Tablet super tipis Huawei terbaru seperti kertas !

Tablet super tipis Huawei terbaru seperti kertas ! Perkenalkan HUAWEI MatePad 11 PaperMatte edition sebuah tablet modern yang menawarkan banyak fitur menarik.

Kehadiran tablet HUAWEI MatePad 11 PaperMatte edition ini merupakan tablet penerus dari HUAWEI MatePad 11 yang sebelumnya sukses mendapat banyak review positif.

Dan tentu saja tablet HUAWEI MatePad 11 PaperMatte edition telah dibekali lebih banyak fitur lagi dengan sejumlah peningkatan performa dari generasi pendahulunya.

Menariknya lagi untuk kelengkapan aksesoris seperti keyboard dan mouse sudah menjadi satu dengan paket penjualan tablet Huawei yang super tipis ini.

Berikut ini review HUAWEI MatePad 11 PaperMatte edition Tablet super tipis Huawei terbaru yang layak untuk kamu beli saat ini juga !

Tablet super tipis Huawei terbaru

Paket Penjualan

Paket Penjualan tablet dari Huawei MatePad 11 PaperMatte edition ini tentunya tidak hanya sekedar tray atau batangan saja.

Tiap satu paketnya sudah dibekali banyak aksesoris penting seperti keyboard, mouse, charger 22,5 watt, kabel type C, M pencil, serta kain pembersih microfiber untuk membersihkan layar tablet.

Huawei tampaknya sangat berbaik hati yang terbukti dengan kelengkapan aksesoris tablet yang lengkap sehingga pengguna tidak perlu membelinya lagi.

Desain

Dari segi desain tablet ini tidak berbeda jauh dengan Huawei MatePad 11 versi sebelumnya yang juga tampil simpel namun elegan.

Terdapat tulisan Huawei yang khas pada bagian punggung tablet yang sangat mudah dikenali oleh setiap orang yang melihatnya.

Bobot total dari tablet + M-pencil atau stylus + case masih termasuk ringan karena hanya sampai 973 gram saja.

Tablet ringan dan tipis ini sangat cocok untuk dibawa kemana saja karena mudah di genggam dan di simpan ke dalam tas.

Layar

Ukuran layar 11 inci dengan resolusi 2,5K color gamut P3. Layar sentuh ini tentunya sudah memiliki respon yang baik sehingga dapat memberikan pengalaman terbaik bagi orang yang menggunakannya.

Refresh rate layar tablet Huawei ini sudah support hingga 120 Hz, sangat cocok untuk menjalankan berbagai aplikasi yang butuh visual detail tanpa blur.

Dari kualitas warna pada layar tablet ini sudah termasuk sangat bagus. Untuk kebutuhan seperti main game, nonton film atau melihat foto pastinya layar ini mampu memberikan visual yang super detail.

HUAWEI MatePad 11 PaperMatte edition juga sudah mempunyai fitur anti glare pada layarnya. Dan ini juga yang menjadi nilai tambah karena layar pada tablet lain umumnya belum support fitur anti glare.

Jadi pengguna tablet PaperMatte edition dari Huawei ini tidak perlu khawatir lagi saat ingin melihat video meskipun dari luar ruangan yang super terang.

Secara resmi, layar dari tablet Huawei PaperMatte edition ini sudah mengantongi sertifikat SGS dan TUV Rheinland. Ini artinya layar dari tablet ini sudah mampu memberikan kenyamanan mata yang terbaik.

Spesifikasi

HUAWEI MatePad 11 PaperMatte edition menggunakan SoC dari Qualcomm Snapdragon 870. Sebuah chipset atau SoC kelas flagship yang tentunya sudah punya performa kencang untuk sebuah tablet modern.

Sistem operasi tablet ini menggunakan HarmonyOS versi 3.1.0 dan memiliki kapasitas RAM 8GB. Untuk internal storage bawaan pada tablet ini menggunakan kapasitas 128GB.

Sebuah peningkatan yang cukup terasa tentunya jika kita bandingkan dengan Huawei Matepad 11 generasi sebelumnya.

Pada Huawei Matepad 11 biasa hanya pakai RAM 6GB serta SoC seri lebih rendah yaitu Snapdragon 865. Jadi kehadiran HUAWEI MatePad 11 PaperMatte edition benar terbukti telah mengalami peningkatan yang signifikan.

Performa Baterai

Untuk kapasitas baterai tablet ini menggunakan 7250 mAh yang tentunya sudah punya ketahanan yang cukup lama. Mengingat SoC yang digunakan yaitu Snapdragon 800 series.

Sebagai gambaran tentang daya tahan baterai berkapasitas 7250 mAh ini mampu menghidupkan tablet hingga 20 jam lamanya untuk memutar video 1080p.

Dan waktu yang dibutuhkan untuk mengisi baterai tablet ini menggunakan charger bawaan yaitu 2 jam 10 menit saja. Sebuah waktu yang terbilang singkat untuk baterai kapasitas jumbo 7250 mAh.

Fitur Unggulan

Tablet Huawei ini mempunyai sejumlah fitur unggulan dan menjadi spesial karena tidak semua tablet memilikinya.

Sebut saja WPS Office sebuah software yang pastinya sangat bermanfaat dan menjadi kebutuhan pokok untuk mendukung pekerjaan harian.

WPS Office merupakan aplikasi open source yang kompatibel untuk banyak perangkat. Namun untuk tablet Huawei yang satu ini terbilang spesial karena Huawei telah bekerja sama dengan pihak developernya.

Fitur PC level pada WPS Office ini menjadi keunggulan tersendiri yang dapat membuat pengguna merasakan pengalaman terbaik.

Melalui tablet Huawei MatePad 11 PaperMatte edition ini para pengguna dapat merasakan sensasi seperti menggunakan perangkat PC desktop.

Aksesoris pendukung seperti keyboard dan mouse pada tablet ini dapat membuatnya semakin nyata lagi kalau tablet ini bisa berfungsi layaknya PC.

Selain fitur PC mode, tablet ini punya M-pencil bawaan yang dapat berguna untuk kegiatan menggambar atau desain lainnya.

Huawei M-pencil generasi ke-2 ini sudah memiliki sejumlah peningkatan yang signifikan. Sebut saja latency yang lebih rendah, serta memiliki 4096 pressure level yang cocok untuk pengguna profesional.

Stylus M-pencil bawaan Huawei ini juga sudah support fitur wireless charging yang tentunya dapat mempermudah pengguna menjadi lebih praktis lagi.

Kelebihan Tablet super tipis Huawei terbaru

Kelebihan utama dari HUAWEI MatePad 11 PaperMatte edition yaitu ada pada layarnya yang mampu memberikan visual terbaik.

Layar pada tablet PaperMatte edition ini tanpa perlu pakai screen protector tambahan sudah support anti glare. Jadi pengguna tidak perlu repot pasang screen protector tambahan lagi.

Dan karena tidak perlu pasang screen protector tambahan lagi maka kualitas visual warna bisa tetap detail tanpa ada pengurangan kualitas yang berdampak.

Kualitas layar dari tablet PaperMatte edition ini juga yang menjadi nilai jual utama. Sebab kemampuan responnya tetap yang terbaik, dan ini juga yang menjadi pembeda dengan tablet lain.

Jika pada tablet lain karena pasang screen protector tambahan maka biasanya kemampuan respon layar akan menurun.

Kekurangan HUAWEI MatePad 11 PaperMatte edition

Ada beberapa kekurangan dari tablet HUAWEI MatePad 11 PaperMatte edition ini yang sebaiknya anda ketahui.

Kekurangan pertama terletak pada kapasitas storage yang hanya support sampai 128 GB saja. Mengingat ukuran file saat ini seperti aplikasi dan video sudah terbilang besar.

Jadi 128GB terbilang kecil untuk kebutuhan saat ini, maka dari itu pengguna sebaiknya mempertimbangkan matang sebelum membeli tablet ini.

Sayangnya Huawei juga tidak memberikan storage eksternal microSD untuk pengguna yang membutuhkan jika internal storage penuh.

Hal yang sebaiknya kamu perhatikan juga yaitu tablet ini hanya punya jaringan WiFi saja. Jadi sangat ketergantungan dengan perangkat lain jika ingin akses internet.

Fitur keamanan seperti fingerprint scanner pada tablet Huawei ini juga belum tersedia. Belum lagi untuk pecinta musik yang suka dengar menggunakan headphone jack 3,5 mm juga tidak bisa menggunakan.

Nah, itu tadi beberapa ulasan menarik mengenai tablet super tipis Huawei terbaru PaperMatte edition. Semoga dapat menghilangkan rasa penasaran anda yang ingin membeli tablet ini.

Bagikan Postingan: