MediaTek Resmi Merilis Dimensity 7200 Performa Gaming

MediaTek Resmi Merilis Dimensity 7200 Performa Gaming – Smartphone dengan spesifikasi yang mampu memberikan performa bermain game terbaik tentu didukung karena adanya Chipset yang mumpuni. Salah satu Chipset yang banyak dikenal orang dan banyak perusahaan menggunakannya demi memberikan pengalaman terbaik kepada setiap para pengguna.

Chipset MediaTek

MediaTek Dimensity 7200 Mojokbisnis
MediaTek Dimensity 7200

Chipset yang seringkali kita dengar Chipset MediaTek,  Chipset ini merupakan salah satu produsen chipset terkemuka untuk perangkat seluler untuk Smartphone dan tablet. Banyak sekali perusahaan Smartphone diluaran sana menggunakan Chipset MediaTek, tidak heran jika MediaTek menjadi pemain utama di sector industry semikonduktor dan telah meluncurkan berbagai produk chipset yang inovatif dan canggih setiap tahunnya.

MediaTek didirikan pada tahun 1997 hingga saat ini MediaTek terus berkembang pesat dan menjadi salah satu industry chipset seluler yang memimpin dibandingkan kompetitornya. Chipset yang satu ini dikenal dengan memiliki harga yang terjangkau, kinerja yang handal dan juga stabil, maka tak heran jika para perusahaan Smartphone atau tablet menggunakan Chipset MediaTek. MediaTek terus meningkatkan pengembangan pada Chipset yang mereka luncurkan diantaranya meningkatkan teknologi dan inovasi termasuk pengembangan prosesor 5G, MediaTek ditempatkan sebagai produsen Chipset seluler terdepan saat ini.

Chipset MediaTek Dimensity 7200

Belakangan ini MediaTek secara resmi meluncurkan Chipset keluaran terbaru yang diberinama Dimensity 7200. Chipset yang satu ini menawarkan berbagai fitur yang dapat menunjang perangkat Smartphone dengan koneksi jaringan 5G. MediaTek mengumumkan Chipset seri 7000 ini diposisikan sebagai proses entry dibawah seri premium 8000 dan 9000.

Tidak hanya koneksi jaringan 5G yang sangat  cepat, MediaTek Dimensity 7200 menghadirkan masa pakai bateri yang bagus, multitasking, berfokus pada Smartphone yang menunjang kinerja saat bermain game dan fotografi.

Dikutip dari Pocket-Lint (16 Februari 2023) Ch Chen, Wakil GM unit komunikasi nirkabel MediaTek menjelaskan “Seri MediaTek Dimensity 7000 akan sangat berguna bagi mereka para gamer seluler dan juga penggemar fotografi yang mencari cara terbaik dan terjangkau untuk dapat memaksimalkan masa pakai baterai ponsel mereka tanpa mengurangi performa dalam menunjang berbagai aktivitas pada Smartphone.”

Sebagai pengguna, tentu kita menginginkan performa dari Smartphone dapat diandalkan, tidak mengurangi rasa kepuasaan bahkan menginginkan juga kamera serta fitur-fitur lainnya yang dapat memaksimalkan perangkat Smartphone yang didukung dengan Chipset yang luar biasa. Berikut informasi mengenai Spesifikasi Chipset MediaTek Dimensity 7200.

Spesifikasi Chipset MediaTek Dimensity 7200

CPU Octa-Core 2x 2.8GHz Korteks-A15

6x 2.0GHz Cortex-A510

GPU Mali-G610 MC4
Display MiraVision 765
ISP Imagiq 765 Image
Jaringan 5G MediaTek 3GPP Release-16
Wi-Fi WiFi 6E
Bluetooth V5.3
RAM Tech LPDDR4/5
Storage UFS 3.1

 

Performa Chipset MediaTek Dimensity 7200

MediaTek lebih mengoptimalkan performa dan kekuatannya pada AI processing Unit (APU) bawaan dari MediaTek untuk dapat memaksimalkan tingkat efesiensi AI dan proses fusi AI. MediaTek juga membekali teknologi HyperEngine 5.0 yang mana nantinya dapat memberikan performa pada saat bermain game.

Teknologi pada HyperEngine 5.0 dibekali dengan Variable Rate Shading (VRS) yang berbasis AI dimana nantinya dapat berfungsi sebagai penghemat baterai, dapat mengoptimalkan CPU dan GPU untuk daya baterai yang lebih mendukung dan memanjakan para gamer untuk mendapatkan pengalaman saat bermain game dengan grafik mulus.

