IMEI atau singkatan dari International Mobile Equipment Identity merupakan angka yang terdiri dari 15 digit dan biasanya terdapat pada produk Apple yaitu iPhone. Adanya IMEI ini dapat menjadi bukti bahwa iPhone tersebut asli. Oleh karena itu sebagai pengguna iPhone kamu harus tahu cara cek IMEI iPhone.
Belasan angka tersebut dapat menjadi acuan apakah iPhone yang dibeli oleh penguna itu barang resmi atau didapat dari black market atau ilegal. Pengecekan nomor IMEI ini sangat berguna khususnya bagi pengguna yang akan atau pernah membeli iPhone bekas.
Sebagian pengguna iPhone bahkan hanya menganggap bahwa IMEI itu hanyalah nomor biasa yang tidak penting. Sebenarnya terkadang jika membeli iPhone memang tidak dijelaskan IMEI itu untuk apa. Oleh karena itu penting untuk mengetahui cara mengecek nomor IMEI dari iPhone.
Mengecek Nomor IMEI Pada iPhone
IMEI atau nomor unik pada iPhone ini sangat diperlukan apabila perangkat mengalami kerusakan. Selain itu IMEI sangat bermanfaat untuk melacak keberadaan iPhone yang menghilang atau dicuri. Untuk mengurusnya pengguna bisa melaporkan kejadian tersebut ke iPhone center agar segera diurus.
Setelah itu pihak iPhone center nantinya akan memblokir nomor IMEI tersebut agar tidak disalahgunakan oleh orang yang tidak bertanggung jawab. Oleh karena itu penting untuk mengetahui bagaimana cara mengetahui nomor IMEI pada iPhone kamu dengan cara-cara berikut ini:
1. Cek IMEI di Box iPhone
Cara pertama ini terbilang cukup mudah yaitu dengan mengecek nomor IMEI pada box iPhone tersebut. Jadi ingat-ingat lagi dimana kamu meletakkan box iPhone setelah membeli ponsel karena di sana tertera nomor IMEI-nya. Cara ini terbilang mudah dilakukan karena biasanya box iPhone asli memiliki IMEI.
Biasanya nomor IMEI ini tertera pada bagian belakang box dan tidak hanya tertera nomor IMEI saja melainkan juga nomor lainnya seperti SKU dan SN. Oleh karena itu penting untuk mencatat nomor-nomor tersebut karena semuanya memiliki fungsi yang berbeda-beda.
Lalu permasalahan yang kerap dialami adalah bagaimana jika di box terdapat dua nomor IMEI berbeda? Sebagian iPhone memang memiliki dua nomor IMEI yaitu IMEI1 dan IMEI2. Tandanya bahwa iPhone ini memang bisa untuk 2 kartu SIM. Tidak hanya terjadi pada iPhone saja melainkan juga ponsel android.
2. Mengecek Bagian Belakang Ponsel
Cara cek IMEI iPhone asli yang berikutnya adalah lewat bagian belakang perangkat. Cara ini bisa pengguna lakukan apabila box dari iPhone tersebut sudah hilang. Mungkin boxnya sudah terbuang atau lupa menaruh dan tidak perlu khawatir karena bisa mengecek pada bagian belakang perangkat kamu.
Akan tetapi cara ini hanya berlaku untuk tipe iPhone 6+s ke bawah saja seperti 5/5c/5s dan iPhone tipe 6. Untuk tipe diatasnya pengguna perlu menggunakan cara lain yang bisa dilakukan untuk mendapatkan nomor IMEI. Nomor IMEI ini biasanya terukir di bagian bawah dekat dengan tulisan iPhonenya.
Jadi apabila pengguna ingin melakukan pengecekan IMEI bisa langsung lewat bagian belakang iPhonenya saja ya! Tidak perlu repot-repot lagi untuk mengecek boxnya, ini bisa menjadi alternatif lain apabila box iPhone hilang atau tidak sengaja terbuang. IMEI otomasi itu langsung tercatat pada fisik iPhone tersebut.
3. Cek IMEI pada Slot SIM Card
Cara ketiga jika ponsel kamu adalah iPhone tipe 6s+ ke atas dengan mengeceknya pada slot kartu SIM. Nomor IMEI memang tidak hanya tertulis pada bagian belakang ponsel saja melainkan juga di kartu SIM-nya. Kamu bisa mengecek nomor IMEI dengan membuka slot kartu SIM tersebut.
