojok kanan atas layar.
- Ketuk Scan SD Card.
- Selanjutnya pilih file APK yang sudah diunduh lalu ketuk Install.
- Tunggu proses pemasangan file sampai mencapai 100%.
2. Menggunakan Aplikasi WinZip
Adapun untuk tutorial pemasangan XAPK kali ini masih untuk pengguna Android. Caranya terbilang cukup mudah, sehingga pemula sekalipun bisa mengikutinya dengan baik. Terlebih jika Anda mulai hobi mendownload berbagai macam aplikasi untuk smartphone.
- Siapkan file XAPK di HP Android, pastikan filenya tidak corrupt.
- Buka Google PlayStore lalu cari dan pilih aplikasi WinZip.
- Download filenya sampai selesai lalu buka aplikasinya.
- Selanjutnya buka File Manager yang ada di HP Android.
- Ketuk filenya beberapa saat lalu Ubah Nama.
- Ubah format .XAPK menjadi .zip lalu pilih OK.
- Ekstrak file zip yang sudah dibuat ke dalam folder apapun atau bisa membuat folder baru terlebih dahulu.
- Jika sudah diekstrak, pilih folder ekstrak tadi lalu tap Move file .OBB ke direktori berikut /Android/OBB/nama_aplikasi. Pada tahap ini, sesuaikan folder yang dipilih dengan nama aplikasinya.
- Berikutnya buka menu Settings atau Pengaturan di HP.
- Scroll ke bawah lalu pilih Apps.
- Pilih nama aplikasi yang sudah diinstall tadi.
- Kemudian pada opsi Perizinan, ubah dengan mengizinkan file mengakses storage di HP.
Pada dasarnya, tutorial di atas merupakan cara manual memisahkan format .APK dengan .OBB dimana langkah-langkahnya ternyata cukup mudah. Apabila di HP sudah ada fitur bawana untuk mengekstrak format .zip, maka tidak perlu mendownload aplikasi tambahan.
3. Menggunakan Laptop/PC
Tidak sedikit yang ingin mencoba menginstall file XAPK di laptop. Namun, banyak pula yang masih kebingungan dengan caranya. Padahal, caranya sangat mudah karena Anda hanya perlu menyiapkan kabel data dan mengaktifkan mode USB debug di HP.
Untuk lebih jelasnya, berikut cara install XAPK di laptop yang bisa diikuti bagi pemula.
- Download file XAPK yang ingin diinstall di laptop/PC.
- Selanjutnya, download dan install Pure APK Install for PC.
- Kemudian buka menu Settings atau Pengaturan di HP lalu aktifkan mode USB Debugging.
- Sambungkan HP Android dengan laptop/PC yang sudah dipasang Pure APK Install.
- Buka aplikasi Pure APK Install di laptop tersebut lalu klik Open APK File.
- Cari dan pilih file XAPK file yang ingin dipasang di HP.
- Pada tab baru “You want to Install this XAPK to”, klik “Internal Android Memory”.
- Klik Install lalu tunggu prosesnya sampai selesai.
Jika cara install XAPK di laptop di atas sudah dilakukan, maka lepaskan sambungan HP dan kabel data laptop/PC. Menariknya, Anda juga bisa membuka aplikasi yang sudah dipasang tadi melalui laptop.
Namun, pastikan untuk tidak mencabut kabel data saat proses pemasangan berlangsung karena bisa membuat file corrupt.
Cara Menghapus File XAPK Tanpa Menghilangkan Aplikasinya
Jika sudah melakukan tutorial install XAPK di laptop dan Android paling mudah, sebaiknya hapus filenya. Biasanya file tersebut memang sudah tidak terpakai karena aplikasinya sudah terpasang.
Daripada memenuhi RAM di perangkat, akan lebih baik jika menghapusnya melalui langkah-langkah berikut ini.
- Buka File Manager yang ada di perangkat.
- Cari dan pilih file XAPK yang sudah didownload dan install.
- Kemudian tekan Delete.
- Konfirmasi dengan memilih Ya.
- Tunggu proses penghapusan file sampai 100%.
Beberapa cara install XAPK di laptop dan Android paling mudah di atas memang semakin memudahkan pengguna smartphone. Terutama bagi yang sering bereksperimen dengan mencoba berbagai macam aplikasi. Dengan tutorial di atas, maka Anda tidak selalu harus memisahkan file APK dan OBB.