Menggunakan henna pengantin mewah memang semakin marak dan diminati oleh berbagai kalangan di Indonesia. Khususnya kaum perempuan yang hendak melangsungkan acara pernikahan.
Henna merupakan salah satu karya seni yang wajib diaplikasikan dalam tradisi sakral, termasuk pernikahan di India dan negara-negara Timur Tengah lainnya. Seiring dengan perkembangan zaman, tren memakai henna saat menikah mulai dilirik dan menjadi primadona bagi calon pengantin di tanah air.
Secara umum, terdapat berbagai macam motif henna yang dapat dipilih oleh calon pengantin. Mulai dari motif simple hingga kompleks. Anda dapat memilih salah satu motif yang ingin dilukis sesuai keinginan. Namun jangan lupa, untuk mendapatkan lukisan terbaik, sebaiknya pilihlah jasa henna profesional.
Contoh Gambar Henna Pengantin Mewah
Sedang mencari referensi henna pengantin super keren yang bisa membuat penampilan Anda semakin memukau pada hari pernikahan? Beberapa motif henna berikut wajib untuk dipertimbangkan:
1. Motif Love
Henna dengan desain motif love berwarna merah maroon bisa menjadi pilihan terbaik untuk digunakan pada hari sakral pernikahan. Motif tersebut dapat melambangkan rasa cinta terhadap pasangan.
Selain motif love bersusun yang digambar pada punggung hingga pergelangan tangan, desain love tersebut juga dihiasi dengan kombinasi motif lain yang membuat tampilannya tampak semakin unik.
2. Motif Scale
Ukiran henna pengantin bermotif scale dijamin dapat membuat hari bahagia Anda menjadi semakin berkesan. Ukiran scale dalam balutan warna merah dan dipadukan dengan motif lain akan membuat area jari-jemari, punggung telapak tangan, dan pergelangan tangan tampak lebih indah.
3. Motif Kompleks
Supaya ukiran henna tampak lebih berbeda dan menonjol, maka Anda bisa memilih motif kompleks dengan pemilihan warna hitam. Ukiran dapat diaplikasikan mulai dari seluruh jari tangan, punggung, hingga pergelangan tangan Anda. Garis garis estetik seolah menjadi penghubung antara setiap motif.
Hal tersebut dapat dilihat dari aplikasi desain titik (dot) yang saling berkaitan. Sementara ukiran seperti cincin di area jari semakin membuat tangan Anda terlihat lebih mengagumkan.
4. Motif Diamond
Henna pengantin mewah dengan motif diamond sangat cocok bagi Anda yang suka dengan motif simple namun berkesan. Aplikasi motif diamond kecil yang dipadukan dengan desain bunga menciptakan ukiran indah dan tentunya tidak akan pernah bosan apabila dipandang oleh mata.
Pilihan warna hitam membuat henna tampak semakin mengesankan. Supaya match, area jari juga diukir dengan motif sedemikian rupa. Sedangkan seluruh jari tangan ikut diwarnai henna hitam.
5. Motif Chakra in Black & Gold
Salah satu inspirasi Wedding henna mewah untuk hari pernikahan adalah motif chakra dengan pemilihan warna gold dan black. Kombinasi kedua warna tersebut berhasil menciptakan kesan elegan dan mewah yang mendukung motif cakra pada punggung telapak tangan.
Sedangkan bagian jari tangan bisa mengaplikasikan desain lebih simple dengan dominasi warna hitam. Untuk bagian kuku, maka bisa gunakan warna nude supaya tampak kontras.
6. Motif Simple Elegan
Bagi pecinta desain elegan, maka henna pengantin mewah di atas dapat dijadikan sebagai alternatif pilihan. Meskipun ukiran motif henna tampak sangat simple, namun kombinasi warna hitam dan light brown pada henna mampu memancarkan aura elegan yang dapat memukau penglihatan.
Sedangkan aplikasi motif lebih kompleks di seluruh punggung jari mampu membuat tangan Anda terlihat lebih menonjol dan atraktif pada hari pernikahan yang sakral.