Caranya juga mudah karena pengguna hanya perlu mengeluarkan slot kartu SIM terlebih dahulu. Lalu pada bagian atasnya akan tertera berapa nomor IMEI ponsel atau MEID. Setelah itu pengguna bisa langsung mencatat nomor tersebut. Namun cara ini hanya berlaku untuk beberapa tipe iPhone saja.
4. Cek IMEI Via Panggilan
Via panggilan adalah salah satu cara cek IMEI iPhone yang berikutnya adalah melalui via panggilan. Cara ini adalah cara praktis yang bisa memudahkan pengguna untuk mengetahui berapa nomor IMEI dari iPhone tersebut. Adapun untuk langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:
- Buka menu panggilan pada ponsel iPhone kamu
- Ketik kode panggilan yaitu *#06# pada keypad atau tombol ponsel
- Klik logo panggilan lalu tunggu selama beberapa saat
- Tidak lama kemudian akan langsung muncul nomor IMEI yang tertera di layar sebanyak 15 digit angka
Cara ini cocok untuk pengguna yang sudah tidak memiliki box iPhone atau tipe iPhone di atas 6s+ dan tidak bisa menerapkan cara ketiga. Cara ini tergolong mudah dan cepat untuk mengetahui nomor IMEI dari ponsel iPhone yang dibeli.
5. Melalui Menu Pengaturan
Untuk melakukan pengecekan nomor IMEI bisa menggunakan cara lain yaitu lewat menu pengaturan. Menu pengaturan ini bisa menjadi alternatif lain apabila cara-cara sebelumnya tidak bisa diterapkan. Adapun untuk langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:
- Masuk ke menu setting atau pengaturan
- Gulir layar ke ponsel lalu masuk ke menu umum atau general
- Pilih menu about atau tentang ponsel
- Gulir layar ponsel sampai ke bawah sampai menemukan 15 digit angka. Biasanya informasi ini terdapat pada bagian physical SIM atau SIM fisik
- Agar lebih mudah pengguna langsung menyalin atau menyentuh nomor IMEI tersebut
Fungsi Nomor IMEI Pada iPhone
Ternyata nomor IMEI ini memiliki fungsinya tersendiri dan penting untuk diketahui oleh para pengguna iPhone khususnya pengguna baru. Nomor IMEI ini sangat penting yang memiliki beragam informasi mengenai perangkat lunak atau dikenal dengan IMEISV.
1. Mengetahui Identitas iPhone
Nomor IMEI ini memiliki fungsi untuk mengetahui identitas dari iPhone tersebut. Para pengguna bisa menggunakan nomor IMEI tersebut untuk mencari informasi selengkapnya mengenai iPhone tersebut. Selain itu untuk mengecek informasi menggunakan IMEI bisa di website www.imei.info.
2. Mencari Ponsel yang Hilang
Tentu tidak ada yang mau jika ponselnya hilang atau dicuri, jika hal tersebut terjadi maka manfaatkan nomor IMEI untuk melacak ponsel tersebut. Akan tetapi hal yang tidak bisa dilakukan adalah mencari ponsel sendirian. Pengguna harus meminta bantuan dari pihak provider kartu SIM untuk mencari ponsel.
Sebenarnya cara ini belum tentu akan membantu pengguna untuk mengetahui di mana lokasi ponselnya, akan tetapi provider kartu SIM bisa memblokir nomor tersebut. Hal ini akan sangat membantu agar ponsel tidak digunakan untuk hal-hal yang tidak diinginkan.
3. Cek Masa Garansi
Fungsi terakhir dari adanya nomor IMEI pada iPhone adalah untuk mengecek garansi ponsel. Hal ini sangat bermanfaat bagi pengguna yang merasa tidak yakin apakah ponsel tersebut itu baru atau tidak. Nomor IMEI sangat penting dan bermanfaat.
Cara cek IMEI iPhone di atas bisa menjadi referensi bagi pengguna baru iPhone. IMEI sangat penting karena bisa digunakan untuk mengecek garansi dari ponsel tersebut selain itu bermanfaat juga untuk mengetahui keaslian ponsel.