Di era di mana dunia digital berkembang pesat seperti sekarang ini, kita bisa dengan mudah melakukan berbagai hal secara online. Salah satunya yakni dalam bidang kesehatan yang bisa kita akses berbagai informasinya secara lengkap hanya dari aplikasi kesehatan & kedokteran online.
Tak hanya menyediakan informasi kesehatan saja, aplikasi tersebut bahkan menawarkan layanan telemidicine. Jadi, para penggunanya dapat terhubung sekaligus berkonsultasi langsung secara jarak jauh tentang pengobatan kepada dokter dari berbagai bidang. Bila kalian ingin tahu selengkapnya, yuk simak rincian lengkapnya di bawah ini.
Daftar Aplikasi Kesehatan & Kedokteran Online di HP Android
Inilah beberapa daftar aplikasi kesehatan & pengobatan online yang dapat kalian akses langsung melalui HP Android:
1. Alodokter
Alodokter adalah aplikasi kesehatan yang memungkinkan kalian untuk terhubung langsung dengan dokter. Hampir semua dokter spesialis ada di sini. Jadi, kalian bisa berkonsultasi langsung sesuai kebutuhan.
Setidaknya, ada 20 ribu dokter lebih yang bisa kalian temui di aplikasi ini. Semuanya bisa kalian pilih sendiri sesuai rating, pengalaman, maupun keahliannya karena informasinya tersedia lengkap di dalamnya.
Di dalamnya, tersedia pula Aloshop yang memungkinkan kalian untuk belanja obat-obatan dan suplemen. Termasuk obat resep sehingga bila kalian mendapatkan resep dari dokter maka bisa langsung membelinya dari aplikasi ini. Tidak perlu pergi ke apotek. Nah, berikut ini beberapa fitur dan keunggulan Alodokter:
- Dukungan 20.000 dokter di seluruh Indonesia
- Hadir dengan 1.500 lebih klinik dan rumah sakit
- Aloshop untuk belanja obat secara praktis
- Artikel kesehatan dan tanya jawab yang lengkap
- Janji konsultasi dengan dokter secara mudah
Jenis | Keterangan |
Nama Aplikasi | Alodokter |
Developer Aplikasi | Alodokter Group |
Ukuran Aplikasi | 41 MB |
Jumlah Download | 10 juta+ download |
Rating Aplikasi | 4.5/5 (ulasan Google Playstore) |
Dukungan Sistem OS | Minimum Android versi 7.0 ke atas |
2. Halodoc
Sebagai aplikasi kesehatan & pengobatan terbaik di Indonesia, Halodoc hadir dengan fitur yang lengkap. Selain bisa chat online dengan dokter, kalian pun bisa reservasi sehingga bisa bertemu langsung di klinik maupun di rumah sakit.
Buat yang membutuhkan alat kesehatan, obat-obatan, skincare, vitamin, atau item untuk bayi dan anak, semuanya tersedia di dalamnya. Katalog produknya sangat lengkap dan bahkan saat ini bekerja sama langsung dengan marketplace terbesar di Indonesia yakni Tokopedia.
Di aplikasi, kalian bisa juga tes DNA dan genomik bersama HaloDNA. Tim dari Alodokter akan datang langsung ke rumah kalian untuk melakukan pengetesan. Tersedia pula lab yang bekerja sama langsung dengan rumah sakit atau klinik untuk keperluan vaksin, medical check up, cek gula darah, cek kolestrol, hingga suntik vitamin C.
- Layanan janji rumah sakit
- Beli produk kesehatan
- Informasi seputar obat
- Artikel tentang kesehatan
- TesDNA dan genomik
Jenis | Keterangan |
Nama Aplikasi | Halodoc |
Developer Aplikasi | Halodoc |
Ukuran Aplikasi | 56 MB |
Jumlah Download | 10 juta+ download |
Rating Aplikasi | 4.8/5 (ulasan Google Playstore) |
Dukungan Sistem OS | Minimum Android versi 5.0 ke atas |
3. KlikDokter
Pengin tanya dokter karena kondisi darurat namun tengah malam? Kalian bisa mendownload aplikasi ini karena tersedia 24/7 tanpa libur. Dokter akan selalu siap sedia untuk kalian selama 24/7 sehingga kalian bisa mengajukan berbagai pertanyaan kapan pun dan di mana pun.
Spesialisasinya pun sangat beragam. Mulai dari dokter umum, dokter anak, dokter gigi, dokter kandungan, dokter psikologi, hingga dokter hewan pun ada di dalamnya.
Tersedia pemeriksaan kesehatan secara langsung dari aplikasi ini. Mulai dari pemeriksaan kehamilan, cek kesuburan, cek indeks masa tubuh, hingga cek risiko diabetes maupun penyakit jantung. Berikut ini fitur keseluruhan yang dapat kalian coba:
- Layanan tanya dokter 24/7
- Cek kesehatan secara online
- Janji atau reservasi rumah sakit
- Beli produk kesehatan
- Info seputar obat dan penyakit
Jenis | Keterangan |
Nama Aplikasi | KlikDokter |
Developer Aplikasi | Medika Komunika Teknologi |
Ukuran Aplikasi | 48 MB |
Jumlah Download | 1 juta+ download |
Rating Aplikasi | 4.5/5 (ulasan Google Playstore) |
Dukungan Sistem OS | Minimum Android versi 6.0 ke atas |
4. HiDok
HiDok merupakan aplikasi online booking yang memungkinkan kalian untuk berobat rawat jalan di berbagai rumah sakit, klinik, maupun tempat praktek dokter. Jadi, bagi yang ingin berobat ke fasilitas kesehatan tingkat 2 (Faskes 2), maka HiDok merupakan pilihan terbaik untuk kalian gunakan.
Di dalamnya kalian dapat menemukan rumah sakit dan klinik beserta petanya sehingga dapat kalian gunakan menemukan rumah sakit di sekitar lokasi.
Tak hanya itu, tersedia pula list jadwal praktek dokter di masing-masing rumah sakit tersebut. Kalian bisa mengecek daftar jadwal masing-masing dokter yang ada sehingga tidak datang terlalu awal maupun melebihi jadwal prakteknya. Ini dia fitur yang dapat kalian temui:
- Daftar rumah sakit, klinik, dan praktek dokter
- Pengingat berobat
- Peta lokasi rumah sakit/klinik
- Informasi jadwal praktek dokter
Jenis | Keterangan |
Nama Aplikasi | HiDok |
Developer Aplikasi | HiApps Dev |
Ukuran Aplikasi | 62 MB |
Jumlah Download | 100 ribu+ download |
Rating Aplikasi | 4.8/5 (ulasan Google Playstore) |
Dukungan Sistem OS | Minimum Android versi 4.4 ke atas |
5. YesDok
Dengan aplikasi kesehatan & kedokteran satu ini, kalian dapat dengan mudah bertanya dan berkonsultasi langsung dengan para dokter dalam waktu 24/7. Jadi, kapan pun dan di mana pun kalian butuh bantuan terkait layanan kesehatan, maka tinggal buka saja aplikasi ini.
YesDok juga menyediakan informasi seputar kesehatan yang super lengkap. Mulai dari pengasuhan (parenting), berita terkini, gaya hidup, diet, dan banyak lagi.
Mode konsultasi yang dapat dipilih pun lengkap. Mulai dari chat, video, hingga telepon. Kalian bisa pindah-pindah mode konsultasi tersebut tanpa harus mengakhiri panggilan. Semua dokternya telah terverifikasi sehingga dapat memberikan resep evidence based medicine. Berikut fiturnya:
- Konsultasi dokter 24 jam
- Unggah hasil lab
- Rangkuman konsultasi lengkap
- Pembelian obat via K24Klik
- Kirim pembiayaan untuk orang lain
- Pengingat dan penjadwalan
- MyHealth untuk terhubung dengan smartwatch
Jenis | Keterangan |
Nama Aplikasi | YesDok |
Developer Aplikasi | YesDok |
Ukuran Aplikasi | 62 MB |
Jumlah Download | 100 ribu+ download |
Rating Aplikasi | 4.9/5 (ulasan Google Playstore) |
Dukungan Sistem OS | Minimum Android versi 5.0 ke atas |
6. Lekasehat
Dibandingkan aplikasi sebelumnya, Lekasehat memang masih kurang populer. Namun dari segi fiturnya tidak perlu kalian ragukan lagi.
Aplikasi besutan PT Lekas Sehat Indonesia ini menyediakan fitur konsultasi online menggunakan dua mode. Yakni mode chatting dan mode video call sehingga kalian bisa bertatap muka langsung dengan dokter.
Mulai dari dokter umum, dokter gigi, hingga dokter spesialis semuanya ada di dalamnya. Kalian pun akan mendapatkan resep obat setelah berkonsultasi. Nantinya, kalian dapat menebusnya di apotek terdekat.
Jenis | Keterangan |
Nama Aplikasi | Lekasehat |
Developer Aplikasi | Lekasehat Indonesia |
Ukuran Aplikasi | 23 MB |
Jumlah Download | 10 ribu+ download |
Rating Aplikasi | 4.7/5 (ulasan Google Playstore) |
Dukungan Sistem OS | Minimum Android versi 4.4 ke atas |
Demikian beberapa aplikasi kesehatan & kedokteran yang dapat kalian akses langsung dari HP Android. Jangan lupa untuk selalu kunjungi Mojokbisnis.com untuk mendapatkan informasi bermanfaat setiap harinya!