7. Motif Bunga dan Daun Rambat
Contoh henna pengantin dengan ukiran bunga dan daun rambat nyatanya dapat membuat punggung telapak tangan terlihat lebih mengesankan. Apalagi, saat dikombinasikan dengan desain simple lain, yang mampu menghadirkan kesan elegan dan mengagumkan.
Pemilihan warna henna hitam juga berhasil menampilkan kesan klasik, sehingga Anda bisa tampil maksimal pada hari sakral pernikahan Anda.
8. Motif Diamond Glitter
Wujudkan momen pernikahan tidak terlupakan dengan memilih henna bermotif diamond. Supaya terlihat berbeda, Anda dapat memilih penggunaan warna henna putih dikombinasikan glitter berwarna gold.
Supaya kelihatan lebih anggun, Anda bisa gunakan pernak-pernik mutiara berwarna gold. Sedangkan area kuku dihiasi asesoris berwarna silver dengan glitter bling, sehingga tampak lebih mewah.
9. Motif Luxurious
Anda sedang mencari referensi white henna pengantin, namun masih bimbang dalam menentukan desain terbaik? Motif luxurious wajib masuk dalam bucket list Anda. Apalagi, penggunaan warna putih yang dikombinasikan dengan mutiara blink blink berwarna pink senada.
Henna pengantin mewah putih desain luxurious pastinya dapat mewarnai hari bahagia Anda bersanding dengan orang tersayang. Aplikasi motif chain di pergelangan tangan bisa membuat ukiran lebih atraktif.
10. Motif Anggun
Memilih henna pengantin muslimah memang bisa jadi sangat membingungkan. Apalagi, mengingat ada banyak sekali pilihan motif yang dapat membuat hati menjadi bimbang.
Henna pengantin dengan motif anggun di atas terlihat simple tapi elegan. Penggunaan desain bunga matahari bertumpuk dan pemilihan warna merah maroon seolah mendukung tampilan henna. Pada bagian punggung jari, terlihat motif mahkota yang mampu memperindah tampilan tangan Anda.
11. Motif Fashionable
Setiap pengantin pasti ingin tampil bergaya pada hari pernikahannya. Jika Anda mendambakan momen sakral yang mengesankan, maka bisa memilih motif fashionable sebagai pilihan desain henna.
Sekilas, motif henna di atas memang terlihat simple, namun tetap modis. Karena aplikasi ukiran sederhana yang dibuat sedemikian rupa oleh jasa henna profesional mampu mengubah motif simple jadi keren.
12. Motif Full Hand
Henna pengantin mewah motif full hand bisa menjadi pilihan paling tepat bagi Anda yang menginginkan ukiran henna beda dari biasanya. Desain yang digunakan juga tampak sangat kompleks karena merupakan perpaduan dari beberapa desain, seperti bunga, kipas, dan sebagainya.
Warna maroon yang menjadi pilihan mempelai pengantin wanita juga tampak sangat tepat. Sebab bisa membuat tangan Anda terlihat indah dan lebih berseni.
13. Motif Sulur
Henna pengantin terbaru motif sulur bisa jadi pilihan paling tepat untuk diaplikasikan pada punggung tangan. Desain sulur yang terukir mulai dari jari jari hingga sebagian punggung tangan akan mendukung tampilan Anda pada hari pernikahan yang berbahagia.
Meskipun terlihat simple, tapi henna dengan ukiran sulur yang dibuat menggunakan warna hitam ini bisa menghadirkan kesan klasik, minimalis, namun tetap elegan dan indah dipandang.
14. Motif Daun
Henna dengan ukiran susunan daun yang dipadukan aksesoris berlian berwarna putih tampak sangat indah dan memukau. Pemilihan henna berwarna hitam dengan kombinasi berlian yang kontras dijamin bisa membuat tangan terlihat sangat cantik pada saat hari pernikahan tiba.
Supaya auranya semakin memancar, sebaiknya pilihlah cat kuku berwarna soft, seperti baby pink. Perpaduan warna yang ada pasti akan mendukung penampilan pada hari bahagia.
Memilih desain henna pengantin mewah yang tepat dapat membuat hari pernikahan menjadi lebih berwarna dan mengesankan. Apalagi, saat ini ada cukup banyak pilihan warna henna art yang bisa dijadikan pertimbangan. Sehingga dapat disesuaikan dengan keinginan Anda.