Mediatek dimensity 7200 Display

Chipset MediaTek Dimensity 7200 mendukung frekuensi memori hingga 6500Mbps, memiliki penyimpanan internal dengan memakai teknologi UFS 3.1, layar Full HD+ refresh rate hingga 144Hz dan menggunakan MiraVision Display.

Chipset yang satu ini dibekali dengan GPU Arm Mali G610 yang kuat, mendukung respon dalam waktu yang cepat dan dapat mempertahankan frekuensi gambar yang tinggi. MediaTek memanfaatkan Imagiq 765 dan HDR-ISP 14-bit, Dimensity 7200 dapat mendukung kamera utama hingga 200 MP untuk dapat menghasilkan fotografi yang sangat menakjubkan.

Soal pengambilan video, Chipset ini memungkinkan untuk pengambilan video dengan 4K HDR bahkan dapat memungkinkan setiap pengguna dapat menangkap potret secara bersamaan dari dua kamera pada resolusi Full HD sambil menjaga fokus pada teknologi all-pixel autofocus.

mediatek dimensity 7200 fotografi dan video

Para penggunanya nanti dapat memanfaatkan fitur motion noise yang mana ini nantinya dapat berguna saat pengguna menangkap atau memotret foto dimalam hari, lingkungan gelap tanpa perlu khawatir. Selain itu, MediaTek Dimensity 7200 mendukung beberapa fitur lain seperti peningkatan AI-Camera contohnya ketika kita melakukan foto pada suatu objek nantinya secara real-time akan diproses oleh fitur AI-Camera dan hasilnya akan memperindah secara otomatis.

MediaTek Dimensity 7200 dilengkapi dengan modem 3GPP Release-16 Standar Sub-6GHz 5G dengan downlink mencapai 4,7Gbps, dapat mendukung konektivitas Wi-Fi 6E dan Bluetooth 5.3 generasi selanjutnya. Modem 5G mengintegrasikan penuh dan rangkaian teknologi dari MediaTek 5G UltraSave 2.0.

Jangkauan jaringan dari Chipset ini mampu mendukung 2CC Carrier Aggregation dan Dual 5G SIM dengan dual VoNR. Kemampuan Dual SIM nantinya memungkinkan setiap pengguna memiliki dua SIM-Card sekaligus sehingga dapat mudah dalam menerima panggilan pribadi ataupun pekerjaan dalam satu ponsel pintar yang mendukung jaringan 5G yang super cepat.

Kesimpulan

Chipset MediaTek merupakan salah satu produsen chipset terkemuka untuk perangkat seluler seperti Smartphone dan tablet. MediaTek memposisikan dirinya sebagai produsen Chipset seluler terdepan saat ini. Dengan harga terjangkau, kinerja yang handal, dan stabil, MediaTek menjadi pemain utama di sector industry semikonduktor dan telah meluncurkan berbagai produk chipset yang inovatif dan canggih setiap tahunnya.

Salah satu produk terbarunya, MediaTek Dimensity 7200, menawarkan berbagai fitur yang dapat menunjang perangkat Smartphone dengan koneksi jaringan 5G, masa pakai bateri yang bagus, multitasking, dan fokus pada performa saat bermain game dan fotografi. MediaTek memanfaatkan teknologi pada HyperEngine 5.0 dan AI processing Unit (APU) untuk dapat memaksimalkan tingkat efisiensi AI dan proses fusi AI.

Dengan performa yang luar biasa, pengguna dapat memanfaatkan berbagai fitur yang ada pada MediaTek Dimensity 7200 seperti kamera utama hingga 200 MP, pengambilan video dengan 4K HDR, teknologi all-pixel autofocus, dan lainnya.

Kabarnya perusahaan Chipset MediaTek akan merilis Chipset Dimensity 7200 yang akan mendukung berbagai aktivitas, memberikan performa saat bermain game dan tentunya mendukung Smartphone atau tablet dengan koneksi jaringan super cepat 5G yang akan dirilis dipasar secara global pada kuartal pertama ditahun 2023.

Nah demikian artikel mengenai MediaTek Resmi Merilis Dimensity 7200 Performa Gaming yang dapat kami sampaikan, semoga apa yang sudah dijelaskan dapat bermanfaat bagi sobat yang sedang mencari tau tentang Chipset yang satu ini. Terimakasih.

Bagikan Postingan: